Mohon sampaikan saran Anda
Tolong beri tahu kami bila ada yang salah
Kami tidak memberi pelayanan kesehatan berupa diagnosis atau perawatan, tapi kami terbuka terhadap saran Anda. Silakan ketik di kotak berikut ini.
Actos adalah obat diabetes yang masuk ke dalam golongan glitazone. Obat ini mengandung pioglitazone sebagai bahan utamanya. Actos digunakan untuk membantu menurunkan kadar gula darah yang tinggi pada pasien diabetes tipe dua bersamaan dengan program diet dan olahraga. Actos tidak digunakan untuk membantu pengelolaan kadar gula darah pada pasien dengan diabetes tipe satu.
Actos adalah obat oral yang bekerja dengan cara membantu memperbaiki sensitivitas tubuh Anda dalam merespons insulin. Ketika tubuh mampu menerima insulin dengan baik, glukosa akan dipecah menjadi energi, sehingga tidak akan mengalir di dalam darah dan menghasilkan kadar gula darah yang normal.
Kontrol gula darah dapat membantu mencegah kerusakan ginjal, kebutaan, masalah saraf, amputasi, dan masalah fungsi seksual. Kontrol gula darah yang tepat juga menurunkan risiko terkena serangan jantung dan stroke pada pasien diabetes tipe dua.
Ikuti petunjuk dokter Anda dalam mengonsumsi Actos. Actos adalah obat oral diabetes yang dapat dikonsumsi dengan atau tanpa makanan, sesuai dengan arahan yang diberikan oleh dokter Anda. Obat ini biasanya diminum satu kali sehari.
Dosis yang diberikan mungkin akan berubah selama Anda mengonsumsinya. Dokter Anda mungkin memberikan dosis rendah pada awal pengobatan sebelum meningkatkannya secara bertahap bergantung dengan kadar gula darah yang Anda miliki, respons tubuh terhadap pengobatan, dan kondisi kesehatan Anda. Jangan menghentikan dosis atau memberhentikan konsumsi obat ini tanpa berkonsultasi dengan dokter Anda.
Jika Anda mengonsumsi obat anti-diabetes lain, seperti metformin atau golongan sulfonilurea lainnya, informasikan hal ini kepada dokter Anda. Perhatikan dengan saksama instruksi yang diberikan dokter Anda mengenai kapan harus menghentikan pengobatan lama dan beralih ke Actos.
Actos mungkin membutuhkan dua sampai tiga bulan sampai benar-benar menunjukkan hasil yang optimal. Minumlah obat ini secara rutin untuk mendapatkan hasil yang Anda harapkan. Untuk memudahkan Anda mengingat, minumlah obat ini pada jam yang sama setiap harinya. Jika Anda tak kunjung mengalami perbaikan atau semakin memburuk, segera hubungi dokter Anda.
Simpan obat ini pada suhu ruangan yang berkisar antara 15-30 derajat Celcius. Jauhkan dari paparan sinar matahari langsung dan tempat yang panas. Jangan menyimpan obat ini di kamar mandi dan jangan membekukannya. Merek lain dari pioglitazone mungkin membutuhkan perlakuan yang berbeda. Baca dengan saksama pada label kemasan yang tercantum. Jauhkan obat ini dari jangkauan anak-anak.
Jangan menyiram obat-obatan ini ke dalam toilet atau saluran pembuangan kecuali jika diinstruksikan demikian. Buang produk ini ketika masa berlakunya telah habis atau sudah tidak diperlukan lagi. Konsultasikan kepada apoteker atau perusahaan pembuangan limbah lokal mengenai cara aman membuang produk Anda.
Informasi yang diberikan bukanlah pengganti dari nasihat medis. SELALU konsultasikan pada dokter atau apoteker Anda sebelum memulai pengobatan.
Penggunaan Actos tidak direkomendasikan bagi pasien anak-anak yang berusia kurang dari 18 tahun.
Tablet, Oral: 15 mg, 30 mg, 45 mg
Radang tenggorokan, nyeri otot, penambahan berat badan, atau masalah pada gigi mungkin terjadi akibat konsumsi Actos. Jika gejala itu tak kunjung hilang atau bahkan memburuk, segera beri tahu dokter Anda.
Dokter Anda memberikan obat ini karena manfaatnya yang dinilai lebih besar dari kemungkinan risiko yang akan muncul. Penggunaan Actos sendiri diketahui jarang menimbulkan reaksi alergi yang serius.
Segera hubungi dokter Anda, jika mendapati tanda efek samping serius, seperti masalah penglihatan/penglihatan yang memburuk, patah tulang, urin yang berwarna kemerahan, tak mampu menahan buang air kecil, sakit saat buang air kecil, rasa sakit tanpa sebab pada kaki, tangan, dan lengan.
Pioglitazone yang terkandung dalam Actos, pada kasus yang jarang, menyebabkan munculnya penyakit lever. Informasikan kepada dokter Anda jika mendapati gejala penyakit hati yang ditandai dengan warna urin yang pekat, kuning pada mata atau kulit, mual dan muntah yang tak kunjung hilang, sakit perut bagian atas.
Reaksi alergi serius jarang terjadi akibat konsumsi obat ini. Meski begitu, jika Anda mendapati tanda-tanda reaksi alergi serius, seperti ruam, gatal, bengkak (pada area wajah, lidah, dan tenggorokan), pusing, dan kesulitan bernapas, segera hubungi dokter.
Daftar di atas bukan merupakan daftar lengkap dari efek samping yang terjadi akibat konsumsi Actos. Konsultasikan dengan dokter Anda mengenai kemungkinan efek samping yang Anda khawatirkan akan terjadi.
Tidak ada penelitian yang memadai mengenai risiko Pioglitazone yang terkandung dalam Actos bagi ibu hamil atau menyusui. Selalu konsultasikan kepada dokter Anda untuk mempertimbangkan potensi manfaat dan risiko sebelum menggunakan obat ini. Obat ini termasuk ke dalam risiko kehamilan kategori C (mungkin berisiko) menurut US Food and Drugs Administration (FDA).
Beberapa obat tidak dapat digunakan secara bersamaan karena akan menimbulkan interaksi obat. Interaksi obat mungkin mengubah cara kerja obat Anda atau meningkatkan risiko terjadinya efek samping serius. Informasikan kepada dokter Anda mengenai seluruh produk obat-obatan yang Anda gunakan, baik yang diresepkan/nonresep, vitamin, maupun obat herbal.
Jika Anda menggunakan insulin, informasikan kepada dokter Anda sebelum mengonsumsi Actos. Mengonsumsi pioglitazine ketika menggunakan insulin dapat meningkatkan risiko penyakit jantung yang serius.
Beberapa obat yang mungkin menimbulkan interaksi dengan Actos adalah:
Daftar di atas mungkin belum mencakup seluruh obat-obatan yang berinteraksi dengan Actos. Sampaikan kepada dokter Anda terkait produk yang Anda konsumsi.
Kondisi kesehatan lain yang Anda miliki bisa memengaruhi penggunaan obat ini. Selalu beri tahu dokter jika Anda memiliki masalah kesehatan lain, terutama:
Segera hubungi bantuan darurat medis (119) atau segeralah ke unit gawat darurat rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan dalam keadaan overdosis. Overdosis bisa ditandai dengan turunnya gula darah atau hipoglikemia, yang ditandai dengan lemas parah, penglihatan kabur, berkeringat, kesulitan dalam berbicara, tremor, sakit perut, kebingungan, dan kejang.
Segera konsumsi dosis yang terlewat begitu Anda mengingatnya. Jika waktunya sudah terlalu dekat dengan jadwal selanjutnya, abaikan jadwal yang terlewat dan lanjutkan pada jadwal selanjutnya. Jangan menggandakan dosis pada satu kali jadwal minum obat.
Hello Health Group tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan.
Pioglitazone. https://www.drugs.com/mtm/pioglitazone.html. Diakses tanggal 2 Agustus 2018.
Actos. https://www.webmd.com/drugs/2/drug-17410/actos-oral/details. Diakses tanggal 2 Agustus 2018.
Pioglitazone (Rx). https://reference.medscape.com/drug/actos-pioglitazone-342726#0. Diakses tanggal 2 Agustus 2018.