Tiamazol atau methimazole merupakan obat yang digunakan untuk mengobati hipertiroidisme. Konsumsinya tidak boleh sembarangan dan harus sesuai rekomendasi dokter.
Ditinjau secara medis oleh Apt. Seruni Puspa Rahadianti, S.Farm. · Farmasi · Rumah Sakit Anak dan Bunda Harapan Kita
Tiamazol atau methimazole merupakan obat yang digunakan untuk mengobati hipertiroidisme. Konsumsinya tidak boleh sembarangan dan harus sesuai rekomendasi dokter.
Tiamazol adalah obat yang digunakan untuk mengatasi hipertiroidisme, yaitu kondisi ketika kelenjar tiroid terlalu aktif sehingga produksi hormon tiroid menjadi berlebihan.
Selain itu, tiamazol juga biasa dipakai sebelum operasi tiroid atau terapi yodium radioaktif dalam pengobatan kanker.
Obat yang juga dikenal dengan nama methimazole ini termasuk dalam golongan antitiroid. Cara kerja tiamazol yaitu menghambat produksi hormon tiroid dalam tubuh Anda.
Tiamazol merupakan obat yang hanya bisa dikonsumsi dengan resep dokter. Maka dari itu, Anda tidak boleh memakai obat ini sembarangan karena bisa berdampak buruk bagi kesehatan.
Tiamazol tersedia dalam bentuk tablet salut selaput. Berikut dosis penggunaannya secara umum.
Dosis di atas tidak dapat dijadikan panduan mutlak dalam menggunakan obat. Untuk dosis yang tepat, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter atau apoteker.
Tiamazol harus diminum sebanyak 3 kali sehari atau sesuai dengan rekomendasi dokter dengan jarak minum obat 8 jam per dosisnya. Anda harus mengonsumsi obat ini dengan makanan.
Methimazole tidak boleh dikonsumsi melebihi dosis atau jumlah yang disarankan dokter. Anda juga dilarang untuk menggunakan obat ini melebihi batas waktu yang diperintahkan.
Untuk mendapatkan manfaat yang maksimal, jangan sampai melewatkan dosis tiamazol meski hanya satu kali. Jika Anda melewatkannya, minum satu dosis obat ini sesegera mungkin.
Jangan menggandakan dosis obat ini jika Anda melewatkan dosis sebelumnya. Selalu gunakan obat ini pada waktu yang sama setiap harinya.
Sama seperti obat-obatan lain, penggunaan tiamazol dapat memicu sejumlah efek samping. Efek samping obat ini dapat muncul seminggu atau sebulan setelah pengobatan.
Berikut efek samping penggunaan methimazole yang umum terjadi.
Sementara itu, sejumlah efek samping tiamazol yang serius, meliputi:
Efek samping yang ringan biasanya akan hilang dengan sendirinya. Jika efek samping tiamazol tidak hilang dalam beberapa hari, segera konsultasikan ke dokter.
Sebelum menggunakan tiamazol, beberapa hal perlu diperhatikan untuk mengurangi risiko yang mungkin ditimbulkan.
Jika Anda hendak mengonsumsi obat ini, sampaikan pada dokter soal hal-hal berikut.
Melalui hal-hal tersebut, dokter akan mempertimbangkan apakah Anda boleh menggunakan obat ini atau tidak. Konsumsi obat tanpa izin dokter dapat membahayakan bagi kondisi Anda.
Dalam menyimpan methimazole, taruh obat pada wadah tertutup dengan suhu ruangan. Jauhkan obat ini dari panas, paparan matahari, suhu dingin, dan jangkauan anak-anak.
Menurut Food and Drug Administration AS (FDA), tiamazol termasuk dalam kategori D, yang mana terdapat bukti terkait risikonya terhadap janin.
Meski begitu, obat ini masih boleh dikonsumsi oleh ibu hamil dan menyusui jika manfaatnya lebih besar dari risikonya. Terlebih, jika obat ini diperlukan dalam situasi yang membahayakan nyawa.
Konsumsi tiamazol dalam trimester pertama (1–3 bulan) dapat berbahaya bagi janin. Dalam beberapa kasus, penggunaan tiamazol boleh dihentikan sebelum persalinan.
Tiamazol dapat memicu interaksi jika dikonsumsi dengan obat-obatan lain. Sampaikan pada dokter sebelum menggunakan methimazole apabila Anda mengonsumsi obat-obatan seperti:
Daftar di atas mungkin tidak menjelaskan obat yang dapat berinteraksi dengan tiamazol secara lengkap. Oleh sebab itu, Anda sebaiknya berkonsultasi ke dokter sebelum mengonsumsinya.
Catatan
Hello Health Group tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan.
Ditinjau secara medis oleh
Apt. Seruni Puspa Rahadianti, S.Farm.
Farmasi · Rumah Sakit Anak dan Bunda Harapan Kita
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar