Mendapati pasangan berselingkuh padahal Anda sudah memberikan kepercayaan penuh, tentu akan berdampak besar pada rasa percaya Anda, baik pada pasangan maupun diri sendiri.
Seluruh pikiran dan emosi negatif yang Anda alami tersebut akan menumpuk dan berpotensi memicu stres. Bahkan, tidak menutup kemungkinan Anda dapat mengalami trauma atau post-traumatic stress disorder (PTSD).
Jika tidak segera diatasi, trauma diselingkuhi dapat kembali sewaktu-waktu di masa depan. Hal ini tentunya dapat menghambat proses Anda untuk berkembang dan menjalin kembali hubungan dengan orang lain di masa depan.
Bagaimana cara menghilangkan trauma setelah diselingkuhi pasangan?
1. Tidak perlu terburu-buru dan memaksakan diri
Salah satu cara terpenting dalam menghilangkan trauma diselingkuhi adalah bersabar. Ini artinya, Anda perlu menyadari bahwa proses menyembuhkan diri dari trauma tidak