backup og meta
Kategori
Cek Kondisi

31

Tanya Dokter
Simpan

7 Pilihan Makanan agar Haid Anda Cepat Datang

Ditinjau secara medis oleh dr. Damar Upahita · General Practitioner · None


Ditulis oleh Atifa Adlina · Tanggal diperbarui 18/07/2023

    7 Pilihan Makanan agar Haid Anda Cepat Datang

    Sebagian dari Anda mungkin mengalami siklus menstruasi yang tidak lancar. Kadang terlalu cepat, bahkan mungkin terlalu lama. Nah ketika jadwal haid tidak teratur dan ingin mempercepatnya, cobalah konsumsi beberapa makanan atau minuman tertentu yang dapat membantu agar haid cepat keluar. Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.

    Apa saja jenis makanan yang bisa dikonsumsi agar cepat haid?

    jamu kunyit asam yang dilarang untuk ibu hamil

    Siklus haid yang tidak teratur atau lambat seringkali membuat Anda khawatir. Padahal, telat haid bukan berarti Anda pasti mengalami salah satu dari masalah kesehatan wanita.

    Mengutip dari Penn Medicine, ada berbagai alasan serta penyebab yang membuat Anda terlambat haid, mulai dari faktor gaya hidup, stres yang memengaruhi menstruasi, hingga kondisi medis lainnya.

    Sebenarnya, tidak ada cara yang dapat menjamin Anda akan langsung haid dalam satu hingga dua hari.

    Namun, selain bertemu dengan dokter, Anda juga bisa mencoba berbagai cara untuk mempercepat haid agar menstruasi lancar kembali.

    Sebagai contoh dengan melakukan olahraga, memperbaiki pola makan, melakukan relaksasi, hingga mengonsumsi makanan tertentu.

    Berikut beberapa makanan dan minuman yang diduga dapat menjadi cara agar haid cepat keluar dan lancar.

    1. Kunyit

    Kunyit tidak hanya bermanfaat untuk menambah cita rasa makanan, tetapi juga menjadi salah satu makanan yang dapat membantu Anda agar haid cepat keluar.

    Hal ini karena di dalam kunyit terdapat kandungan untuk merangsang aliran darah di bagian panggul dan rahim wanita.

    Maka dari itu, kunyit dipercaya dapat memengaruhi tingkat estrogen dan progesteron, sehingga dapat merangsang menstruasi. Namun, diperlukan penelitian lebih lanjut untuk mengetahui keefektifannya.

    2. Jahe

    Anda juga dapat memanfaatkan jahe sebagai makanan yang membantu agar haid cepat keluar dan juga lancar.

    Sebuah penelitian dalam BMC Complementary and Alternative Medicine menjelaskan bahwa ada senyawa di dalam jahe yang dapat melindungi tubuh dari peradangan.

    Selain itu, kandungannya juga bermanfaat untuk memicu kontraksi otot, sehingga membantu mempercepat rahim melepaskan lapisannya. Tidak hanya itu, jahe juga dapat membantu mengurangi nyeri haid karena efek hangatnya.

    3. Nanas

    Buah nanas mengandung bromelain, yaitu senyawa enzim yang dipercaya dapat memengaruhi hormon di dalam tubuh, termasuk estrogen.

    Maka dari itu, tidak ada salahnya untuk makan nanas saat haid karena makanan ini dapat membantu Anda agar darah menstruasi cepat keluar.

    Penelitian yang terbit dalam Journal of The Pakistan Medical Association menunjukkan bahwa kandungan bromelain di dalam nanas dapat membantu melancarkan menstruasi yang tidak teratur akibat peradangan.

    4. Kacang kedelai

    Salah satu penyebab Anda mengalami haid tidak lancar adalah perubahan serta terjadinya ketidakseimbangan pada hormon wanita.

    Untuk membantu mengatasinya, Anda juga dapat mengonsumsi kacang kedelai agar haid cepat keluar dan lancar.

    Kedelai mempunyai kandungan yang kaya protein, vitamin, mineral, serta fitoestrogen berupa isoflavon. Kandungan isoflavon inilah yang dapat memengaruhi kadar hormon estrogen pada wanita.

    5. Vitamin C

    Vitamin C adalah jenis vitamin yang mempunyai banyak manfaat untuk tubuh. Perlu diketahui bahwa tubuh tidak dapat memproduksi vitamin C dengan sendirinya.

    Mengutip dari Mayo Clinic, vitamin C adalah sumber antioksidan yang dapat membantu melindungi tubuh dari kerusakan sel.

    Di dalam vitamin C terdapat kandungan asam askorbat yang dianggap dapat meningkatkan kadar estrogen serta kontraksi rahim.

    Hal ini yang membuat makanan mengandung vitamin C, seperti jeruk atau buah beri, dapat membantu agar cepat haid. Namun, diperlukan penelitian lebih lanjut untuk membuktikannya.

    6. Cuka apel

    Sindrom ovarium polikistik (PCOS) adalah salah satu penyebab utama menstruasi tidak teratur. Resistensi insulin (gangguan sensitivitas insulin) diduga menjadi salah satu penyebab PCOS.

    Nah, khasiat cuka apel dilaporkan dapat meningkatkan resistensi insulin.

    Hal itu diperkuat dengan penelitian yang telah dilakukan untuk mengetahui manfaat cuka apel pada indeks metabolik dan hormonal serta fungsi ovulasi pada tujuh penderita PCOS.

    Hasilnya, minum minuman yang mengandung 15 gram cuka apel setiap hari selama 90 – 110 hari mengakibatkan penurunan indeks resistensi insulin penilaian model homeostasis (HOMA-R) pada enam pasien, serta penurunan hormon LH/FSH pada lima dari tujuh pasien.

    Temuan ini menunjukkan minuman cuka apel mampu mengembalikan fungsi ovulasi agar cepat haid melalui peningkatan sensitivitas insulin pada pasien PCOS.

    Selain itu, minuman cuka apel diyakini dapat mengurangi biaya medis dan waktu pengobatan untuk resistensi insulin, anovulasi, serta infertilitas pada pasien dengan PCOS.

    7. Kayu manis

    Pada kayu manis telah ditemukan memiliki efek sensitivitas insulin pada penderita dengan gangguan menstruasi, termasuk akibat PCOS.

    Sebuah penelitian acak telah dilakukan kepada 45 wanita dengan 26 wanita menyelesaikan penelitian dalam 3 bulan, sedangkan 17 wanita menyelesaikan dalam waktu 6 bulan.

    Hasilnya, selama 6 bulan, siklus menstruasi lebih sering terjadi pada pasien yang mengonsumsi kayu manis dibandingkan dengan pasien yang menggunakan plasebo.

    Jadi, dapat dikatakan bahwa manfaat kayu manis dapat meningkatkan siklus menstruasi dan mungkin menjadi pilihan pengobatan yang efektif untuk beberapa wanita dengan PCOS.

    Selain konsumsi makanan, selalu konsultasikan ke dokter agar haid cepat keluar

    perawatan hormon estrogen rendah

    Agar cepat haid dan sirkulasinya lancar, Anda disarankan tidak hanya mengonsumsi makanan atau minuman di atas.

    Sebaiknya, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter untuk mengetahui kondisi tubuh Anda.

    Apalagi, sebagian makanan yang diklaim dapat mempercepat haid di atas pun juga belum tentu efektif untuk semua orang karena kondisi tubuh yang berbeda.

    Maka dari itu, hal yang paling penting untuk dilakukan adalah dengan menjaga gaya hidup sehat untuk membantu mengurangi risiko menstruasi atau haid tidak teratur.

    Sebagai contoh, berolahraga rutin, istirahat yang cukup, mengonsumsi makanan bergizi, serta temui dokter untuk pemeriksaan secara rutin.

    Catatan

    Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan.

    Ditinjau secara medis oleh

    dr. Damar Upahita

    General Practitioner · None


    Ditulis oleh Atifa Adlina · Tanggal diperbarui 18/07/2023

    advertisement iconIklan

    Apakah artikel ini membantu?

    advertisement iconIklan
    advertisement iconIklan