backup og meta
Kategori
Cek Kondisi
Tanya Dokter
Simpan

6 Cara Alami yang Membantu Menyembuhkan Luka Bakar

Ditinjau secara medis oleh dr. Mikhael Yosia, BMedSci, PGCert, DTM&H. · General Practitioner · Medicine Sans Frontières (MSF)


Ditulis oleh Fidhia Kemala · Tanggal diperbarui 28/05/2021

    6 Cara Alami yang Membantu Menyembuhkan Luka Bakar

    Luka bakar derajat tinggi dapat menyebabkan kerusakan yang dalam pada seluruh jaringan kulit. Jenis luka ini perlu segera diobati dengan penangan medis. Sementara derajat luka bakar yang rendah (derajat 1 dan 2) bisa ditangani melalui pertolongan pertama di rumah, termasuk dengan obat alami.

    Namun, masih banyak yang belum mengetahui jenis bahan tradisional yang baik untuk obat luka bakar. Padahal sembarangan mengoleskan obat justru dapat memperparah luka.

    Ketahui jenis bahan alami yang aman sekaligus pantangan dalam pengobatan luka bakar dalam ulasan ini.

    Pilihan obat dan cara alami mengatasi luka bakar

    mengatasi kulit terbakar matahari

    Luka bakar derajat rendah adalah jenis luka bakar yang paling sering dialami, terutama di lingkungan rumah tangga.

    Penyebab jenis luka ini umumnya adalah terkena percikan minyak saat memasak, tersiram air panas, serta paparan panas dari alat rumah tangga, seperti setrika, oven, dan kompor.

    Meskipun umumnya ringan, beberapa luka bakar derajat rendah juga bisa menimbulkan gejala yang serius, seperti kulit melepuh, bengkak, dan perih.

    Namun, apapun kondisinya, Anda tetap perlu mengobati luka bakar dengan tepat. Penyembuhan luka bakar bisa didukung dengan perawatan sederhana dan penggunaan obat tradisional. 

    Berikut adalah bahan alami dan cara pengobatan rumahan untuk luka bakar.

    1. Air dingin

    Ketika mengalami luka bakar, hal yang pertama kali harus Anda lakukan adalah mengalirkan air pada area kulit yang terbakar. 

    Gunakan air dengan temperatur sedang dan hindari menggunakan air es yang sangat dingin. Alirkan air tersebut selama sekitar 20 menit untuk mendinginkan panas pada luka bakar. 

    Setelah itu, bersihkan area luka bakar dengan sabun dan air secara lembut. Usahakan untuk tidak menggosok luka bakar terlalu keras.

    2. Kompres dingin

    Untuk membantu meredakan nyeri dan bengkak, Anda selanjutnya dapat menempatkan kompres dingin pada luka bakar.

    Sebaiknya gunakan handuk yang dibasahi oleh air atau es yang disimpan dalam kantung sebagai kompres dingin untuk obat alami luka bakar.

    Dinginkan luka dengan kompres selama 5-15 menit. Pastikan Anda tidak menggunakan kompres dingin terlalu lama karena dapat mengiritasi luka bakar dan menyebabkan ice burn.

    3. Lidah buaya

    Lidah buaya merupakan tanaman herbal yang bermanfaat dalam penyembuhan luka. Tanaman ini bersifat antiradang, memperlancar sirkulasi darah, dan mengandung zat antioksidan.

    Salah satu penelitian dari University of Miami Miller School of Medicine menyebutkan zat aktif yang terkandung dalam lidah buaya bisa mempercepat pertumbuhan sel baru pada kulit.

    Di samping itu, lidah buaya dapat mengurangi risiko infeksi pada luka bakar sekaligus melembabkan kulit sehingga mencegah iritasi. 

    Maka dari itu, lidah buaya menjadi obat herbal yang cukup efektif untuk pemulihan luka bakar. 

    Untuk penggunaan lidah buaya sebagai obat alami luka bakar, Anda bisa mengoleskan cairan dari tanaman lidah buaya secara langsung pada kulit yang terbakar.

    Jika Anda menggunakan krim, salep, atau gel yang mengandung lidah buaya, pilihlah produk yang memiliki kandungan lidah buaya paling tinggi. 

    Hindari memakai produk lidah buaya yang memiliki kandungan tambahan seperti pewarna, pewangi, atau alkohol karena bisa mengiritasi luka bakar.

    4. Madu

    Madu memiliki kandungan antibakteri, antiradang, dan antioksidan sehingga dipercaya dapat membantu penyembuhan luka lebih cepat, termasuk luka bakar.

    Sebagai obat herbal untuk luka bakar, Anda bisa mengoleskan madu secara lembut pada bagian kulit yang terdampak. 

    Cukup oleskan madu tipis-tipis pada kulit dan secara rutin untuk merangsang proses penutupan luka bakar. 

    Meski begitu, untuk membuktikan khasiat madu terhadap penyembuhan luka bakar masih membutuhkan penelitian lebih lanjut.

    5. Mengurangi paparan sinar matahari

    Selain menggunakan obat alami, pastikan Anda melindungi bagian kulit yang mengalami luka bakar dari paparan matahari. 

    Pasalnya, area kulit yang terbakar bisa lebih sensitif terhadap sinar matahari. Setiap keluar rumah, tutupi luka bakar dengan pakaian.

    Untuk luka bakar derajat 2 yang menyebabkan lapisan kulit terluar hilang, Anda perlu membalut luka bakar dengan perban antilengket

    Ganti perban luka bakar secara rutin 1-2 kali sehari untuk menjaga luka agar tetap kering.

    6. Hindari memecahkan lepuhan luka bakar

    Dalam masa penyembuhan luka bakar, biasanya akan muncul gelembung lepuhan pada kulit.

    Hindari untuk menyentuh atau memecahkan lepuhan karena berisiko menimbulkan infeksi.

    Jika lepuhan pecah dengan tidak sengaja, segera bersihkan luka dengan air mengalir secara perlahan. 

    Keringkan luka dengan lembut dan oleskan salep antibiotik untuk luka bakar, seperti bacitracin atau sulfa sulfadiazine.

    Selanjutnya, Anda bisa merawat luka bakar agar lebih cepat pulih menggunakan obat alami seperti gel lidah buaya. 

    Bahan alami yang perlu dihindari dalam mengobati luka bakar

    odol untuk luka bakar

    Anda perlu berhati-hati dalam melakukan pertolongan pertama untuk luka bakar. Jangan sembarangan mengoleskan bahan yang ada di rumah, meskipun terlihat tidak membahayakan luka. 

    Berikut ini adalah bahan-bahan yang menjadi pantangan dalam pengobatan luka bakar alami.

    1. Pasta gigi

    Pasta gigi atau odol sering digunakan sebagai obat luka bakar tradisional. Padahal, pasta gigi mengandung bahan kimia yang bisa mengiritasi luka dan menahan panas luka bakar di dalam kulit. 

    2. Es batu

    Menggunakan es batu ataupun air dingin sebagai obat luka bakar alami justru dapat memperparah kondisi luka bakar karena bisa mengiritasi.

    3. Minyak

    Penggunaan minyak esensial sebagai luka bakar alami berbahaya karena bisa menahan panas dan mencegah pemulihan luka bakar. 

    Sama halnya dengan minyak esensial, minyak kelapa dan zaitun juga bisa memerangkap panas pada luka bakar sehingga memperlambat penyembuhan luka. 

    4. Putih telur

    Mengoleskan putih telur mentah justru dapat meningkatkan risiko infeksi pada luka bakar. Pada sebagian orang, putih telur bisa memicu alergi.

    5. Mentega

    Mentega juga dapat memerangkap panas pada area kulit dan memperlambat proses pemulihan luka bakar.

    Selain itu, mentega tidak steril sehingga dapat memicu infeksi pada area kulit yang terluka.

    Kapan harus periksa ke dokter?

    luka bakar

    Luka bakar ringan memang bisa dirawat di rumah dengan obat luka bakar alami.

    Segera hubungi dokter jika luka bakar tidak sembuh dalam beberapa minggu atau saat lepuhan semakin besar dan mengeluarkan cairan. 

    Perhatikan juga tanda-tanda infeksi luka yang mungkin dialami. Anda perlu segera memeriksakan diri ke dokter saat luka menunjukkan tanda seperti di bawah ini.

    • Mengalami demam.
    • Luka meluas ke bagian kulit lainnya.
    • Terdapat nanah pada luka.
    • Tercium bau tidak sedap pada luka.
    • Tingkat keparahan luka semakin serius, seperti luka bakar derajat 2 yang naik menjadi derajat 3.

    Luka Infeksi: Ciri-Ciri, Penanganan, dan Pencegahannya

    Dalam mengatasi luka bakar dengan obat alami, pastikan Anda tidak asal mengoleskan obat. Beberapa bahan alami seperti lidah buaya dan madu dapat membantu penyembuhan luka bakar. 

    Agar pengobatan lebih efektif, Anda sebaiknya juga menggunakan salep antibiotik untuk luka bakar. Jika perawatan tidak kunjung memulihkan luka, segera konsultasikan ke dokter.

    Catatan

    Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan.

    Ditinjau secara medis oleh

    dr. Mikhael Yosia, BMedSci, PGCert, DTM&H.

    General Practitioner · Medicine Sans Frontières (MSF)


    Ditulis oleh Fidhia Kemala · Tanggal diperbarui 28/05/2021

    advertisement iconIklan

    Apakah artikel ini membantu?

    advertisement iconIklan
    advertisement iconIklan