Penyakit ginjal, terutama gagal ginjal, dapat menimbulkan masalah kulit yang dipicu oleh berbagai hal, seperti pengobatan dan kondisi terkait. Salah satunya yaitu kulit menghitam. Lantas, mengapa kulit hitam kerap dijumpai pada penderita gagal ginjal?
Alasan kulit hitam terjadi pada penderita gagal ginjal
Tahukah Anda bahwa banyak pasien penyakit ginjal yang mengalami berbagai masalah kulit? Faktanya, sekitar 50 – 100% pasien gagal ginjal stadium akhir setidaknya menderita satu kelainan kulit, terutama kulit yang menghitam, alias hiperpigmentasi kulit.
di bawah ini sejumlah penyebab kulit hitam cenderung dialami oleh penderita gagal ginjal.
Penurunan fungsi ginjal
Umumnya, kulit hitam pada penderita gagal ginjal terjadi akibat penurunan fungsi ginjal. Akibatnya, racun menumpuk di dalam tubuh.
Pigmentasi (munculnya bercak berwarna kegelapan) juga dapat disebabkan oleh produksi melanin (zat pemberi warna) yang meningkat akibat fungsi ginjal yang tidak bekerja dengan baik.
Selain kulit yang mengitam, penderita gagal ginjal pun berisiko mengalami perubahan warna kulit lainnya, seperti:
- pucat atau tampak abu-abu,
- kuning,
- Beberapa area tampak lebih gelap,
- kuning dengan kulit yang lebih tebal, atau
- kista dan bintik-bintik yang terlihat seperti komedo putih.
Baik kulit tebal yang menguning maupun kista pada kulit penderita gagal ginjal biasanya disertai dengan rasa gatal dalam waktu yang lama.
Efek samping dari dialisis
Normalnya, penderita gagal ginjal tahap akhir perlu menjalani dialisis (cuci darah) agar tubuhnya dapat mengeluarkan racun. Meski membantu meredakan gejala gagal ginjal, metode ini memiliki efek samping, yaitu memicu perubahan kulit.
Hal ini dikarenakan dialisis melibatkan proses cuci darah ketika tubuh tidak mampu melakukannya. Proses ini ternyata bisa menyebabkan kulit hitam pada pasien gagal ginjal.
Bahkan, sekitar 25 – 70% pasien yang menjalani cuci darah menderita masalah pigmentasi kulit. Terlebih lagi, semakin lama Anda menderita penyakit ginjal, semakin besar risiko terkena gangguan pigmentasi kulit, seperti kulit berwarna gelap.
Waspada, Ini Gejala Gagal Ginjal yang Harus Segera Ditangani