2. Jangan terlalu sering keramas
Mencuci rambut terlalu sering bisa menyebabkan rambut kering dan rapuh, meski jenis rambut Anda berminyak. Oleh karena itu, perawatan rambut berikutnya yang perlu diterapkan oleh wanita usia 40 tahun ke atas adalah jangan terlalu sering keramas.
Paling tidak, Anda hanya perlu mencuci rambut sebanyak dua kali seminggu. Selain itu, Anda pun perlu menggunakan sampo yang sesuai dengan jenis rambut Anda, baik itu normal, kering, atau berminyak.
3. Kurangi penggunaan hairdryer
Mengeringkan rambut dengan hairdryer (pengering rambut) memang mudah dan cepat. Namun, menggunakan pengering rambut terlalu sering justru akan merusak rambut Anda. Oleh karena itu, batasi penggunaan hairdryer atau alat pemanas rambut lainnya, seperti catokan atau pengeriting rambut, agar rambut Anda tetap sehat dan kuat.
Sebaiknya, biarkan rambut Anda mengering dengan sendirinya setelah keramas. Namun, jika ingin menggunakan hairdryer, sebaiknya hanya seminggu sekali atau bahkan lebih jarang. Gunakan pula tingkat panas hairdryer yang paling rendah serta batasi waktu penggunannya.
4. Hindari stres

Wanita di atas 40 tahun hingga lansia cenderung mengalami stres karena berbagai faktor. Adapun stres dapat memengaruhi kesehatan rambut Anda, termasuk menyebabkan rambut beruban dan rontok.
Oleh karena itu, menghindari stres bisa menjadi salah satu cara perawatan rambut untuk wanita usia 40 tahun ke atas. Untuk mengurangi stres, Anda bisa melakukan meditasi, pijat, yoga, atau olahraga untuk lanjut usia. Anda juga harus tidur yang cukup serta melakukan aktivitas yang disukai agar lebih rileks.
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar