backup og meta

9 Makanan Pereda Sakit Kepala yang Bisa Anda Coba di Rumah

9 Makanan Pereda Sakit Kepala yang Bisa Anda Coba di Rumah

Sakit kepala bisa datang secara tiba-tiba, yang langsung kuat atau muncul bertahap. Rasa sakitnya bisa bertahan sebentar, beberapa hari, bahkan hingga hitungan bulan. Nah selain mengonsumsi obat pereda sakit kepala, Anda juga bisa rutin mengonsumsi makanan sehat yang digadang ampuh sebagai penghilang nyeri ini. Lantas, makanan apa saja yang bisa dikonsumsi untuk membantu menghilangkan sakit kepala?

Makanan penghilang sakit kepala yang ampuh

Dikutip dari Cleveland Clinic, mengonsumsi makanan yang mengandung MSG, nitrat, tiramin, maupun minuman seperti alkohol dan kafein secara berlebihan dapat menjadi penyebab sakit kepala. Namun, sejumlah makanan lain justru sebaliknya.

Berikut adalah beberapa makanan yang disebut dapat menjadi pereda untuk orang sakit kepala:

1. Ikan tinggi omega-3

Ikan yang mengandung omega-3 tinggi diketahui dapat menjadi penghilang sakit kepala, dengan mengurangi insiden serangan dan meredakan gejala migrain.

Sebuah penelitian pada pasien migrain menunjukkan, asam lemak omega-3 dapat menurunkan frekuensi sakit kepala, dan mempercepat durasi sakit kepala hingga 74 persen. Hal ini terjadi karena asam lemak omega-3, terutama EPA, memiliki sifat antiinflamasi yang salah satunya dengan menghambat produksi prostaglandin, yaitu hormon yang memicu sakit kepala, nyeri dan peradangan.

Ikan salmon, mackerel, trout, dan herring adalah beberapa contoh ikan dengan konsentrasi omega-3 yang tinggi. Untuk mendapatkan manfaat sebagai pereda sakit kepala, Anda dapat mengonsumsi ikan-ikan tersebut dua kali seminggu sebanyak 8 ons atau sekitar 230 gram. Jika tidak ada, Anda bisa coba konsumsi suplemen minyak ikan.

2. Kentang panggang

Salah satu pemicu sakit kepala adalah dehidrasi atau tubuh yang kekurangan cairan dan elektrolit. Oleh karena itu, mengganti cairan dan elektrolit yang hilang bisa menjadi cara untuk meredakan sakit kepala.

Selain perbanyak minum air putih, mengganti cairan dan elektrolit yang hilang bisa dengan mengonsumsi kentang beserta dengan kulitnya. Makanan ini diketahui mengandung kalium yang dapat membantu menjaga air dan keseimbangan elektrolit tubuh, sehingga bisa menjadi penghilang sakit kepala.

Anda dapat menikmati manfaat tersebut dengan mengonsumsi kentang yang dipanggang beserta kulitnya. Pada kondisi ini, kandungan kaliumnya terhitung paling tinggi, yaitu sekitar 925 mg pada satu buah kentang panggang berukuran medium beserta kulitnya. Selain itu, makanan ini pun mengandung magnesium yang juga diperlukan penderita sakit kepala.

3. Kacang almond

kacang almond

Selain kentang, kacang almond adalah contoh lain dari makanan pereda sakit kepala yang kaya akan kandungan magnesium. Seperti disebutkan sebelumnya, kandungan magnesium memang dibutuhkan penderita sakit kepala, terutama migrain.

Pasalnya, orang yang mengalami migrain cenderung memiliki kadar magnesium yang rendah dibandingkan mereka yang tidak. Adapun kadar magnesium yang rendah dalam aliran darah dapat menyebabkan peradangan, yang bisa menimbulkan sakit kepala migrain.

Di sisi lain, magnesium dalam kacang almond diyakini dapat melawan sakit kepala dengan meredakan saraf dan otot yang memengaruhinya. Selain itu, makanan ini juga disebut mengandung salicin, yaitu komponen antiinflamasi yang ditemukan dalam aspirin sebagai obat pereda untuk sakit kepala.

4. Roti gandum utuh

Rendahnya kadar gula darah adalah salah satu pemicu kemunculan sakit kepala tiba-tiba. Hal ini disebabkan minimnya kandungan glukosa juga memicu dehidrasi dan penurunan energi. Akibatnya, suplai nutrisi dan oksigen yang diedarkan menuju otak jadi berkurang.

Sebagai cara cepat untuk meningkatkan kadar gula darah, konsumsilah roti gandum utuh. Karbohidrat dalam gandum utuh tidak mudah dicerna oleh tubuh, sehingga dapat mempertahankan kestabilan kadar gula darah lebih lama dari roti putih biasa.

Sebuah penelitian yang dilakukan di Roma pun menunjukkan, meningkatkan konsumsi roti gandum utuh dan pasta gandum utuh, sekaligus mengurangi konsumsi roti putih, dapat menurunkan serangan migrain dan penggunaan obat-obatan peredanya dalam sebulan. Selain itu, gandum utuh juga mengandung magnesium yang baik untuk penderita sakit kepala.

5. Jamur

Jika Anda sering sakit kepala, terutama migrain, yang berulang, Anda bisa menambahkan jamur ke dalam makanan Anda. Jamur mengandung vitamin B2 (riboflavin) yang diketahui dapat meringankan gejala migrain.

Peneliti tidak tahu persis bagaimana vitamin B2 dalam makanan bisa menjadi penghilang sakit kepala. Namun, beberapa orang yang kekurangan vitamin B2 ditunjukkan lebih rentan terhadap migrain.

Selain itu, riboflavin juga penting untuk pertumbuhan, perkembangan, dan fungsi sel dalam tubuh. Ini juga membantu mengubah makanan yang Anda makan menjadi energi yang dibutuhkan, sehingga Anda tidak mudah lemas atau kelelahan. Adapun kelelahan merupakan keluhan yang sering dialami penderita sakit kepala migrain.

6. Bayam

resep sayur bayam

Sayuran merupakan makanan yang penting untuk kesehatan semua orang, termasuk bagi penderita sakit kepala. Adapun dari berbagai jenis sayuran, bayam merupakan salah satu makanan yang dapat menjadi pereda sakit kepala.

Bayam diketahui mengandung vitamin B, magnesium, dan mikronutrien penting lainnya yang diyakini dapat menghilangkan migrain atau sakit kepala yang serius.

Dilansir dari One Green Planet, vitamin dan mineral ini dapat mencegah dan mengurangi frekuensi migrain karena efek positifnya pada dua penyebab migrain yang utama, yaitu gangguan fungsi mitokondria (pemecahan nutrisi untuk menghasilkan energi) dan tingkat tinggi homosistein.

7. Biji-bijian

Anda bisa mengonsumsi makanan dari olahan biji-bijian sebagai penghilang sakit kepala, seperti biji wijen dan biji rami. Jenis biji-bijian ini mempunyai kandungan magnesium yang tinggi dan sejumlah vitamin yang mampu meredakan migrain atau sakit kepala berulang.

Misalnya, biji wijen mengandung magnesium dan vitamin E yang bisa berdampak positif pada kadar hormon dan homosistein yang merupakan akar sebagian besar kasus migrain pada wanita, seperti sakit kepala terkait menstruasi.

Adapun biji rami kaya akan magnesium, vitamin B, dan vitamin E, yang semuanya adalah nutrisi penting untuk penderita sakit kepala. Selain itu, biji rami juga mengandung omega-3 dan omega-6 yang seimbang, yang dapat mengurangi frekuensi dan keparahan migrain.

8. Ubi jalar

Mengonsumsi makanan umbi-umbian, seperti ubi jalar, juga bisa menjadi pilihan untuk meredakan sakit kepala. Makanan ini mengandung vitamin B6 dalam jumlah tinggi serta vitamin B kompleks yang berperan dalam metabolisme tubuh manusia dan berdampak positif pada gejala migrain.

Ubi jalar juga merupakan sumber vitamin A dan C, kalium, dan serat yang penting untuk kesehatan dan fungsi kognitif yang optimal. Tak kalah penting, makanan ini juga mengandung magnesium yang terbukti berperan dalam menenangkan otak, membantu tubuh lebih rileks, serta mengurangi depresi, gangguan suasana hati, hingga sakit kepala.

9. Cokelat

bubuk kakao biji coklat

Pengaruh coklat pada sakit kepala memang menjadi topik yang kontroversial. Beberapa studi menyebut, kakao (bahan utama coklat), bisa memicu sakit kepala. Namun, pada penelitian lain yang lebih baru, coklat justru bisa menjadi makanan penghilang dan pencegah sakit kepala daripada menjadi penyebab.

Paul Durham, peneliti dari Missouri State University mengatakan, penelitian yang dilakukannya mendukung fakta bahwa mengonsumsi makanan yang diperkaya dengan kakao dapat meningkatkan protein yang mencegah sel-sel saraf melepaskan molekul inflamasi, yang diduga berperan menimbulkan migrain.

Lebih lanjut disebutkan, mengonsumsi makanan yang mengandung kakao 10% juga meningkatkan kadar senyawa antiinflamasi di otak dan menekan tingkat proses proinflamasi. Meski demikian, coklat yang dikonsumsi bukanlah coklat permen batangan yang mengandung kakao rendah. Pasalnya, makanan tersebut mengandung tiramin yang lebih mungkin menyebabkan sakit kepala daripada menguranginya.

Selain asupan di atas, Anda pun bisa memilih jenis makanan lain untuk membantu meredakan sakit kepala, seperti pisang, semangka, atau beberapa buah pereda sakit kepala lainnya. Jika mengonsumsi makanan-makanan ini tak cukup untuk menghilangkan sakit kepala, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter atau mencoba obat alami sakit kepala yang bisa dipraktikkan di rumah.

[embed-health-tool-bmi]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

American Migraine Foundation. 2020. Migraine and Diet. https://americanmigrainefoundation.org/resource-library/migraine-and-diet/. Accessed December 1, 2020.

Brain and Life. 2020. Why Magnesium is Good for Brain Health. https://www.brainandlife.org/articles/why-magnesium-is-good-for-brain-health/. Accessed December 1, 2020.

Cleveland Clinic. 2020. Headaches and Food. https://my.clevelandclinic.org/health/articles/9648-headaches-and-food. Accessed December 1, 2020.

Food Revolution Network. 2020. Are Sweet Potatoes Good for You? Everything You Need to Know. https://foodrevolution.org/blog/sweet-potato-health-benefits/. Accessed December 1, 2020.

Michigan Medicine – University of Michigan. 2020. Potassium (K) in Blood. https://www.uofmhealth.org/health-library/hw202677#:~:text=Potassium%20is%20both%20an%20electrolyte,often%20change%20with%20sodium%20levels. Accessed December 1, 2020.

National Headache Foudation. 2020. Fish Oil. https://headaches.org/2007/10/25/fish-oils/. Accessed December 1, 2020.

National Headache Foudation. 2020. Chocolate: Headache Friend or Foe?. https://headaches.org/2009/10/02/chocolate-headache-friend-or-foe/. Accessed December 1, 2020.

National Headache Foudation. 2020. Headaches and Dehydration. https://headaches.org/2016/07/07/headaches-and-dehydration/. Accessed December 1, 2020.

National Institutes of Health. 2020. Magnesium. https://ods.od.nih.gov/factsheets/Magnesium-HealthProfessional/. Accessed December 1, 2020.

National Institutes of Health. 2020. Riboflavin. https://ods.od.nih.gov/factsheets/Riboflavin-Consumer/. Accessed December 1, 2020.

One Green Planet. 2020. 8 Healthy Plant-Based Foods to Eat if You Suffer from Migraines. https://www.onegreenplanet.org/natural-health/eat-these-foods-suffer-from-migraines/. Accessed December 1, 2020.

Simply Healthy Family. 2020. How to Prepare Almonds for Headaches. https://www.simplyhealthyfamily.org/almonds-for-headaches/. Accessed December 1, 2020.

Univerity of Michigan. 2020. Potassium Content of Foods. http://www.med.umich.edu/1libr/Nutrition/PotassiumHandout.pdf. Accessed December 1, 2020.

Soveyd, N., Abdolahi, M., Bitarafan, S., Tafakhori, A., Sarraf, P., Togha, M., Okhovat, A. A., Hatami, M., Sedighiyan, M., Djalali, M., & Mohammadzadeh Honarvar, N. (2017). Molecular mechanisms of omega-3 fatty acids in the migraine headache. Iranian journal of neurology16(4), 210–217. https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/29736227.

Umadevi, M., Kumar, P. K. S., Bhowmik, D., & Duraivel, S. (2013). Health Benefits and Cons of Solanum tuberosum. Journal of Medicinal Plants Studies. https://www.plantsjournal.com/vol1Issue1/Issue_jan_2013/3.pdf1(1): 16-25.

Hindiyeh, N. A., Zhang, N., Farrar, M., Banerjee, P., Lombard, L., & Aurora, S. (2020). The Role of Diet and Nutrition in Migraine Triggers and Treatment: A Systematic Literature Review. The Journal of Head and Face Pain. https://doi.org/10.1111/head.13836.

Versi Terbaru

30/04/2021

Ditulis oleh Ihda Fadila

Ditinjau secara medis oleh dr. Tania Savitri

Diperbarui oleh: Ririn Sjafriani


Artikel Terkait

10 Penyebab Kepala Pusing Disertai Mual dan Cara Mengatasinya

11 Obat Alami dan Herbal yang Mampu Redakan Migrain


Ditinjau secara medis oleh

dr. Tania Savitri

General Practitioner · Integrated Therapeutic


Ditulis oleh Ihda Fadila · Tanggal diperbarui 30/04/2021

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan