backup og meta

Sedot Lemak (Liposuction)

Sedot Lemak (Liposuction)

Salah satu cara untuk menghilangkan lemak selain diet yaitu dengan melakukan prosedur sedot lemak. Prosedur bedah kosmetik ini bertujuan untuk menghilangkan atau mengurangi lemak di bawah kulit dengan menggunakan alat vakum khusus.

Definisi sedot lemak (liposuction)

Sedot lemak adalah bentuk operasi bedah kosmetik yang digunakan untuk menghilangkan lemak tubuh. Operasi yang juga disebut liposuction ini biasanya dilakukan pada daerah yang masih berlemak setelah menjalani diet atau olahraga. 

Normalnya, daerah tubuh yang menjadi target penyedotan lemak meliputi: 

  • perut, 
  • lengan bagian atas, 
  • pantat, 
  • betis dan pergelangan kaki, 
  • dada dan punggung, 
  • pinggul dan paha, atau 
  • dagu dan leher. 

Meski dapat menghilangkan lemak, operasi ini bukan bentuk pengobatan atau cara mengatasi obesitas. Pasalnya, orang yang dapat menjalani liposuction harus 30% lebih berat dari berat badan ideal tubuh mereka. 

Jika ingin menjalani sedot lemak, Anda bisa mendatangi dokter bedah plastik. Pasalnya, dokter bedah plastik adalah orang yang dapat melakukan prosedur bedah untuk mengembalikan bentuk dan fungsi tubuh akibat penyakit atau kecelakaan. 

Siapa yang boleh menjalani prosedur sedot lemak? 

Umumnya, kandidat yang cocok menjalani sedot lemak yakni orang dewasa dengan kriteria sebagai berikut: 

  • memiliki berat badan 30% dari berat badan ideal
  • mempunyai kulit kencang, elastis, dan bentuk otot yang baik, 
  • tidak memiliki masalah kesehatan yang dapat mengganggu penyembuhan, dan
  • tidak merokok. 

Operasi sebagai cara menghilangkan lemak ini juga ditujukan untuk Anda yang memiliki penumpukan lemak. Namun, penumpukan lemak tersebut tidak kunjung hilang setelah diet atau berolahraga. 

Bila Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut, silakan konsultasikan dengan dokter ahli bedah plastik untuk mendapatkan solusi yang tepat.

 

Jenis operasi sedot lemak

Operasi sedot lemak tidak sesederhana yang Anda bayangkan. Ada berbagai macam jenis operasi yang nantinya direkomendasikan dokter berdasarkan kondisi Anda. Berikut beberapa jenis liposuction yang biasa dianjurkan dokter. 

1. Tumescent liposuction

Tumescent liposuction adalah teknik yang paling sering dilakukan dalam penyedotan lemak. Prosedur ini memanfaatkan larutan steril yang disuntikkan ke area yang ditargetkan. 

Larutan ini mengandung saline atau air garam. Saline berfungsi untuk memaksimalkan lemak yang akan disedot dan mengandung anestesi. Dengan begitu, Anda tidak akan merasakan nyeri ketika proses sedot lemak dilakukan. 

Larutan saline yang disuntikkan bertujuan memudahkan proses penyedotan lemak tanpa harus kehilangan banyak darah. Setelah itu, dokter akan memasukkan pipa kecil (kanula) ke dalam tubuh. 

Kanula yaitu pipa kecil yang berfungsi menghubungkan tubuh dengan penyedot lemak dan cairan yang akan keluar dari tubuh. 

2. Ultrasound-assisted liposuction

operasi sedot lemak

Jenis sedot lemak yang satu ini dilakukan dengan memasukkan batangan logam ke dalam kulit. Batang logam ini nantinya memancarkan energi ultrasonik ke dalam tubuh Anda. 

Teknik ini dapat menghancurkan dinding sel lemak dan memecah lemak agar mudah dikeluarkan dari tubuh. Liposuction ini termasuk aman karena dapat meningkatkan kulit setelah prosedur dan mengurangi risiko kulit terluka. 

3. Laser-assisted liposuction

Laser-assisted liposuction adalah prosedur yang menggunakan sinar laser untuk memecah lemak agar lebih mudah dikeluarkan. Pada saat prosedur berlangsung, dokter akan memasukkan laser ke dalam tubuh dengan memotong sedikit kulit Anda. 

Setelah itu, sinar laser akan mengumpulkan atau menyatukan sisa-sisa lemak yang masih tertinggal. Pada akhirnya, kumpulan sisa lemak tersebut akan dikeluarkan melalui kanula. 

4. Power-assisted liposuction

Power-assisted liposuction hampir sama dengan tumescent liposuction yang memanfaatkan kanula yang dapat bergerak depan-belakang dengan cepat. Fungsi dari gerakan kanula ini yakni memudahkan dokter untuk mengeluarkan lemak dalam waktu singkat.

Kabar baiknya, prosedur ini terkadang tidak terasa menyakitkan dan dipakai ketika jumlah lemak yang ingin dikeluarkan cukup banyak. Bahkan, dokter juga akan merekomendasikan metode ini bagi Anda yang sudah pernah menjalani liposuction.

Persiapan sedot lemak

Sama seperti operasi bedah pada umumnya, di bawah ini beberapa hal yang perlu dipersiapkan sebelum menjalani liposuction

  • Pemeriksaan kesehatan. Sebelum prosedur dilakukan, dokter akan melihat dahulu bagaimana riwayat kesehatan Anda dan terkait kondisi medis yang dialami. Hal ini untuk mengetahui apakah Anda tengah mengonsumsi obat, suplemen, atau herbal tertentu.
  • Pemeriksaan laboratorium bila diperlukan sebelum sedot lemak dilaksanakan.
  • Berhenti minum obat. Anda diminta untuk menghentikan obat-obatan seperti obat pengencer darah atau obat NSAID. Kedua obat ini biasanya dihentikan setidaknya tiga minggu sebelum prosedur.
  • Berpuasa. Anda diminta untuk berpuasa sebelum operasi selama 6 jam. Anda boleh mengonsumsi minuman, misalnya kopi, sampai beberapa jam sebelum operasi.

Prosedur sedot lemak

Umumnya, sedot lemak dilakukan dengan pengawasan ahli bedah umum atau lokal, tergantung berapa banyak bagian yang akan dioperasi. Operasi ini juga dilakukan selama 45 menit hingga 3 jam. 

Untuk setiap bagian yang dibedah, dokter akan memotong sedikit bagian. Lalu, lemak dan bagian yang dipotong akan ditempatkan sebuah kanula yang berfungsi menyedot lemak. 

Jika kehilangan banyak cairan atau darah selama operasi, Anda mungkin memerlukan cairan tambahan melalui intravena. Pada kasus yang jarang, transfusi darah mungkin diperlukan. 

Setelah itu, dokter akan memakaikan kompresi dan gunakan sesuai dengan instruksi dari ahli bedah Anda. 

Hasil sedot lemak

Sesudah operasi sedot lemak, hasilnya tidak akan langsung terlihat. Anda juga perlu menggunakan perban elastis dan ketat yang melapisi seluruh badan setelah operasi. 

Perban ini berfungsi mengurangi pembengkakan yang terjadi selama berhari-hari atau berminggu-minggu. Anda juga mungkin membutuhkan diet yang ketat untuk melihat hasil akhir yang maksimal. 

Bila berat badan justru bertambah setelah operasi, ada kemungkinan lemak muncul di tempat baru dan tidak terduga. 

Umumnya, hasil dari sedot lemak bersifat permanen asalkan Anda dapat menjaga berat badan tetap stabil. Bahkan, liposuction juga dapat memberikan pengaruh pada kulit. 

Bila memiliki kulit yang tebal dan elastis, kulit Anda akan tetap terlihat halus dan lembut. Sementara itu, kulit yang cenderung tipis dan tidak elastis berisiko terlihat kendur atau longgar. 

Meski metode ini efektif mengurangi jumlah lemak dalam tubuh, liposuction tidak dapat menghilangkan kerutan yang muncul pada tubuh. 

Berapa biaya sedot lemak?

Di Indonesia, sedot lemak membutuhkan biasa mulai dari Rp40.000 hingga Rp80.000.000 Sebaiknya Anda mempersiapkan dana lebih untuk biaya lain, seperti rawat inap, obat-obatan, dan perawatan lainnya.

Efek samping sedot lemak

efek samping sedot lemak

Sama seperti prosedur lainnya, ada sejumlah risiko yang mungkin terjadi. Anda perlu bertanya kepada ahli bedah untuk penjelasan lebih detail terkait bahaya dari sedot lemak

Dikutip dari Plastic Surgery, sederet risiko liposuction yang perlu Anda waspadai meliputi: 

  • reaksi terhadap anestesi, 
  • perdarahan, 
  • pembekuan darah
  • penyumbatan lemak, 
  • kulit panas seperti terbakar, 
  • kerusakan pada usus, ginjal, atau hati, 
  • cairan daerah lemak yang disedot berkumpul, 
  • cedera saraf kecil pada kulit, dan 
  • perubahan warna kulit. 

Bila Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut, silakan hubungi dokter untuk mendapatkan solusi yang tepat. 

[embed-health-tool-bmi]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Nneamaka A. Nwubah, M., Brumby, D., & Ravi Somayazula, D. (n.d.). Liposuction Candidates. Retrieved 12 Desember 2023, from https://www.plasticsurgery.org/cosmetic-procedures/liposuction/candidates 

Liposuction: MedlinePlus Medical Encyclopedia. (2023). Retrieved 12 Desember 2023, from https://medlineplus.gov/ency/article/002985.htm 

Liposuction. (2023). Retrieved 12 Desember 2023, from https://www.mayoclinic.org/tests-procedures/liposuction/about/pac-20384586 

professional, C. C. medical. (2022). Liposuction: What It Is, Surgery, Recovery & Results. Retrieved 12 Desember 2023, from https://my.clevelandclinic.org/health/treatments/11009-liposuction 

Liposuction. (2019). Retrieved 12 Desember 2023, from https://www.hopkinsmedicine.org/health/treatment-tests-and-therapies/liposuction 

Wu, S., Coombs, D. M., & Gurunian, R. (2020). Liposuction: Concepts, safety, and techniques in body-contouring surgery. Cleveland Clinic journal of medicine, 87(6), 367-375.

Versi Terbaru

13/12/2023

Ditulis oleh Novita Joseph

Ditinjau secara medis oleh dr. Patricia Lukas Goentoro

Diperbarui oleh: Fidhia Kemala


Artikel Terkait

9 Makanan Rendah Lemak Jenuh, Baik untuk Diet Sehat

Mau Operasi Sedot Lemak Pipi? Cek Dulu Efek Samping Plus Kisaran Harganya


Ditinjau secara medis oleh

dr. Patricia Lukas Goentoro

General Practitioner · Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI)


Ditulis oleh Novita Joseph · Tanggal diperbarui 13/12/2023

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan