Dagu menjadi salah satu bagian wajah yang memengaruhi penampilan. Jika Anda memiliki tumpukan lemak di leher, hal ini bisa membuat dagu berlipat atau dikenal sebagai double chin. Beberapa dari Anda mungkin merasa tidak percaya diri jika memiliki dagu berlipat. Lantas, bagaimana cara menghilangkan lemak di leher ini?
Berbagai cara untuk menghilangkan lemak di leher
Dagu berlipat yang juga disebut sebagai double chin atau lemak submental ini merupakan kondisi yang sering dijumpai ketika lapisan lemak terbentuk di bawah dagu. Penyebab double chin biasanya dihubungkan dengan penambahan berat badan atau obesitas.
Namun, Anda tidak harus selalu mengalami overweight terlebih dulu untuk memiliki lemak berlebih di dagu. Selain karena kegemukan, faktor seperti postur tubuh, genetik, dan penuaan yang menyebabkan kulit wajah kendur juga dapat menyebabkan dagu berlipat.
Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menghilangkan lemak di leher dan double chin, yakni dengan berolahraga, mengatur asupan makanan, hingga prosedur medis.
1. Cara menghilangkan double chin dengan berolahraga
Berolahraga memang efektif untuk menurunkan berat badan. Namun, belum ada penelitian yang membuktikan efektivitas olahraga tertentu untuk membantu menghilangkan double chin.
Terdapat enam jenis olahraga yang bisa Anda lakukan untuk membantu memperkuat otot dan kulit di daerah dagu. Berbagai latihan ini bisa Anda lakukan sekitar 10-15 kali per hari, kecuali dilarang atau ada saran lain dari dokter.
Latihan meluruskan rahang
- Dongakkan kepala Anda hingga melihat langit-langit.
- Dorong rahang bawah Anda ke depan hingga dagu terasa tegang. Pertahankan posisi ini selama 10 detik.
- Istirahatkan rahang Anda dan kembalikan kepala ke posisi semula. Ulangi latihan ini selama 10 kali.
Latihan dengan bola
- Tempatkan bola berdiameter 20-25 cm di bawah dagu Anda.
- Tekan dagu Anda melawan bola. Ulangi latihan ini kira-kira 25 kali per hari.
Latihan mencium langit-langit
- Dongakkan kepala hingga melihat langit-langit.
- Gerakkan bibir seolah Anda hendak mencium langit-langit. Hal ini bermanfaat untuk meregangkan area bawah dagu Anda.
- Lakukan gerakan mencium langit-langit sebanyak 15 kali dan kembalikan kepala Anda ke posisi semula.
Latihan peregangan lidah
- Lihat lurus ke depan dan keluarkan lidah Anda sejauh mungkin.
- Naikkan ujung lidah Anda ke arah hidung.
- Tahan selama 10 detik lalu lepaskan. Ulangi latihan ini setidaknya 10 kali.
Latihan peregangan leher
- Dongakkan kepala Anda hingga melihat langit-langit.
- Tekan lidah Anda pada langit-langit mulut.
- Tahan selama 5-10 detik lalu lepaskan. Ulangi latihan ini sebanyak 10 kali.
Latihan rahang bawah ke depan
- Dongakkan kepala hingga melihat langit-langit.
- Tolehkan kepala ke kanan dan dorong rahang bawah Anda ke depan.
- Tahan selama 5-10 detik lalu lepaskan.
- Ulangi gerakkan yang sama dengan kepala menoleh ke kiri.
2. Cara mengurangi lemak dagu lewat asupan makanan
Jika double chin Anda terbentuk akibat meningkatnya berat badan atau obesitas, maka menurunkan berat badan akan membantu mengurangi atau bahkan menghilangkan lemak di dagu dan leher.
Cara terbaik untuk menurunkan berat badan adalah dengan mengonsumsi makanan yang sehat dan berolahraga secara teratur. Anda dapat mengikuti beberapa panduan asupan makanan untuk membantu menghilangkan lemak di leher berikut ini.
- Makan empat porsi sayur setiap hari.
- Konsumsi tiga porsi buah setiap hari.
- Ganti gandum olahan dengan gandum utuh.
- Hindari makan makanan olahan.
- Konsumsi daging yang mengandung sedikit lemak, seperti ikan dan daging unggas.
- Konsumsi lemak yang sehat, seperti minyak zaitun, alpukat, dan kacang-kacangan.
- Pilih produk susu yang rendah lemak.
- Kurangi asupan gula.
- Minum air putih secara rutin.
- Kontrol porsi makan harian.
Bersamaan dengan berkurangnya berat badan, penampilan wajah Anda biasanya juga akan semakin kurus.
Selain dari asupan makanan, U.S. Department of Health and Human Services juga menganjurkan Anda melakukan olahraga kardio dengan intensitas sedang selama 150 menit per minggu atau intensitas berat selama 75 menit per minggu. Anda juga dianjurkan untuk melakukan latihan kekuatan otot sekitar 2 kali setiap minggunya.
Semua aktivitas sehari-hari, seperti berkebun atau membawa belanjaan sebenarnya juga bisa dihitung ke dalam olahraga. Maka dari itu, konsultasikan ke dokter untuk menentukan jenis olahraga yang tepat sesuai dengan tingkat aktivitas Anda.
3. Cara menghilangkan dagu berlipat dengan prosedur medis
Sementara jika kondisi genetik yang menyebabkan Anda memiliki double chin, mengencangkan daerah tersebut dengan berolahraga atau mengatur pola makan mungkin sedikit membantu. Namun, kedua hal ini masih belum jelas tingkat efektivitas pada kondisi ini.
Jika Anda berkonsultasi ke dokter, mungkin dokter akan menganjurkan beberapa prosedur medis seperti di bawah ini.
Lipolisis
Lipolisis atau dikenal juga sebagai liposculpture adalah prosedur medis dengan cara sedot lemak (liposuction) atau menggunakan panas dari laser untuk membantu mencairkan lemak dan membentuk kontur kulit Anda.
Dalam sebagian besar kasus, prosedur ini hanya memerlukan anestesi lokal di sekitar area dagu Anda. Efek samping prosedur ini dapat berupa bengkak, memar, dan nyeri.
Mesoterapi
Dikutip dari Indian Journal of Dermatology, Venereology, and Leprology, mesoterapi adalah prosedur medis invasif minimal dengan menyuntikkan sedikit zat pelarut lemak ke dalam tubuh. Zat pelarut lemak seperti deoxycholic acid (Kybella) bisa digunakan untuk prosedur ini.
Mesoterapi membutuhkan sekitar 6 sesi dengan kurang lebih 20 suntikan per sesi. Untuk setiap sesi, perlu jeda kurang lebih satu bulan sebelum Anda dapat memulai sesi berikutnya.
Prosedur ini hanya boleh dilakukan oleh dermatologis atau dokter bedah plastik. Beberapa efek samping yang mungkin timbul antara lain bengkak, memar, nyeri, rasa baal, dan kemerahan.
Kesimpulan: manakah cara yang paling efektif?
Secara umum, cara terbaik untuk menyingkirkan lemak berlebih pada tubuh adalah dengan mengonsumsi makanan bernutrisi dan melakukan olahraga. Namun, Anda perlu bersabar saat mencoba menghilangkan lemak di leher dan dagu Anda.
Prosedur medis seperti lipolisis juga tidak bisa menghilangkan lemak Anda dengan cepat. Cara ini biasanya tetap membutuhkan waktu beberapa bulan, tergantung dari ukuran double chin Anda sebelum hasilnya benar-benar terlihat.
Menjaga berat badan dapat membantu Anda mengurangi dagu yang berlipat. Gaya hidup sehat ini juga dapat mengurangi risiko Anda terkena penyakit, seperti diabetes, hipertensi, sleep apnea, stroke, penyakit jantung, dan kanker.
Sebelum memulai program diet, ada baiknya Anda berkonsultasi terlebih dulu ke dokter. Jika diet dan olahraga tidak memberikan hasil yang memuaskan, diskusikan dengan dokter mengenai prosedur medis apa yang dapat Anda lakukan.
[embed-health-tool-bmi]