🔥 Diskusi Menarik

Depresi

Dok, saya suka stress depresi klu ada masalah mau masalah itu berat atau ringan, saya suka menyendiri setiap menyendiri pasti sering nangis, ngerokok dan suka nyakitin diri

klu lagi rame2 pun pasti kebanyakan diam aja

Itu syndrome apa ya dok? mohon bantu solusi nya dok

9
63k
2 komen

2 komentar

Halo Nurul Fazira, terima kasih untuk pertanyaannya.


Dalam menjalani keseharian, terdapat berbagai situasi dan pengalaman yang mempengaruhi bagaimana cara menjalani kehidupan. Terkadang pengalaman yang tidak menyenangkan, akan tersimpan pada memori sehingga membuat seseorang selalu terbayang-bayang dengan keadaan tersebut. Dengan demikian, tanpa disadari akan berdampak pada perubahan suasana hati, menurunnya minat bersosialisasi, dan mengganggu dalam menjalani aktivitas sehari-hari.


Dalam diri individu terjadi proses mental yang saling berkaitan antara pikiran, perasaan, perilaku, dan sensasi tubuh. Kesulitan untuk mengidentifikasi perasaan dan pikiran yang bercampur aduk, menyebabkan seseorang mengalami kebingungan, sehingga tanpa sadar hanya dapat merespon dengan perilaku menangis tanpa mengetahui penyebabnya, atau menarik diri, atau mengalihkan ke perilaku menyimpang, dan bahkan juga menyakiti diri sendiri sebagai bentuk pelampiasan. Perlu diketahui bahwa untuk mendiagnosa seseorang mengalami gangguan mental diperlukan pemeriksaan psikologis yang mendalam oleh ahlinya, sehingga tidak dianjurkan untuk melakukan self diagnose (mendiagnosa diri sendiri).


Beberapa hal yang dapat anda lakukan, yaitu mencari dan mengenali sumber permasalahan anda. Dengan mengenali hal tersebut, anda dapat lebih mudah untuk menemukan jalan keluar. Anda dapat menulis jurnal secara berkala terkait pikiran dan perasaan anda. Anda juga dapat menemukan lingkungan yang kondusif yang dapat membantu anda menghadapi permasalahan anda saat ini. Selain itu, anda dapat menemukan kembali aktivitas yang membuat anda merasa senang dan merasa semangat. Kemudian anda dapat mengaplikasikan pola hidup sehat, misalnya berolahraga, mengatur pola tidur, konsumsi makanan bergizi, dan sebagainya agar dapat membantu menstabilkan kondisi diri anda.


Untuk info lebih lanjut mengenai depresi bisa dibaca di artikel https://hellosehat.com/mental/stres/depresi/


Jangan ragu untuk memeriksakan diri anda ke psikolog/ psikiater jika keluhan berlanjut atau bertambah parah.

2 tahun yang lalu
Suka
Balas
@Ririn Nur Abdiah Bahar, S.Psi., M.Psi., Psikolog

baik dok, terimakasih atas solusinya dok

2 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.