backup og meta

7 Manfaat Masker Mentimun untuk Wajah, Patut Dicoba!

7 Manfaat Masker Mentimun untuk Wajah, Patut Dicoba!

Tidak hanya bergizi dan segar, mentimun juga baik untuk kulit wajah. Banyak produk perawatan kulit menggunakan mentimun sebagai bahan utamanya. Mentimun yang digunakan sebagai masker memang memberikan manfaat untuk melembapkan sekaligus menenangkan kulit wajah.  

Manfaat masker mentimun bagi kulit wajah

Berikut ini berbagai manfaat mentimun bagi kulit wajah yang perlu Anda ketahui.

1. Mengatasi mata bengkak

Manfaat mentimun untuk wajah yang satu ini mungkin yang paling banyak diketahui. Sebagian dari Anda pasti pernah meletakkan irisan mentimun di atas kelopak mata ketika merasa lelah.

Kandungan flavonoid dan antioksidan yang ada di dalam mentimun dapat mengurangi kemerahan dan pembengkakan pada kulit.

Dua kandungan tersebut bekerja dengan memberikan efek pendinginan yang membantu mengecilkan pembuluh darah yang melebar sehingga mengempiskan bengkak di mata.

2. Mencegah penuaan dini

Komponen antioksidan dalam mentimun yakni vitamin C dan asam folat memiliki manfaat untuk mengurangi kerutan tanda penuaan kulit.

Vitamin C dalam mentimun berfungsi merangsang pengembangan sel-sel baru dalam tubuh manusia termasuk sel-sel kulit. 

Sementara itu, kandungan asam folatnya dapat membantu membersihkan racun dari lingkungan di sekitar yang bisa membuat wajah terlihat lelah.

Rutin memakai masker timun memberikan manfaat untuk kulit wajah yang terlihat lebih kencang, segar, dan sehat.

3. Mengatasi kulit terbakar

kulit terbakar matahari

Terlalu lama berada di bawah sinar matahari dapat menyebabkan kulit terbakar matahari, terutama di bagian pipi, hidung, dahi, dan dagu.

Mengutip penelitian dalam jurnal Fitoterapia, kandungan mineral seperti kalium dan sulfat dalam mentimun membantu memulihkan kulit yang terbakar. 

Efek dingin dari masker mentimun pun mencegah peradangan serta mengurangi rasa sakit dan iritasi akibat sengatan panas matahari.

4. Mengatasi iritasi kulit ringan

Mentimun dapat membantu mengatasi iritasi kulit ringan.

Manfaat tersebut berasal dari sifat anti-inflamasi timun yang mampu menenangkan kulit yang meradang dan meredakan kemerahan serta gatal.

Namun, manfaat ini hanya untuk iritasi ringan saja. Jika iritasi yang Anda alami cukup parah dan berlangsung lama, konsultasikan dengan dokter spesialis kulit.

5. Membantu melembabkan kulit

Sebanyak 96% kandungan mentimun adalah air. Melimpahnya kandungan air dapat menghidrasi kulit kering.

Namun, perlu diketahui bahwa air sendiri belum cukup untuk membuat kulit Anda menjadi lebih lembap.

Untuk merasakan manfaat yang satu ini, campurkan mentimun dengan bahan lain yang bersifat melembabkan, seperti madu dan lidah buaya. 

6. Mengurangi jerawat

penyakit kulit di wajah seperti jerawat

Manfaat mentimun untuk wajah lainnya yaitu dapat mengurangi jerawat.

Hal ini karena kandungan asam askorbat atau vitamin C dalam mentimun bisa mengurangi peradangan akibat jerawat.

Kandungan air dalam mentimun juga dapat mengontrol minyak berlebih sehingga mencegah penyumbatan pori-pori, kondisi yang sering menjadi penyebab utama jerawat. 

7. Menyamarkan noda hitam

Mentimun mengandung enzim proteolitik yang membantu mengangkat sel-sel kulit mati pada wajah.

Dengan eksfoliasi lembut ini, kulit akan lebih segar, dan noda hitam perlahan memudar.

Selain itu, mentimun memiliki kandungan vitamin C yang membantu mencerahkan kulit dengan merangsang produksi kolagen. Ini membantu menyamarkan noda gelap atau bekas luka.

Cara membuat masker mentimun untuk wajah

timun untuk mata

Bila tertarik mencoba perawatan kulit wajah dengan mentimun setelah mengetahui manfaat di atas, Anda bisa membuat masker sendiri di rumah.

Cara membuat masker mentimun sangat praktis dan bahannya mudah didapatkan dengan harga yang terjangkau. Langkah membuatnya pun mudah dan tidak membutuhkan waktu yang lama.

Bahan-bahan

  • 1 buah mentimun.
  • 2 sendok gel lidah buaya.
  • Mangkuk untuk mencampur bahan.
  • Sendok untuk mengaduk.
  • Sendok takaran.
  • Blender.
  • Saringan.

Cara membuat

Berikut ini cara membuat masker mentimun untuk wajah berminyak dan berjerawat.

  1. Kupas kulit mentimun, haluskan dengan blender atau food processor sampai berubah menjadi cair.
  2. Saring air timun menggunakan saringan.
  3. Untuk efek melembabkan, tambahkan dua sendok gel lidah buaya pada adonan mentimun, lalu campur hingga menyatu.
  4. Oleskan masker pada wajah, lalu beri pijatan lembut secara perlahan. Biarkan masker menempel di kulit wajah sampai 15 menit.
  5. Bilas wajah menggunakan air dingin, lalu keringkan dengan kain halus dengan cara menepuk.

Anda dapat menggunakan masker mentimun ini tiap 3 hari sekali atau ketika kulit terasa lebih kering dan membutuhkan nutrisi lebih banyak.

Selamat mencoba dan rasakan manfaat mentimun pada kulit wajah Anda!

Ringkasan

Manfaat timun untuk kulit wajah sangatlah beragam, mulai dari melembabkan kulit, mengatasi kulit terbakar, mengatasi jerawat, mencegah penuaan dini, serta menyamarkan noda hitam.

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Siahaan, E., Pangestuti, R., Munandar, H., & Kim, S. (2017). Cosmeceuticals Properties of Sea Cucumbers: Prospects and Trends. Cosmetics, 4(3), 26. doi: 10.3390/cosmetics4030026.

Ugwu, C., & Suru, S. (2021). Cosmetic, Culinary and Therapeutic Uses of Cucumber (Cucumis sativusL.). Cucumber Economic Values And Its Cultivation And Breeding. doi: 10.5772/intechopen.96051.

Mukherjee, P., Nema, N., Maity, N., & Sarkar, B. (2013). Phytochemical and therapeutic potential of cucumber. Fitoterapia, 84, 227-236. doi: 10.1016/j.fitote.2012.10.003

Evaluating The Potential Benefits of Cucumbers for Improved Health and Skin Care • JARLIFE. (2023). Retrieved 25 August 2023, from https://www.jarlife.net/3050-evaluating-the-potential-benefits-of-cucumbers-for-improved-health-and-skin-care.html#:~:text=Aside%20from%20their%20cooling%20effect,for%20reducing%20inflammation%20(3)

Akhtar, N., Mehmood, A., Khan, B. A., Mahmood, T., Muhammad, H., Khan, S., & Saeed, T. (2011). Exploring cucumber extract for skin rejuvenation. African Journal of Biotechnology, 10(7), 1206-1216.

Versi Terbaru

04/09/2023

Ditulis oleh Winona Katyusha

Ditinjau secara medis oleh dr. Patricia Lukas Goentoro

Diperbarui oleh: Fidhia Kemala


Artikel Terkait

Benarkah Timun Dapat Menurunkan Tekanan Darah untuk Penderita Hipertensi?

4 Manfaat Kulit Timun yang Tidak Anda Duga


Ditinjau secara medis oleh

dr. Patricia Lukas Goentoro

General Practitioner · Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI)


Ditulis oleh Winona Katyusha · Tanggal diperbarui 04/09/2023

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan