Telur puyuh adalah telur yang dihasilkan dari burung puyuh. Telur kecil ini bisa dijadikan isi sayur sop atau dijadikan sate pendamping bubur ayam. Lantas apa saja manfaat dan kandungan gizi telur puyuh? Ini penjelasan selengkapnya.
Kandungan zat gizi telur puyuh
Meski kecil telur puyuh atau quail egg kaya zat gizi, berikut ini adalah kandungan zat gizi telur ini per butirnya (9 gram).
- Kalori: 14,2 kkal.
- Protein: 1,17 gram (g).
- Lemak: 1 g.
- Karbohidrat: 0,037 g.
- Kalsium: 5,76 mg.
- Besi: 0,328 miligram (mg).
- Magnesium: 1,17 mg.
- Fosfor: 20,3 mg.
- Kalium: 11,9 mg.
- Natrium: 12,7 mg.
- Seng: 0,132 mg.
- Tembaga: 0,006 mg.
- Mangan: 0,003 mg.
Apa saja manfaat telur puyuh?
Lantas apa saja manfaat telur puyuh untuk kesehatan Anda? Berikut ini adalah penjabaran lengkapnya.
1. Tinggi protein
Sama seperti telur ayam, telur puyuh termasuk makanan tinggi protein.
Satu porsinya (5 butir) mengandung 5,85 gram protein yang jumlahnya hampir sama seperti satu butir telur ayam.
Kandungan protein diperlukan tubuh untuk dijadikan sumber energi, menjaga stamina, memelihara kesehatan kulit dan rambut, serta membangun dan menguatkan massa otot.
2. Sebagai antioksidan
Sebuah penelitian dalam jurnal European journal of nutrition (2018) melakukan uji coba pada hewan mengenai penggunaan telur puyuh untuk mencegah kerusakan sel testis akibat radikal bebas.
Riset ini memberikan ekstrak telur puyuh pada tikus dengan diabetes. Hasil riset selama tujuh minggu menunjukkan adanya perbaikan sel testis pada tikus.
Hal itu diduga karena kandungan antioksidan yang dapat membantu memperbaiki kerusakan sel dan mengobati gejala alergi.
Meskipun ada hasil yang potensial, masih dibutuhkan uji klinis pada manusia untuk memastikan manfaatnya.