Meskipun ukurannya kecil, buah jeruk purut ternyata punya segudang manfaat untuk kesehatan. Tak hanya kandungan vitamin C-nya saja, kandungan antioksidan, serat, dan mineral jeruk purut pun baik untuk menjaga kesehatan berbagai organ. Untuk lebih lengkapnya, simak ulasan berikut ini!
Kandungan gizi buah jeruk purut
Jeruk purut adalah buah tropis yang banyak ditemukan di beberapa negara Asia Tenggara, seperti Thailand, Filipina, dan Indonesia.
Buah yang dikenal dengan nama kaffir lime (Citrus hystrix) ini memiliki tekstur kulit yang tampak bergelombang, tebal, dan berwarna hijau.
Dibalik rasanya yang asam, jeruk purut ternyata menyimpan berbagai kandungan yang baik untuk kesehatan Anda. Berikut kandungan zat gizi yang tersimpan dalam buah jeruk purut.
- Karbohidrat.
- Protein.
- Serat.
- Vitamin C.
- Vitamin B6.
- Zat besi.
- Kalsium.
- Kalium.
Tak hanya itu, buah jeruk purut juga mengandung alkaloid, limonene, nerol, dan citronellol, yang merupakan senyawa bioaktif bersifat antioksidan, antiinflamasi, dan antibakteri.
Manfaat buah jeruk purut untuk kesehatan
Berdasarkan kandungan nutrisi tersebut, berikut adalah khasiat dari buah jeruk purut untuk kesehatan Anda.
1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Sama seperti manfaat buah jeruk lainnya, senyawa bioaktif, seperti citronellol serta kandungan vitamin C, dalam jeruk purut juga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Vitamin C memiliki sifat antioksidan yang tinggi untuk melawan radikal bebas yang dapat menyebabkan penurunan kinerja sistem kekebalan tubuh.
Jika kinerja sistem kekebalan tubuh optimal, tentu tubuh akan dapat dengan mudah melawan patogen penyebab penyakit.
2. Meningkatkan kesehatan sistem pencernaan
Selain meningkatkan kekebalan tubuh, jeruk purut bisa membantu meningkatkan kesehatan sistem pencernaan.
Senyawa limonene, nerol, dan citronellol di dalam jeruk purut memiliki sifat anti-inflamasi, sehingga dapat membantu meredakan masalah pada pencernaan, seperti sembelit atau perut kembung.
Tak hanya itu, kandungan serat di dalamnya juga dapat membantu mengontrol gerakan usus, sehingga Anda dapat terhindar dari sembelit dan diare.
3. Menjaga kesehatan mulut
Gangguan pada mulut seperti gusi bengkak, gigi berlubang, dan bau mulut dapat terjadi karena infeksi bakteri.
Jeruk purut, baik dari kulit, daun, maupun ekstrak buahnya, dapat membantu meningkatkan kesehatan rongga mulut Anda.
Hal Ini karena jeruk purut memiliki sifat antibakteri, sehingga dapat menghilangkan bakteri dalam mulut dan melindunginya dari infeksi. Tak hanya itu, jeruk purut juga membuat mulut Anda terasa bersih dan segar.
4. Menjaga kesehatan kulit
Jeruk purut merupakan salah satu buah yang mengandung vitamin C tinggi. Vitamin C dapat membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas.
Kandungan antioksidan ini juga dapat memperlambat kerusakan sel serta meminimalkan munculnya tanda penuaan kulit, seperti keriput, bintik-bintik, noda, atau bahkan jerawat.
Oleh karena itu, ekstrak jeruk purut termasuk sebagai bahan pembuatan kosmetik atau produk kebersihan kulit.
5. Meredakan stres
Tidak hanya digunakan untuk menjaga kesehatan kulit, jeruk purut juga dapat membantu untuk meredakan stres.
Menggunakan minyak esensial yang memiliki aroma daun jeruk purut dapat membantu menghilangkan stres dan kecemasan.
Menghirup aroma daun jeruk purut yang segar juga dapat membantu untuk memberikan efek menenangkan bagi tubuh dan pikiran.
6. Mengusir serangga
Kandungan limonene dan citronellol dalam jeruk purut juga dapat membantu mengusir serangga dalam rumah Anda.
Pasalnya, serangga umumnya tidak menyukai bau buah jeruk purut dari kedua senyawa tersebut.
Untuk mendapatkan manfaat ini, Anda bisa menghancurkan daun jeruk purut dan meletakkannya di ruangan, atau menyemprotkan campuran air dengan air jeruk purut ke kulit Anda.
7. Menjaga kesehatan jantung
Khasiat dari jeruk purut lainnya adalah untuk menjaga kesehatan jantung Anda karena memiliki sifat anti-inflamasi.
Sifat anti-inflamasi dari senyawa bioaktif dalam jeruk purut dapat melindungi jantung dan pembuluh darah Anda dari peradangan.
Selain itu, kandungan serat di dalam jeruk purut juga membantu menurunkan kadar kolesterol jahat serta mengontrol tekanan darah. Khasiat ini turut berperan menjaga kesehatan jantung.
8. Menjaga kesehatan sendi
Bukan cuma jantung, efek anti-inflamasi dari jeruk purut juga dapat membantu menjaga kesehatan sendi Anda.
Ekstrak buah jeruk purut dapat membantu untuk mengurangi gejala nyeri akibat radang sendi atau arthritis.
Cara mendapatkan manfaat ini adalah dengan meminum ekstrak air jeruk purut atau mengaplikasikan daun jeruk purut pada area yang nyeri.
9. Mengobati diabetes
Diabetes merupakan penyakit yang umumnya ditandai dengan kadar glukosa yang tinggi di dalam darah.
Studi dalam jurnal Ahmad Dahlan Medical memaparkan bahwa jeruk purut dapat menjadi obat diabetes karena kandungan flavonoid di dalamnya yang mampu menurunkan kadar glukosa di dalam darah.
Akan tetapi, masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk membuktikan efektivitas jeruk purut sebagai pengobatan diabetes karena saat ini percobaan masih dilakukan pada hewan.
10. Mengatasi ketombe
Ketombe umumnya disebabkan oleh produksi minyak yang berlebih serta munculnya jamur pada kulit kepala. Salah satu manfaat jeruk purut adalah membantu untuk mengatasi ketombe
Hal ini karena buah yang satu ini memiliki sifat antijamur yang mampu melawan jamur penyebab ketombe di kulit kepala.
Maka, tidak mengherankan jika jeruk purut sering digunakan sebagai bahan tambahan untuk berbagai produk perawatan rambut guna mencegah munculnya ketombe.
Manfaat jeruk purut untuk rambut
Buah jeruk purut juga membantu mengurangi produksi minyak berlebih di dalam kulit kepala, sehingga bisa mengatasi rambut berminyak dan ketombe.
11. Mengobati kanker
Manfaat buah jeruk purut untuk kesehatan selanjutnya adalah untuk membantu mengobati penyakit kanker.
Studi dalam Journal of Medical Plants Research, menunjukkan bahwa ekstrak daun jeruk purut memiliki sifat sitotoksik yang mampu membunuh sel kanker darah atau leukimia serta mencegahnya tumbuh kembali.
Meskipun begitu, masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut mengenai efektivitas penggunaan jeruk purut atau kaffir lime untuk terapi pengobatan kanker.
Hal yang harus diperhatikan jika mengosumsi jeruk purut
Konsumsi buah jeruk purut tergolong aman untuk siapa pun. Namun, sebelum Anda mengonsumsinya, pastikan bahwa Anda tidak memiliki alergi pada buah ini.
Pasalnya, seseorang yang alergi pada buah jeruk purut bisa mengalami kesemutan pada lidah dan bibir, atau mulut kering. Pada kondisi yang jarang, Anda mungkin bisa merasakan reaksi alergi yang lebih ekstrem.