Anda hanya perlu memasukkan aktivitas fisik intensitas sedang ke rutinitas harian Anda untuk bisa mendapatkan manfaat ini. Pada dasarnya, setiap aktivitas fisik yang meningkatkan detak jantung dan pernapasan Anda, dianggap sebagai cara menurunkan darah tinggi yang baik.
Anda bisa jalan kaki setiap hari dengan anak Anda atau sambil membawa anjing peliharaan Anda berjalan-jalan. Aktivitas jalan kaki juga bisa dilakukan ketika Anda berangkat kerja ke kantor.
Anda pun bisa memilih aktivitas olahraga lainnya yang dapat menurunkan tekanan darah tinggi, seperti aerobik, kardio, latihan kelenturan, hingga latihan kekuatan seperti angkat beban. Adapun olahraga aerobik lain yang mudah diterapkan sehari-hari, seperti joging, bersepeda, menari, atau sesekali berenang.
Lakukanlah olahraga selama 150 menit dalam seminggu atau 30 menit setiap hari untuk dapat menurunkan tekanan darah Anda. Jika Anda memilih jenis dan cara olahraga yang berintensitas tinggi, misalnya berlari, lakukanlah sekitar 75 menit per minggu untuk menurunkan darah tinggi ke tekanan darah yang normal.
7. Menambah aktivitas di luar ruangan
Olahraga bisa dilakukan di dalam ataupun di dalam ruangan. Bila Anda memilih olahraga di dalam ruangan, Anda perlu sesekali beraktivitas di luar ruangan sebagai salah satu cara untuk mengatasi hipertensi.
Pasalnya, aktivitas di luar ruangan dapat membantu Anda mendapatkan vitamin D yang dibutuhkan tubuh. Adapun kekurangan vitamin D disebut dapat meningkatkan risiko terkena tekanan darah tinggi dan penyakit jantung. Meski demikian, penelitian tambahan dibutuhkan untuk membuktikan fakta tersebut.
8. Menjaga berat badan ideal

Obesitas dan kelebihan berat badan erat kaitannya dengan tekanan darah tinggi. Oleh sebab itu, menjaga berat badan yang sehat adalah cara sederhana lainnya yang dapat Anda lakukan untuk menurunkan tekanan darah tinggi.
Disebut oleh Mayo Clinic, menurunkan berat badan sedikit saja dapat memengaruhi tekanan darah Anda. Secara umum, Anda dapat menurunkan tekanan darah hingga 1 mmHg untuk setiap 1 kg berat badan yang Anda turunkan.
Adapun Anda bisa mendapatkan berat badan yang ideal dengan menerapkan pola makan sehat dan olahraga teratur seperti yang telah disebutkan di atas.
9. Mengelola stres
Orang dengan hipertensi sering kali menyepelekan cara menurunkan darah tinggi yang satu ini karena dianggap tak penting. Padahal, stres dapat menyebabkan hipertensi dan kondisi ini pun dapat membuat Anda melakukan berbagai kebiasaan buruk, seperti merokok, konsumsi alkohol atau makanan yang tidak sehat, yang pada akhirnya dapat menaikkan tekanan darah.
Stres dapat terjadi karena berbagai hal, seperti pekerjaan, keluarga, finansial, atau lainnya. Selain itu, kurang tidur juga dapat menyebabkan hipertensi karena kondisi ini bisa menimbulkan stres pada diri Anda.
Oleh sebab itu, penting bagi Anda untuk mengelola stres sebaik mungkin sebagai upaya untuk menurunkan tekanan darah. Adapun untuk mengelola stres, Anda perlu mencari tahu apa penyebab stres yang sering Anda alami serta mengatasi penyebab tersebut.
Anda pun bisa melakukan hal-hal yang bisa menenangkan pikiran Anda sehingga stres bisa menghilang, seperti mendengarkan musik, curhat, meditasi, atau melakukan hobi yang Anda sukai.

Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar