backup og meta

9 Rekomendasi Obat Darah Tinggi di Apotek yang Aman

9 Rekomendasi Obat Darah Tinggi di Apotek yang Aman

Selain menerapkan gaya hidup sehat, penderita darah tinggi perlu minum obat untuk menurunkan tekanan darah.  Lantas, apa saja pilihan obat hipertensi yang biasanya diresepkan oleh dokter? Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.

Cara memilih obat darah tinggi yang aman

Darah tinggi atau hipertensi adalah kondisi ketika tekanan darah berada di atas rentang normal.

Tekanan darah tinggi yang dibiarkan begitu saja tentunya dapat meningkatkan risiko komplikasi hipertensi, seperti serangan jantung dan stroke.

Terkadang, perubahan gaya hidup saja tidak cukup untuk mengobati hipertensi. Oleh karena itu, dokter dapat menyarankan Anda untuk menggunakan obat darah tinggi.

Obat darah tinggi atau juga disebut obat antihipertensi terdiri dari beragam jenis, antara lain:

  • diuretik,
  • angiotensin-converting enzyme (ACE) inhibitor,
  • angiotensin II receptor blocker (ARB),
  • calcium channel blocker (CCB), 
  • beta blocker
  • alpha blocker,
  • alpha-beta blocker,
  • central-acting agent, dan
  • aldosterone receptor antagonist.

Memilih obat untuk mengelola hipertensi perlu dilakukan secara hati-hati. Pasalnya, setiap jenis obat penurun tekanan darah dapat menimbulkan reaksi yang berbeda.

Dilansir dari Mayo Clinic, jenis obat yang digunakan bergantung pada kondisi kesehatan secara keseluruhan dan seberapa tinggi tekanan darah Anda.

Kombinasi dua atau lebih obat darah tinggi sering kali dibutuhkan. Anda mungkin membutuhkan beberapa kali percobaan untuk menemukan jenis obat dan kombinasi yang terbaik.

Rekomendasi obat darah tinggi di apotek

Untuk mengelola hipertensi, berikut adalah beberapa rekomendasi obat darah tinggi yang bagus dan aman digunakan sesuai dengan anjuran dokter.

1. Furosemide

Furosemide adalah obat generik yang mengandung bahan aktif furosemide. Obat ini termasuk golongan diuretik loop yang efeknya lebih kuat dibandingkan jenis obat diuretik lain.

Diuretik loop bekerja dengan cara membuang kelebihan garam, klorida, dan kalium dari dalam tubuh melalui urine. Efek inilah yang membantu menurunkan tekanan darah.

Dosis Furosemide yang dianjurkan adalah 40–80 miligram (mg) per hari. Anda dapat meminum obat diuretik ini sebelum atau setelah makan.

Dokter dapat meresepkan furosemide sebagai terapi tunggal atau mengombinasikannya dengan obat lain.

Nomor registrasi BPOM: GKL0423407010A1

2. Tensiphar

Tensiphar adalah obat darah tinggi yang aman dengan kandungan bahan aktif lisinopril dihydrate.

Obat yang termasuk dalam golongan angiotensin-converting enzyme (ACE) inhibitor ini bekerja dengan menurunkan produksi angiotensin di dalam tubuh.

Angiotensin merupakan zat kimia penyebab tekanan darah tinggi karena efeknya yang mampu menimbulkan penyempitan pembuluh darah.

Obat Tensiphar bisa digunakan untuk mengatasi hipertensi pada orang dewasa dan anak-anak.

Dosis awal untuk orang dewasa adalah 10 mg sekali sehari dengan dosis pemeliharaan 20–40 mg sekali sehari. 

Sementara untuk anak-anak berusia 6–16 tahun, dosis obat ini akan disesuaikan berdasarkan berat badan, yakni antara 2,5–5 mg sekali sehari.

Nomor registrasi BPOM: DKL0405511910A1

3. Candesartan

Pilihan obat penurun tensi tinggi lainnya adalah Candesartan. Obat yang mengandung zat aktif candesartan ini termasuk dalam golongan angiotensin II receptor blocker (ARB).

Serupa dengan ACE inhibitor, obat ini akan bekerja dengan cara menghalangi efek angiotensin.

Bedanya, obat antihipertensi ini akan menghalangi kerja angiotensin dalam tubuh sehingga tekanan darah bisa menurun, bukan menghalangi produksinya.

Dosis awal Candesartan untuk orang dewasa adalah 8 mg sekali sehari, yang bisa ditingkatkan sesuai dengan respons tubuh pasien.

Sementara itu, dosis obat untuk anak-anak berusia 6–17 tahun akan disesuaikan dengan berat badannya, yakni antara 4–8 mg sekali sehari.

Nomor registrasi BPOM: GKL1105046010A1

4. Adalat Oros

Adalat Oros merupakan obat tablet lepas lambat yang mengandung nifedipine. Kandungan dari obat darah tinggi ini akan dilepas secara perlahan dan bertahap di dalam tubuh.

Obat antihipertensi dari golongan calcium channel blocker (CCB) ini akan menurunkan tekanan darah dengan mencegah masuknya kalsium ke dalam sel-sel jantung dan arteri.

Kalsium dapat membuat jantung dan pembuluh darah berkontraksi lebih kuat. Hal ini dapat menyebabkan tekanan darah tinggi.

Dosis obat Adalat Oros yang dianjurkan untuk orang dewasa yakni 30 mg sekali sehari. Obat ini bisa Anda minum sebelum atau setelah makan.

Anda harus menelan obat ini secara utuh dengan bantuan segelas air. Jangan mengunyah atau menggerus obat ini karena dapat mengurangi efektivitasnya.

Nomor registrasi BPOM: DKL1802009414B1

5. Concor

Concor merupakan obat merek yang mengandung zat aktif bisoprolol fumarate. Obat hipertensi ini termasuk dalam golongan obat beta blocker.

Obat ini bekerja dengan cara menghalangi efek hormon epinefrin. Hal ini memperlambat kerja jantung sehingga detak jantung dan kekuatan pompa jantung menurun. 

Dengan demikian, volume darah yang mengalir di dalam pembuluh darah menurun dan tekanan darah Anda pun ikut turun.

Dosis awal obat Concor yang dianjurkan ialah 5 mg sekali sehari, yang bisa ditingkatkan hingga 10 mg sekali sehari sesuai dengan respons tubuh pasien.

Nomor registrasi BPOM: DKL1015803817C1

6. Terazosin

Terazosin mengandung terazosin hydrochloride yang termasuk ke dalam golongan alpha blocker.

Obat ini mengatasi tekanan darah tinggi dengan cara memengaruhi kerja norepinephrine, yakni hormon yang dapat mengencangkan otot-otot pada pembuluh darah.

Dengan konsumsi obat hipertensi ini, otot-otot pembuluh darah akan mengendur dan melebar sehingga tekanan darah berangsur menurun.

Terazosin dapat dipakai dalam terapi tunggal atau kombinasi dengan obat lain, seperti diuretik.

Obat ini dapat diminum dengan dosis 1 mg sebelum tidur. Dokter dapat memberikan dosis pemeliharaan sebesar 2–10 mg sekali sehari sesuai respons tubuh.

Nomor registrasi BPOM: GKL1005044610A1

7. Clonidine

Clonidine adalah obat generik yang mengandung zat aktif clonidine hydrochloride. Obat darah tinggi ini masuk ke dalam golongan central-acting agents atau central agonist.

Dikutip dari American Heart Association, obat ini bekerja dengan cara mencegah otak mengirim sinyal untuk mempercepat detak jantung dan mempersempit pembuluh darah.

Dengan demikian, jantung tidak perlu memompa darah dengan lebih keras dan darah jadi lebih mudah mengalir di dalam pembuluh darah.

Dosis Clonidine untuk mengatasi hipertensi pada orang dewasa adalah 0,075–0,15 mg per hari.

Obat ini perlu diminum sesudah makan. Karena Clonidine adalah obat keras, Anda perlu menggunakannya sesuai dengan anjuran dokter.

Nomor registrasi BPOM: GKL2144402210A1

8. Carvilol

Carvilol adalah rekomendasi obat darah tinggi yang aman untuk pasien hipertensi yang berisiko tinggi terkena gagal jantung.

Obat yang masuk ke dalam golongan alpha-beta blocker ini mengandung bahan aktif carvedilol.

Bahan aktif ini bekerja dengan mengikat reseptor alpha-1 dan beta sehingga tidak menimbulkan penyempitan pembuluh darah dan memicu tekanan darah tinggi.

Dosis obat Carvilol untuk orang dewasa yakni 12,5 mg sekali sehari selama dua hari, kemudian ditingkatkan menjadi 25 mg sekali sehari.

Apabila dibutuhkan, dosis obat antihipertensi ini dapat ditingkatkan dengan interval dua minggu.

Nomor registrasi BPOM: DKL2004529710A1

9. Spirola

Spirola yang mengandung bahan aktif spironolactone sering dikombinasikan dengan obat darah tinggi lainnya, seperti obat furosemide yang bersifat diuretik.

Golongan obat aldosterone receptor antagonist ini akan membantu membuang kelebihan cairan tanpa mengurangi kadar kalium di dalam tubuh.

Obat ini akan diresepkan untuk pasien dengan tingkat hipertensi yang parah. Spirola juga dapat digunakan pada pasien darah tinggi yang mengidap diabetes dan gagal jantung.

Dosis obat yang dianjurkan untuk pengidap hipertensi yakni 25–100 mg yang bisa Anda minum sekali atau dibagi beberapa kali dalam sehari.

Nomor registrasi BPOM: DKL0504424810A1

Itulah dia beberapa rekomendasi obat darah tinggi di apotek yang bisa Anda gunakan. Pastikan untuk menggunakan obat di atas sesuai dengan dosis yang dianjurkan oleh dokter Anda.

Selain minum obat darah tinggi dari dokter, Anda juga perlu mengimbanginya dengan menerapkan gaya hidup sehat, seperti diet hipertensi untuk mengontrol tekanan darah.

[embed-health-tool-heart-rate]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

What is high blood pressure? (2024). National Heart, Lung, and Blood Institute. Retrieved August 26, 2024, from https://www.nhlbi.nih.gov/health/high-blood-pressure

Managing high blood pressure medications. (2018). American Heart Association. Retrieved August 26, 2024, from https://www.heart.org/en/health-topics/high-blood-pressure/changes-you-can-make-to-manage-high-blood-pressure/managing-high-blood-pressure-medications

Types of blood pressure medications. (2017). American Heart Association. Retrieved August 26, 2024, from https://www.heart.org/en/health-topics/high-blood-pressure/changes-you-can-make-to-manage-high-blood-pressure/types-of-blood-pressure-medications

Choosing blood pressure medicines. (2023). Mayo Clinic. Retrieved August 26, 2024, from https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/high-blood-pressure/in-depth/high-blood-pressure-medication/art-20046280

Khalil, H., & Zeltser, R. (2023). Antihypertensive Medications. StatPearls Publishing. Retrieved August 26, 2024, from https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK554579/

Versi Terbaru

03/09/2024

Ditulis oleh Satria Aji Purwoko

Ditinjau secara medis oleh Apt. Ambar Khaerinnisa, S.Farm

Diperbarui oleh: Diah Ayu Lestari


Artikel Terkait

Makanan Penurun Darah Tinggi untuk Pengidap Hipertensi

Vitamin dan Mineral yang Membantu Turunkan Darah Tinggi


Ditinjau secara medis oleh

Apt. Ambar Khaerinnisa, S.Farm

Farmasi · None


Ditulis oleh Satria Aji Purwoko · Tanggal diperbarui 03/09/2024

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan