backup og meta
Kategori
Cek Kondisi

1

Tanya Dokter
Simpan

Berbagai Cara Menguapi Wajah yang Bisa Anda Lakukan di Rumah

Ditinjau secara medis oleh dr. Patricia Lukas Goentoro · General Practitioner · Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI)


Ditulis oleh Nabila Azmi · Tanggal diperbarui 24/12/2019

    Berbagai Cara Menguapi Wajah yang Bisa Anda Lakukan di Rumah

    Penguapan wajah tak hanya bisa dilakukan di klinik-klinik kecantikan. Nyatanya, perawatan yang satu ini juga memiliki berbagai teknik yang bisa Anda lakukan di rumah. Berikut adalah beberapa teknik uap wajah yang bisa Anda lakukan di rumah untuk mendapatkan manfaatnya secara maksimal. 

    Berbagai cara uap wajah yang bisa Anda lakukan di rumah

    Menurut sebuah artikel dari Institute for Quality and Efficiency in Health Care, menguapi wajah dengan air hangat bisa membuka pori-pori Anda. Dengan begitu, keringat yang dihasilkan uap itu bisa melepaskan minyak dan kotoran di wajah. Manfaatnya, jerawat Anda bisa berkurang. 

    Supaya Anda bisa mendapatkan manfaat tersebut, ada beberapa cara uap wajah yang perlu ketahui dan bisa dilakukan di rumah, seperti:

    1. Menggunakan baskom berisi air hangat

    Salah satu cara uap wajah yang paling sering dilakukan adalah menggunakan baskom berisi air hangat. 

    Anda bisa mulai dengan menuangkan air hangat ke baskom atau wadah seperti mangkok bersih. Jangan lupa untuk meletakkannya pada permukaan yang stabil agar tidak tumpah dan membahayakan wajah Anda. 

    Cara melakukannya:

    • Mulai dengan menyiapkan handuk lembut dan baskom bersih. 
    • Pilih tempat yang nyaman dan letakkan baskom di permukaan datar/meja. 
    • Ikat rambut dan poni agar tidak menutupi wajah. 
    • Bersihkan wajah dan leher terlebih dahulu dengan sabun cuci muka. 
    • Panaskan 4-6 gelas air. 
    • Masukkan segenggam tanaman herbal ketika air sudah mendidih dan aduk rata.
    • Tutup pemanas air dan didihkan selama 2-3 menit. 
    • Tuangkan air mendidih tersebut ke dalam baskom. 
    • Duduk dan letakkan handuk di atas kepala untuk mencegah rambut mengenai wajah.
    • Beri jarak antara baskom dan wajah Anda sebesar 10-15 cm. 
    • Uap wajah Anda selama 5-10 menit. 

    2. Memakai handuk yang sudah dihangatkan

    Sumber: Grooming artist

    Selain menggunakan baskom yang berisi air hangat, cara lain untuk melakukan uap wajah adalah dengan memakai handuk yang sudah dihangatkan. 

    Teknik ini biasanya dilakukan di salon potong rambut pria, alias barbershop. Oleh karena itu, teknik ini tidak hanya berguna untuk wanita, tapi juga pria. 

    Para tukang cukur percaya dengan menempelkan handuk yang sudah dihangatkan bisa bermanfaat untuk perawatan pria. Mulai dari membuka pori wajah, melembutkan bulu atau rambut yang tumbuh, hingga melemaskan kulit dan rambut mereka. 

    Cara melakukannya:

    • Mulai dengan mengambil handuk berukuran kecil dengan tekstur yang lembut. 
    • Tuangkan air hangat ke dalam baskom yang bersih dan masukkan tanaman herbal.
    • Ikat rambut dan poni agar helaian rambutnya tidak mengenai wajah. 
    • Bersihkan wajah dan leher Anda dengan sabun cuci muka. 
    • Rendam handuk tersebut ke dalam baskom dan peras sampai terasa lembap. 
    • Posisikan tubuh senyaman mungkin, entah itu berbaring atau duduk. 
    • Letakkan handuk hangat tersebut pada wajah Anda. 
    • Jangan lupa pegang setiap sudut handuk agar menutupi semua wajah Anda. 
    • Uap wajah Anda selama 5 menit. 

    3. Menggunakan alat steamer wajah

    Sumber: LeafTV

    Tidak hanya menggunakan cara-cara alami saja, Anda juga bisa membeli alat steamer sebagai salah satu cara uap wajah. 

    Dengan begitu, Anda tidak perlu bersusah payah menghangatkan handuk atau membawa wadah berisi air hangat dan takut airnya terkena kulit Anda. 

    Cara melakukannya:

    • Pastikan Anda membaca petunjuk penggunaan steamer yang Anda miliki. 
    • Nyalakan steamer selama beberapa menit sampai mengeluarkan uap. 
    • Ikat rambut dan poni agar tidak menutupi dahi Anda. 
    • Cuci wajah Anda menggunakan sabun pencuci muka. 
    • Posisikan tubuh Anda senyaman mungkin ketika duduk.
    • Letakkan wajah Anda pada alat tersebut dan beri jarak antara wajah dengan steamer 10-25 cm. 
    • Uap wajah Anda selama 2-3 menit dan berikan jeda selama 1 menit sebelum memulai kembali. 

    Normalnya, steamer wajah termasuk alat yang memiliki uap jauh lebih kuat dibandingkan metode lainnya. Selain itu, Anda bisa memilih cara uap wajah lainnya dengan memakai jasa orang lain untuk menguapi wajah Anda.

    Catatan

    Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan.

    Ditinjau secara medis oleh

    dr. Patricia Lukas Goentoro

    General Practitioner · Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI)


    Ditulis oleh Nabila Azmi · Tanggal diperbarui 24/12/2019

    advertisement iconIklan

    Apakah artikel ini membantu?

    advertisement iconIklan
    advertisement iconIklan