🔥 Diskusi Menarik

Frekuensi Olahraga Yang Baik Untuk Menambah Berat Badan.

Olahraga yang baik untuk menambah berat badan? Saya sudah menambah asupan kalori hingga kurang lebih 1000 kalori per hari. tapi kenapa berat badan saya susah naik? Aktivitas saya ringan dirumah karena kebetulan belum bekerja, dan saya sering melakukan olahraga setidaknya 3X dalam seminggu selama 15 menitan. Mohon saranya dok, supaya saya bisa memiliki badan ideal. TB 175cm BB 56,25 kg.


Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
77
3
1

1 komentar

Halo Sellya Nova, terima kasih atas pertanyaan Anda.


Berdasarkan perhitungan indeks massa tubuh (IMT) Anda termasuk dalam kategori berat badan kurang. Berat badan untuk IMT normal dengan tinggi badan 175 cm setidaknya di angka 56,6 kg. Menambah berat badan secara sehat maka yang ditargetkan adalah penambahan massa otot. Dari asupan nutrisi, maka diperlukan intake kalori harian yang lebih tinggi dari basal metabolic rate (BMR) Anda. BMR dihitung berdasarkan jenis kelamin, usia, tinggi badan, dan berat badan. Anda dapat menghitung BMR dengan menggunakan kalkulator BMR di website atau aplikasi-aplikasi kesehatan yang tersedia secara gratis. Setelah mengetahui BMR, maka meal plan dapat disusun secara bertahap dimulai dari penambahan 500 kalori lebih tinggi (surplus kalori) dari BMR Anda hingga mencapai target awal 2500 kalori yang dapat terbagi menjadi 5-6 kali waktu konsumsi.


Latihan fisik yang dianjurkan untuk dewasa adalah total durasi 150-300 menit/minggu untuk latihan fisik intensitas sedang, terdiri dari latihan fisik kardio/aerobik, penguatan otot, dan fleksibilitas. Untuk menambah massa otot, latihan fisik dapat difokuskan untuk melatih kelompok otot-otot besar. Anda dapat mengatur latihan menjadi latihan otot 3-4x/minggu, dan latihan kardio 1-2x/minggu. Konsumsi asupan tinggi protein untuk memaksimalkan penambahan massa otot, seperti whey, susu, telur, dan daging lean tanpa lemak pasca latihan.


Sekian dan semoga Anda sehat selalu.

2 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan