backup og meta

7 Pilihan Obat Sembelit Anak yang Ampuh dan Aman

7 Pilihan Obat Sembelit Anak yang Ampuh dan Aman

Sembelit atau susah BAB adalah salah satu kondisi yang cukup sering terjadi pada anak. Kondisi ini sering kali membuat anak merasa tidak nyaman. Lantas, adakah obat sembelit anak yang aman untuk mengatasinya? Yuk, cari tahu jawabannya berikut ini. 

Berbagai pilihan obat sembelit anak

Sebenarnya salah satu cara mudah untuk mengatasi sembelit pada anak adalah dengan mengatur pola makannya.

Pasalnya, salah satu penyebab terjadinya sembelit pada anak ialah karena kurangnya serat pada makanan dan kurangnya minum air putih. 

Namun, melansir Healthy Children, obat sembelit anak yang dijual di apotek mungkin bisa menjadi pilihan.

Ini terutama saat beberapa pilihan cara mengatasi sembelit pada anak di rumah tidak membantu meredakan gejalanya. 

Berikut ini adalah beberapa obat susah BAB pada anak yang dapat diberikan kepada si Kecil. 

1. Lactulax 

Lactulax merupakan salah satu obat sembelit pada anak yang tersedia di apotek dan dapat dibeli secara bebas tanpa resep dari dokter. Obat ini mengandung bahan aktif lactulose.

Lactulose adalah pencahar osmotik yang bekerja dengan cara menarik air ke dalam usus besar, sehingga melunakkan tinja dan mempermudah buang air besar.

Lactulax tersedia dalam bentuk sirup. Untuk mengonsumsinya, baca aturan pakai yang tertera pada label kemasan obat.

Namun, umumnya untuk anak di bawah 6 tahun dapat diberikan dosis sebanyak 5—10 ml per hari pada pagi hari saat sarapan. 

Nomor registrasi BPOM: DBL8709303937A1

2. Duphalac 

Duphalac juga merupakan merek obat pencahar anak yang mengandung lactulose. Obat Duphalac dapat digunakan untuk mengatasi sembelit kronis pada anak-anak hingga orang dewasa.

Di dalam usus besar, lactulose dipecah oleh bakteri usus menjadi zat yang membuat usus menarik lebih banyak air. Hal ini membuat tinja lebih lunak dan banyak, sehingga BAB jadi lebih mudah.

Untuk dosisnya, anak-anak usia 1—6 tahun dapat diberikan 5—10 ml per hari atau ikuti petunjuk pada kemasan atau anjuran minum obat dari dokter.

Secara umum, efeknya dapat dirasakan dalam waktu 24—48 jam setelah pemberian dosis pertama. 

Nomor registrasi BPOM: DBL2000207837A1

Perlu Anda ketahui

Obat Duphalac mengandung gula. Oleh karena itu, sebaiknya perhatikan penggunaan obat ini pada anak dengan diabetes.

3. Microlax 

Obat Microlax juga bisa digunakan untuk mengatasi susah BAB atau sembelit pada anak.

Obat ini berbentuk mikroenema, yaitu cairan yang dimasukkan ke dalam rektum untuk merangsang gerakan usus dan mempermudah buang air besar.

Microlax mengandung sodium citrate, sodium lauryl sulfoacetate, dan sorbitol. Kombinasi bahan ini bekerja dengan cara melunakkan tinja dan merangsang kontraksi usus. 

Dosis penggunaan obat Microlax untuk anak di atas 3 tahun adalah 1 tube (ml) per harinya. Efek obatnya dapat dirasakan dalam 5—15 menit setelah penggunaan. 

Nomor registrasi BPOM: DBL7221628958A1

4. Forlax

Mengandung bahan aktif polyethylene glycol 4000 (PEG 4000), Forlax kerap digunakan sebagai obat pencahar untuk mengatasi sembelit kronis pada anak dan orang dewasa.

Forlax bekerja dengan menarik air ke dalam usus besar, yang membantu melunakkan tinja dan meningkatkan frekuensi buang air besar tanpa menyebabkan iritasi atau kejang usus.

Obat sembelit anak ini tersedia dalam bentuk bubuk larutan oral 10 gram yang dibungkus sachet.

Pada anak-anak usia 8 tahun ke atas, dosis yang dianjurkan adalah 1—2 sachet sehari yang sebaiknya diberikan di pagi hari.

Nomor registrasi BPOM: –

5. Dulcolax

Dulcolax adalah obat pencahar yang digunakan untuk mengatasi sembelit. Bahan aktif dalam Dulcolax adalah bisacodyl, yang merupakan pencahar stimulan.

Tersedia dalam bentuk tablet, supositoria, dan cairan, Dulcolax bekerja dengan merangsang pergerakan otot-otot di usus besar, sehingga mempercepat proses pengosongan usus. 

Selain itu, bisacodyl meningkatkan sekresi cairan dan elektrolit ke dalam usus, yang membantu melunakkan tinja dan mempermudah buang air besar.

Untuk menggunakan obat pencahar anak ini, sebaiknya baca pentujuk yang berada dalam kemasan di setiap bentuk sediaan obat yang digunakan. 

Nomor registrasi BPOM: DTL1821207915A1

6. Lacto B Sachet 

Lacto B Sachet adalah suplemen probiotik yang mengandung berbagai strain bakteri baik yang bermanfaat untuk kesehatan saluran pencernaan.

Produk ini sering digunakan untuk mengatasi berbagai masalah pencernaan, termasuk, sembelit, hingga ketidakseimbangan flora usus. 

Probiotik dalam obat ini membantu mengembalikan keseimbangan flora usus dengan menambahkan bakteri baik. Cara ini dapat membantu mengatasi sembelit dengan melunakan tinja dan memperbaiki gerakan usus. 

Untuk mengonsumsinya, Lacto B sachet dapat dilarutkan ke dalam air, susu, atau makanan semipadat seperti bubur sebelum dikonsumsi. Dosis yang disarankan sebanyak 1—3 sachet per hari atau sesuai dengan anjuran dokter. 

Nomor registrasi BPOM: SI222035331

7. Laxadine Emulsi 

Laxadine Emulsi adalah obat pencahar yang mengandung bahan aktif paraffin liquid

Obat ini dapat digunakan untuk mengatasi sembelit pada anak dengan cara melumasi tinja dan memperlancar gerakan usus.

Hal ini membantu mengatasi sembelit dengan cara yang lembut tanpa merangsang peristaltik usus. 

Dosis penggunaan pada anak-anak dapat disesuaikan dengan usia dan tingkat keparahan. Namun, dosis anak-anak yang umum, yaitu 5—10 ml per hari. Efeknya biasanya terasa dalam waktu sekitar 6—8 jam setelah dikonsumsi. 

Nomor registrasi BPOM: DTL8327800932A1

Cara lain mengatasi sembelit selain dengan obat sembelit anak 

anak sembelit

Sebagai orangtua, Anda mungkin akan berusaha semaksimal mungkin untuk tidak memberikan obat kepada anak. 

Sudah disebutkan sebelumnya, memberi obat pencahar untuk masalah susah BAB anak bisa jadi pilihan terakhir yang diambil sebagai solusinya.

Nah, sebelum menggunakan obat-obatan di atas, ada beberapa cara mengatasi sembelit yang dapat dilakukan agar BAB anak menjadi lancar. Berikut di antaranya. 

  • Pantau asupan makanannya. Pastikan anak mendapatkan gizi yang cukup sesuai dengan usianya. Biasakan anak untuk mengonsumsi sayur dan buah-buahan pelancar BAB
  • Hindari makanan pemicu sembelit. Beberapa makanan yang dapat memicu sembelit di antaranya kue, cokelat, keju, roti, hingga pasta. 
  • Potty training. Potty atau toilet training bertujuan agar anak tidak memiliki kebiasaan untuk menahan BAB

Itulah beberapa obat sembelit pada anak yang dapat Anda beli di apotek guna membantu meringankan gejala yang dialami si Kecil. 

Bila dengan obat-obatan tersebut sembelit anak tidak kunjung membaik, segera konsultasikan kepada dokter untuk mendapatkan perawatan lanjutan. 

Kesimpulan

Saat cara rumahan tak ampuh, Anda bisa memberikan obat sembelit anak yang tersedia di apotek agar BAB anak kembali lancar. Ada banyak pilihan obat dengan sediaan yang beragam. Baca aturan pakai obat yang tertera pada label kemasan untuk aturan pakai dan dosisnya. Namun, Anda juga bisa berkonsultasi kepada dokter untuk mendapatkan jenis obat yang tepat.

[embed-health-tool-vaccination-tool]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Constipation in Children. (n.d.). Retrieved 13 June 2024, from https://www.healthychildren.org/English/health-issues/conditions/abdominal/Pages/constipation.aspx 

Constipation in children. (n.d.). Retrieved 13 June 2024, from https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/constipation-in-children/diagnosis-treatment/drc-20354248 

Team, C. by Mimso. (n.d.). Lactulax. Retrieved 13 June 2024, from https://www.mims.com/indonesia/drug/info/lactulax 

Duphalac: Uses, Dosage & Side Effects. (n.d.). Retrieved 13 June 2024, from https://www.drugs.com/duphalac.html 

Team, C. by Mimso. (n.d.). Microlax. Retrieved 13 June 2024, from https://www.mims.com/indonesia/drug/info/microlax 

Team, C. by Mimso. (n.d.). Dulcolax Tablet. Retrieved 13 June 2024, from https://www.mims.com/philippines/drug/info/dulcolax%20tablet?type=full 

FORLAX 10G. (n.d.). Retrieved 13 June 2024, from https://www.drugs.com/uk/forlax-10g-leaflet.html 

Team, C. by Mimso. (n.d.). Lacto-B. Retrieved 13 June 2024, from https://www.mims.com/indonesia/drug/info/lacto-b 

Team, C. by Mimso. (n.d.). Laxadine. Retrieved 13 June 2024, from https://www.mims.com/indonesia/drug/info/laxadine/laxadine?type=brief&lang=id 

Versi Terbaru

21/06/2024

Ditulis oleh Putri Ica Widia Sari

Ditinjau secara medis oleh Apt. Ambar Khaerinnisa, S.Farm

Diperbarui oleh: Ihda Fadila


Artikel terkait

8 Pilihan MPASI Pelancar BAB untuk Bayi dan Tipsnya


Ditinjau secara medis oleh

Apt. Ambar Khaerinnisa, S.Farm

Farmasi · None


Ditulis oleh Putri Ica Widia Sari · Tanggal diperbarui 21/06/2024

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan