backup og meta
Kategori
Cek Kondisi
Tanya Dokter
Simpan

3 Resep Kopi Gula Aren yang Bisa Anda Coba di Rumah

Ditinjau secara medis oleh dr. Patricia Lukas Goentoro · General Practitioner · Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI)


Ditulis oleh Diah Ayu Lestari · Tanggal diperbarui 07/09/2023

    3 Resep Kopi Gula Aren yang Bisa Anda Coba di Rumah

    Es kopi susu gula aren masih menjadi minuman kekinian yang mendominasi berbagai kedai kopi, kafe, hingga restoran. Nah, Anda pun bisa membuat versi lebih murah dan sehat dari minuman ini dengan mengikuti beberapa resep kopi gula aren menggunakan bahan-bahan di dapur Anda.

    Kenapa resep kopi gula aren sendiri lebih baik?

    bolehkah penderita kolesterol minum kopi

    Secara umum, kopi gula aren lebih unggul dari kopi dengan gula putih biasa.

    Selain memberikan rasa manis dan gurih yang khas, gula aren mengandung zat gizi yang tidak ada dalam gula putih, terutama vitamin dan mineral.

    Kopi hitam sendiri merupakan minuman rendah kalori yang mengandung vitamin B2, B3, B5, mangan, kalium, dan magnesium.

    Menambahkan gula aren akan memperkaya kandungan vitamin B kompleksnya, khususnya vitamin B1, B2, B8, dan B9.

    Pemanis dengan nama lain palm sugar ini juga merupakan sumber mineral.

    Dengan mengonsumsi kopi gula aren, Anda bisa mendapatkan asupan kalium, fosfor, zat besi, dan tembaga.

    Semua kandungan gizi bermanfaat ini terkumpul dalam satu gelas kopi gula aren yang nikmat.

    Sayangnya, ketika Anda membeli kopi di luar, Anda tidak dapat memastikan seberapa banyak kandungan gulanya.

    Tidak seperti kopi gula aren yang dibuat sendiri, minuman kopi yang Anda beli mungkin saja mengandung gula tersembunyi.

    Gula tersembunyi tersebut bisa saja berasal dari krimer kental manis, pemanis buatan, dan gula cair.

    Menurut penelitian dalam jurnal Mayo Clinic Proceedings, gula cair lebih buruk bagi kesehatan karena berisiko lebih besar menyebabkan diabetes tipe 2.

    Resep kopi gula aren yang lebih sehat

    Berikut berbagai kreasi olahan kopi dengan gula aren yang dapat Anda buat sendiri di rumah.

    1. Kopi susu gula aren

    es kopi susu gula aren

    Kopi susu gula aren cocok untuk Anda yang ingin menikmati lezatnya kopi tanpa kesan yang terlalu pahit.

    Jika Anda tidak suka susu sapi atau tidak dapat mengonsumsinya, gantilah dengan susu kedelai atau susu nabati lain pilihan Anda.

    Bahan-bahan kopi susu 

    • 2 sendok teh bubuk kopi instan tanpa ampas,
    • 30-50 mL air, dan
    • 120 mL susu segar.

    Bahan-bahan sirup gula aren 

    • 500 gram gula aren murni, diserut atau dicacah kecil,
    • 20 gram gula pasir,
    • 250 mL air,
    • 1 lembar daun pandan dipotong-potong, dan
    • ¼ sendok teh garam.

    Cara membuat kopi gula aren

    1. Buat sirup gula aren dengan merebus gula aren yang telah dicacah (dihaluskan) dalam air. Tambahkan gula pasir, daun pandan, dan garam sambil dimasak dengan api kecil.
    2. Setelah sirup gula aren tercampur rata dan mulai menguap, matikan api. Biarkan hingga hangat.
    3. Saring sirup gula aren yang sudah jadi. Ambil kira-kira 1-2 sendok teh untuk resep kopi gula aren Anda. Simpanlah sisanya di dalam botol atau stoples yang rapat. 
    4. Siapkan gelas, lalu seduh kopi hitam dengan air panas.
    5. Pada gelas yang lain, tuangkan sirup gula aren dan tambahkan es batu secukupnya.
    6. Tuangkan susu secara perlahan, lalu masukkan kopi yang sudah Anda seduh.

    2. Kopi bajigur

    kopi bajigur

    Resep ini memadukan kopi gula aren yang kekinian dengan bajigur yang tradisional.

    Tidak hanya unik, kopi bajigur juga mengandung protein dan lemak menyehatkan yang berasal dari santan.

    Bahan-bahan kopi gula aren bajigur

    • 250 mL santan
    • 1 – 2 sendok teh bubuk kopi tanpa ampas
    • 30 gram gula aren
    • 1 lembar daun pandan
    • 50 gram kolang-kaling, di-iris tipis
    • Sejumput garam

    Cara membuat kopi gula aren bajigur

    1. Masukkan santan, bubuk kopi, gula aren, garam, dan daun pandan ke dalam panci.
    2. Masak semua bahan dengan api sedang, aduk rata.
    3. Setelah santan mendidih dan gula aren larut, matikan api.
    4. Saring bajigur dan tuangkan ke dalam gelas, lalu tambahkan irisan kolang-kaling. Tambahkan es batu bila Anda lebih suka kopi bajigur dingin.

    3. Kopi karupatti

    kopi karupatti

    Kopi karupatti merupakan minuman kopi hitam yang dicampur dengan gula jawa, gula merah, atau gula aren.

    Resep kopi gula aren asal India ini cocok untuk penggemar kopi hitam yang kurang menyukai bahan tambahan seperti susu atau santan.

    Bahan-bahan kopi gula aren karupatti

    • 1 – 2 sendok teh bubuk kopi instan tanpa ampas
    • 50 gram gula aren
    • 300 mL air

    Cara membuat kopi gula aren karupatti

    1. Rebus air hingga mendidih, lalu tambahkan gula aren dan rebus selama 3 menit.
    2. Tambahkan bubuk kopi instan dan masak selama 5 – 7 menit.
    3. Matikan api, lalu angkat dan saring kopi. Sajikan selagi hangat.

    Kopi gula aren merupakan minuman dengan segudang antioksidan dan kandungan gizi yang bermanfaat lainnya.

    Agar manfaatnya lebih optimal, coba buat sendiri kopi gula aren Anda dengan mengikuti beberapa resep di atas.

    Catatan

    Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan.

    Ditinjau secara medis oleh

    dr. Patricia Lukas Goentoro

    General Practitioner · Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI)


    Ditulis oleh Diah Ayu Lestari · Tanggal diperbarui 07/09/2023

    advertisement iconIklan

    Apakah artikel ini membantu?

    advertisement iconIklan
    advertisement iconIklan