Hasil di bawah batas normal mungkin terjadi ketika MCV (mean corpuscular volume) atau ukuran rata-rata sel darah merah tunggal juga rendah.
Penurunan nilai MCHC (hipokromia) biasanya menggambarkan kondisi berupa:
Anemia defisiensi besi
Anemia defisiensi besi adalah bentuk umum dari anemia, yakni sebuah kondisi ketika tubuh kekurangan sel darah merah yang sehat.
Gejala anemia defisiensi besi adalah sebagai berikut:
- kelelahan parah,
- lemah,
- kulit pucat,
- sakit dada,
- pusing,
- tangan dan kaki terasa dingin,
- peradangan atau luka pada lidah,
- kuku rapuh,
- mengidam pada makanan yang tidak bernutrisi, dan
- tidak nafsu makan.

Thalasemia
Thalasemia adalah kelainan darah bawaan yang menyebabkan tubuh memiliki lebih sedikit hemoglobin dari biasanya.
Gejala thalasemis adalah sebagai berikut:
- kelelahan parah,
- lemah,
- kulit yang pucat atau kekuningan,
- perubahan bentuk tulang wajah,
- pertumbuhan lambat,
- pembengkakan perut, dan
- urine berwarna gelap.
Hasil MCHC tinggi
Peningkatan nilai mean corpuscular hemoglobin concentration (hiperkromia) menunjukkan bahwa kandungan hemoglobin tinggi di dalam sel darah merah.
Kondisi di bawah ini yang biasanya menyebabkan MCHC tinggi atau berada di atas batas normal:
- anemia hemolitik autoimun, suatu kondisi ketika tubuh mengembangkan antibodi yang menyerang sel darah merah Anda sendiri.
- luka bakar, dan
- sferositosis herediter, yaitu kelainan bawaan langka yang menyerang sel darah merah.
Umumnya, hasil pemeriksaan MCHC tergantung pada laboratorium tempat Anda melakukan tes.
Jika hasil tes darah ini menunjukkan bahwa Anda memiliki masalah kesehatan tertentu, dokter dapat menentukan perawatan yang tepat untuk kondisi Anda berdasarkan penyebab.
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar