backup og meta
Kategori
Cek Kondisi
Tanya Dokter
Simpan

Posisi Seks di Kamar Mandi yang Aman Tanpa Takut Terpeleset

Ditinjau secara medis oleh dr. Damar Upahita · General Practitioner · None


Ditulis oleh Riska Herliafifah · Tanggal diperbarui 28/07/2021

    Posisi Seks di Kamar Mandi yang Aman Tanpa Takut Terpeleset

    Anda bosan dengan tempat berhubungan seksual hanya di atas ranjang? Coba sensasi berbeda dengan berhubungan seks di kamar mandi. Ada risiko keamanan seperti lantai yang licin, risiko jatuh atau terpeleset, sampai potensi cedera yang lebih serius. Nah, agar itu tidak terjadi, ada beberapa posisi seks di kamar mandi yang aman tanpa takut terpeleset.

    Posisi seks di kamar mandi yang aman

    seks di kamar mandi atau kolam

    Kamar mandi bisa menjadi tempat yang seru untuk Anda dan pasangan dalam menikmati keintiman bersama. Berikut posisi seks yang aman melansir dari Healthline:

    Doggy style

    Ini merupakan posisi seks di kamar mandi yang cukup aman karena kaki Anda menjadi tumpuan dan bisa berpegangan pada tiang penyangga pancuran shower atau dinding toilet. 

    Cara melakukan doggy style, tempelkan telapak tangan Anda di dinding atau lantai kamar mandi, membungkuk seperti sedang bermain kuda-kudaan.

    Lalu, biarkan penis pasangan menembus vagina dan nikmati sensasi berbeda dengan berhubungan seks di atas ranjang. 

    Agar hubungan seksual Anda dan pasangan lebih seru dan ‘panas’, minta pasangan untuk bermain dengan jari untuk menjelajahi setiap jengkal tubuh Anda.

    Terutama pada area yang sensitif seperti puting payudara dan klitoris.

    Posisi seks di kamar mandi sambil duduk 

    Ini merupakan posisi seks yang aman karena Anda dan pasangan akan duduk di lantai atau kursi kecil yang kokoh.

    Sehingga bisa menyangga tubuh Anda dan pasangan lebih baik. Tidak hanya penetrasi penis pada vagina, di posisi duduk ini juga memungkinkan untuk anal bila Anda memiringkan tubuh dan mendapatkan titik yang tepat.

    Cara melakukannya, minta pasangan duduk di lantai atau di sisi bathtub dan Anda duduk di atas pasangan.

    Pastikan Anda dan pasangan merasa nyaman dengan posisi ini dan memungkinkan untuk penetrasi. Tidak lupa untuk bermain dengan imajinasi agar terasa sensasi bercinta di kamar mandi.

    Posisi mengangkat kaki

    Posisi seks ini bisa dilakukan bila di area mandi Anda terdapat pijakan. Misalnya, kursi kecil atau bathtub yang memungkinkan Anda untuk mengangkat satu kaki.

    Cara melakukannya, berdiri menghadap pasangan, lalu kaki perempuan berpijak pada kursi atau tepian bathtub sehingga memudahkan saat pria melakukan penetrasi. 

    Bila tidak ada pijakan, Anda bisa minta pasangan untuk mengangkat kaki Anda ketika sedang bercinta dan bersandar di dinding kamar mandi. Ini merupakan posisi seks yang aman tanpa terpeleset.

    Untuk sensasi berbeda, Anda bisa memunggungi pasangan dengan posisi kaki masih diangkat. Posisi ini membuka dua kemungkinan penetrasi, vagina dari belakang dan anal.

    Sesuaikan dengan kenyamanan Anda dan pasangan agar bercinta semakin seru.

    Hal penting yang harus diperhatikan sebelum berhubungan seks di kamar mandi

    seks berdiri

    Bercinta di kamar mandi bisa membahayakan diri Anda dan pasangan. Pastikan saat posisi seks di kamar mandi, Anda memiliki pegangan yang kuat dan kokoh untuk menahan tubuh.

    Beberapa hal lain yang perlu dilakukan yaitu:

    • Memakai kondom untuk melindungi diri dari infeksi, terutama saat oral seks
    • Persetujuan pasangan
    • Jauhkan benda-benda yang membuat licin
    • Tidak terlalu lama karena banyak bakteri berkembang di kamar mandi
    • Tetap tenang dan menjaga privasi. Berhubungan seks di kamar mandi kadang bisa menarik perhatian orang lain di rumah.
    • Selesai berhubungan seks di kamar mandi atau bathtub, jangan lupa untuk membersihkan diri sebelum memulai aktivitas lain.

    Kesimpulannya, seks di kamar mandi itu sah-sah saja. Namun keamanan tetap perlu diperhatikan. Memilih posisi yang tepat akan membuat Anda terhindar dari cedera.

    Untuk itu, tetaplah selalu mengutamakan keselamatan dalam berhubungan seks di kamar mandi.

    Catatan

    Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan.

    Ditinjau secara medis oleh

    dr. Damar Upahita

    General Practitioner · None


    Ditulis oleh Riska Herliafifah · Tanggal diperbarui 28/07/2021

    advertisement iconIklan

    Apakah artikel ini membantu?

    advertisement iconIklan
    advertisement iconIklan