Penyebab Dan Cara Mengatasi Nyeri Bahu Kanan
Dok bahu sebelah kanan saya terasa sakit dok, ketiak sebelah kanan dan tangan kanan saya jadi membengkak dan terasa tidak bertenaga, kemungkinan karena saya salah posisi tidur dok, saya kalau tidur selalu miring ke kanan, solusi dan obat nya apa dok? Terima kasih.
Halo Rahmawati Anwar, terima kasih atas pertanyaan Anda.
Perlu dilakukan konsultasi dan pemeriksaan fisik langsung oleh dokter untuk menilai struktur anatomi apa yang terdampak dan bermasalah pada saat ini. Adanya pembengkakan dan berkurangnya kekuatan adalah salah satu tanda peradangan/inflamasi pada area tersebut. Penanganan awal yang dapat dilakukan adalah dengan metode PRICE (protect, rest, ice, compression, elevation). Proteksi dan istirahatkan area yang mengalami peradangan dari pembebanan dan limitasi pergerakannya, aplikasikan kompres es selama 10-15 menit dan diulang setiap 2-3 jam, apabila ada pembengkakan dilakukan pembebatan dengan elastic bandage dan dielevasi di atas level jantung. Untuk selanjutnya mencegah keluhan berulang, posisi tidur yang dianjurkan adalah posisi telentang, karena tidak berisiko membebani satu sisi tubuh apabila ada anggota tubuh yang tertindih dalam waktu lama.
Sekian dan semoga Anda sehat selalu.