Sore dok,saya mau tanya.apakah saat olahraga menggunakan dumbel 1 atau 2 kg sama dengan olahraga angkat beban???
Apakah benar saat olahraga a
... Lihat Lainnya🔥 Diskusi Menarik
Hallo dok......
Mohon ma'af dok. Ijin bertanya
Saya Kalau bernafas agak berat di dada dok. Atau agak lelah gitu dok. Gk lega kalau bernafas dok. Kadang tubuh terasa lemas, di gigit kutu gitu dok. Panas dingin. Hampir 1 bulan gini dok. Mohon di jawab dok
2 komentar
Terbaru
Anda sekarang bisa mulai memposting cerita dan komentar.
Dapatkan saran dari dokter, pakar, dan duta komunitas.
Bagikan pengalaman Anda dengan orang lain yang mungkin membutuhkan.
Terus aktif dan jadilah Duta Komunitas dengan mengumpulkan poin
Halo, terima kasih atas pertanyaan anda.
Kemungkinan gejala yang anda alami adalah asma. Asma adalah penyakit akibat peradangan dalam saluran udara (bronkus). Peradangan itu akhirnya membuat saluran pernapasan bengkak dan sangat sensitif. Akibatnya, saluran pernapasan menyempit sehingga udara yang masuk ke paru-paru jadi terbatas. Peradangan juga membuat sel di saluran pernapasan membuat lebih banyak lendir dari biasanya. Lendir ini dapat makin mempersempit saluran pernapasan dan menyulitkan Anda untuk bernapas lega. Tergantung faktor pemicunya, asma biasanya dibedakan menjadi beberapa jenis, yaitu:
- Asma olahraga
- Asma nokturnal (kambuh hanya di malam hari)
- Asma karena pekerjaan tertentu
- Asma batuk
- Asma alergi
Ketika seseorang mengalami serangan asma, gejala-gejala yang timbul sangatlah beragam. Setiap orang bisa saja mengalami gejala yang berbeda, baik dari tingkat keparahan, durasi serangan, maupun frekuensinya. Anda mungkin saja “kumat” setelah lama tidak, selanjutnya tiba-tiba jadi “rutin” mengalami serangan asma. Sementara itu, orang lain bisa saja mengalami gejala setiap hari, atau hanya malam hari, atau mungkin juga hanya setelah beraktivitas. Beberapa ciri-ciri dan gejala khas dari penyakit asma adalah:
- Batuk
- Mengi
- Dada sesak
- Sesak napas
Selain empat yang paling umum di atas, gejala lain yang mungkin saja muncul karena penyakit ini, antara lain:
- Badan lemas, lesu, dan tidak bertenaga
- Suara sengau
- Menghela napas terus-terusan
- Rasa gelisah yang tidak biasa
Berikut pilihan pengobatan yang diberikan oleh dokter.
1. Obat kontrol jangka panjang -> Apabila kondisi yang dialami termasuk kronis atau persisten ringan hingga berat, pengobatan yang cocok untuk Anda adalah terapi jangka panjang. Pengobatan jangka panjang bertujuan untuk mengendalikan keparahan gejala, dan mencegahnya kambuh secara berkelanjutan. (biasanya obat golongan kortikosteroid seperti metilprednisolon, dexametason, dll)
2. Obat kontrol jangka pendek -> Pengobatan jangka pendek lebih bertujuan untuk meredakan serangan akut dengan segera saat kejadian. Fungsi obat ini adalah membantu meringankan gejala yang baru muncul dan kambuh sewaktu-waktu. Namun, obat ini tidak boleh diminum lebih dari 2 minggu. Jika Anda menggunakan obat-obatan ini lebih dari 2 minggu, segera konsultasi ke dokter. (biasanya obat golongan bronkodilator seperti ventolin, salbutamol, dll)
Namun ada baiknya anda segera berkonsultasi dengan dokter spesialis paru untuk penanganan lebih lanjut.
Sekian dan Terima Kasih
Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.
Berdasarkan gejala yang Anda alami, seperti napas yang terasa berat, lelah, tidak lega saat bernapas, tubuh terasa lemas, dan panas dingin, mungkin ada beberapa kemungkinan penyebabnya. Beberapa kemungkinan penyebabnya adalah:Infeksi saluran pernapasan: Infeksi saluran pernapasan dapat menyebabkan gejala seperti napas yang terasa berat, lelah, dan demam. Jika Anda juga mengalami batuk atau pilek, kemungkinan besar ini adalah penyebabnya.
Asma: Asma adalah kondisi di mana saluran pernapasan menjadi bengkak dan menyempit, sehingga menyebabkan kesulitan bernapas. Gejala asma meliputi napas yang terasa berat, sesak napas, dan mengi.
Gangguan kecemasan: Gangguan kecemasan dapat menyebabkan gejala seperti napas yang cepat dan berat, serta rasa tidak lega saat bernapas.
Anemia: Anemia adalah kondisi di mana tubuh kekurangan sel darah merah, yang bertanggung jawab untuk mengangkut oksigen ke seluruh tubuh. Gejala anemia meliputi napas yang terasa berat, lelah, dan pucat.
Obesitas: Orang yang mengalami obesitas cenderung mengalami kesulitan bernapas karena paru-paru harus bekerja lebih keras untuk memasok oksigen ke seluruh tubuh.
Untuk mengetahui penyebab pasti dari gejala yang Anda alami, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter. Dokter dapat melakukan pemeriksaan fisik dan tes tambahan, seperti tes darah atau tes fungsi paru-paru, untuk menentukan penyebabnya dan memberikan pengobatan yang tepat. Semoga bermanfaat!
Related content