Dada, tangan, pipi kesemutan
Halo dok, saya Adit. Tdi pagi saya berolahraga dan setelah itu saya melanjutkan pekerjaan saya di komputer.. Kemudian tangan, dada, dan pipi saya terasa kesemutan kira kira kenapa ya dok?
Halo dok, saya Adit. Tdi pagi saya berolahraga dan setelah itu saya melanjutkan pekerjaan saya di komputer.. Kemudian tangan, dada, dan pipi saya terasa kesemutan kira kira kenapa ya dok?
1 komentar
Terbaru

Anda sekarang bisa mulai memposting cerita dan komentar.
Dapatkan saran dari dokter, pakar, dan duta komunitas.
Bagikan pengalaman Anda dengan orang lain yang mungkin membutuhkan.
Terus aktif dan jadilah Duta Komunitas dengan mengumpulkan poin
Halo Anonim, terima kasih atas pertanyaan Anda.
Kesemutan dapat disebabkan oleh kurang lancarnya aliran darah ke bagian tubuh yang mengalami gejala tersebut, pasca melakukan aktivitas fisik yang terlalu berat, kurang melakukan aktivitas fisik/tidak banyak menggerakkan tubuh, permasalahan pada saraf seperti neuropati atau adanya jepitan saraf, atau permasalahan lain pada pembuluh darah. Terkait gejala kesemutan yang Anda alami, beberapa hal yang perlu ditelusuri lebih lanjut antara lain: Olahraga/latihan fisik apa yang Anda lakukan sebelum timbulnya gejala, dan pada tingkat intensitas seperti apa latihan fisik tersebut Anda lakukan? Apakah sebelumnya Anda aktif melakukan latihan fisik secara teratur? Bagaimana dengan kebiasaan harian Anda, apakah waktu Anda mayoritas untuk bekerja dengan duduk di depan komputer? Apakah Anda sering memberikan jeda waktu duduk dan melakukan peregangan? Apakah gejala kesemutan disertai gejala lain seperti kebas atau kaku otot? Apabila gejala kesemutan ini terjadi berulang, terjadi dalam durasi waktu yang lama, atau tidak lekas hilang dengan sendirinya dengan melakukan aktivitas fisik ringan seperti peregangan ringan atau berjalan, mala sebaiknya Anda berkonsultasi dan dilakukan pemeriksaan fisik langsung oleh dokter untuk mengetahui secara pasti penyebab dan menentukan diagnosis.
Sekian dan semoga Anda sehat selalu.