🔥 Diskusi Menarik

Berat Badan Ideal

Sudah 3 bulan saya menjalani pola diet sehat,dengan cara mengurangi porsi makan nasi dari biasanya,menjauhi kopi dan teh, serta tidak makan pedas seperti biasanya..padahal sebelumnya saya adalah pecandu kopi,teh dan pedas,tapi selama 3 bulan ini teh dan kopi saya ganti dengan air gula hangat di pagi hari, tapi saya tetap mengkonsumsi karbohidrat seperti nasi,cuma porsinya saya kurangi setengah dari porsi biasanya, senam adalah olahraga teratur yang saya jalani selama 3 bulan terakhir ini... yang ingin saya tanyakan : Apakah berbahaya bagi tubuh mengkonsumsi air gula hangat di pagi hari pengganti kopi dan teh? karna saya ada riwayat lambung jadi saya juga harus makan nasi dengan porsi seperempat dari porsi biasanya...apa itu berbahaya bagi tubuh atau tidak? Terima kasih

18
408k
2 komen

2 komentar

Terima kasih banyak dok atas jawaban dari pertanyaan saya,salam sehat selalu

2 tahun yang lalu
Suka
Balas
2

Halo mifthahul jannah, terima kasih atas pertanyaannya.


Perlu diingat bahwa kopi dan teh mengandung cafein yang tentu justru dapat meningkatkan komponen asam di dalam lambung sehingga memicu terjadinya GERD (Gastroesophageal reflux disease) atau yang sering disebut sebagai penyakit maag. Selain itu konsumsi dan teh secara terus menerus juga tidak baik karena dapat menyebabkan beberapa penyakit seperti tekanan darah tinggi, diabetes melitus, serta gagal ginjal akut. Untuk alternatif penggantian memang paling baik adalah meminum segelas air putih di pagi hari. Namun untuk air gula hangat, memang lebih baik dibandingkan dengan kopi dan teh namun perlu dingat bahwa konsumsi gula yang berlebihan juga dapat memicu terjadinya diabetes melitus bila dikonsumsi dalam jangka waktu yang lama.


Oleh sebab itu sebaiknya anda konsultasikan terlebih dahulu kepada dokter spesialis gizi klinik untuk pola diet yang tepat untuk tubuh anda. Karena beda individu memerlukan strategi diet yang berbeda.


Sekian dan Terima Kasih

2 tahun yang lalu
Suka
Balas
2
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.