Bagi Anda penyuka dan pemilik kucing sebagai hewan peliharaan, memilih makanan kucing yang bagus menjadi suatu keharusan. Hal ini berguna untuk mendukung asupan nutrisi kucing peliharaan Anda. Sudahkah Anda memilih pakan kucing yang tepat? Beragam pilihan ini bisa membantu Anda dalam menentukan produk yang sesuai dengan kebutuhan.
Cara kami memilih makanan kucing yang bagus
Pada artikel ini, kami memilih secara khusus makanan kucing berjenis kering atau dry food guna melatih kekuatan gigi peliharaan Anda.
Meski demikian, kami juga memastikan bahwa produk yang dipilih memiliki bahan utama berupa protein hewani untuk kebutuhan nutrisi kucing Anda.
Pasalnya, melansir dari School of Veterinary Medicine and Biomedical Sciences, kucing masih tergolong dalam jenis hewan karnivora yang membutuhkan asupan hewani agar sistem tubuhnya dapat berfungsi dengan baik.
10 rekomendasi makanan kucing yang bagus
Agar memudahkan Anda, berikut kami sajikan beragam merek makanan kucing yang bagus untuk hewan peliharaan di rumah.
1. Bolt Tuna Cat Food
Bolt Tuna Cat Food menjadi salah satu makanan kucing kering terbaik karena terdapat antioksidan, vitamin, dan mineral yang bermanfaat untuk menyehatkan kulit dan bulu kucing.
Makanan kucing Bolt ini juga mengklaim dapat mengurangi risiko penyakit saluran kemih pada kucing, lho.
2. Me-O Dry Cat Food
Me-O merupakan salah merek makanan kucing yang juga menyediakan varian dry food kucing.
Di dalamnya terkandung asam amino yang berguna untuk fungsi mata, sehingga dapat meningkatkan penglihatan kucing.
Produk ini juga cukup lengkap dengan mengandung vitamin C, D, serta kalsium untuk membantu meningkatkan kekebalan dan memperkuat tulang dan gigi.
3. Whiskas Dry Food
Merek satu ini terkenal sebagai makanan kucing yang bagus untuk bulu. Pakan kucing merek Whiskas diformulasikan sebagai nutrisi tinggi antioksidan, serat, vitamin dan mineral.
Anda bisa memilih beragam varian seperti ikan kembung, ikan laut, tuna, salmon, atau ayam sesuai selera si kucing yang menggemaskan.
4. Royal Canin Indoor Adult
Makanan kucing Royal Canin satu ini ditujukan secara khusus untuk peliharaan rumahan Anda.
Peliharaan rumahan cenderung memiliki intensitas kegiatan yang rendah, sehingga membutuhkan asupan protein yang mudah dicerna.
Royal Canin Indoor Adult tak hanya tinggi protein, tapi juga antioksidan kompleks, vitamin, mineral, dan prebiotik yang baik untuk kesehatan pencernaan kucing Anda.
5. Nature Bridge Beauty Cat Food
Nature Bridge Beauty Cat Food merupakan pakan kucing yang tinggi protein, serta tidak mengandung pengawet, pewarna, maupun hormon pemicu pertumbuhan.
Dalam satu porsinya mengandung 30% protein yang dibutuhkan kucing Anda. Terdapat kandungan asam lemak omega 3 dan 6 yang diklaim dapat menutrisi serta mendukung pertumbuhan bulu.
6. PRO PLAN Adult
PRO PLAN juga menjadi salah satu makanan kucing yang bagus karena tinggi kandungan probiotik.
Produk ini memiliki formulasi daging salmon asli sebagai bahan baku utama dan diperkaya probiotik untuk mendukung kesehatan pencernaan kucing Anda.
PRO PLAN Adult juga mengklaim dapat menjaga kilau rambut peliharaan sehingga lebih sehat.
7. Supercat Adult
Makanan kucing merek Supercat ini mengandung taurine dan asam amino untuk menjaga kesehatan mata, jantung, dan reproduksi kucing.
Di dalamnya terdapat nutrisi alami tinggi vitamin A, C, dan E untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Bahkan, asam lemak di dalam Supercat juga menunjang pertumbuhan kulit yang sehat dan bulu yang mengkilap.
8. Cleo Adult Cat Food
Cleo Adult Cat Food dipilih menjadi salah satu makanan kucing yang bagus karena memiliki kombinasi rasa dari bahan baku terbaik yang diperkaya dengan nutrisi lengkap dan seimbang.
Produk ini mengandung asam lemak omega-3-6 untuk kesehatan kulit dan bulu, serta vitamin, mineral, serat untuk mendukung kesehatan pencernaan.
9. FRISKIES Adult Seafood Sensation
FRISKIES Adult Seafood Sensation tinggi nutrisi yang lengkap dan seimbang untuk pertumbuhan kucing dewasa dengan kelezatan sensasi rasa ikan laut.
Produk ini memiliki komposisi olahan ikan, sereal gandum utuh, tepung gandum, dan kedelai kering yang tinggi serat.
10. Happy Cat Minkas Perfect Mix
Satu lagi makanan kucing yang bagus dan cocok untuk dijadikan pilihan yaitu Happy Cat.
Happy Cat Minkas Perfect Mix mengandung nutrisi seimbang yang memadukan daging unggas, domba, dan ikan dengan rasa lezat.
Produk ini dilengkapi vitamin, mineral, dan asam lemak sehat untuk mendukung kesehatan kucing yang optimal.
Itu dia 10 rekomendasi makanan kucing yang bisa Anda jadikan pilihan untuk peliharaan di rumah. Jangan lupa untuk sesuaikan porsi makan dengan berat badan dan usia kucing agar ia mendapat gizi yang tepat, ya!
[embed-health-tool-bmi]