backup og meta
Kategori
Cek Kondisi
Tanya Dokter
Simpan

Catat, 10 Rekomendasi Moisturizer yang Cocok untuk Kulit Kombinasi

Fakta medis diperiksa oleh Hello Sehat Medical Review Team


Ditulis oleh Adhenda Madarina · Tanggal diperbarui 4 minggu lalu

Catat, 10 Rekomendasi Moisturizer yang Cocok untuk Kulit Kombinasi

Kalau Anda merasa kulit kering atau berminyak pada bagian tertentu, berarti ini tanda Anda memiliki jenis kulit kombinasi. Kalau sudah begitu, pastikan jangan sembarangan memilih skincare termasuk moisturizer, ya. Anda harus memilih moisturizer khusus yang cocok untuk kulit kombinasi. Penasaran apa saja? Simak ulasan selengkapnya berikut ini.

Cara memilih moisturizer untuk kulit kombinasi

Perlu Anda ketahui, kalau memilih pelembap untuk kulit kombinasi terbilang cukup tricky. Bagaimana tidak, bila produknya tidak cocok akan membuat kulit Anda jadi berminyak bahkan iritasi.

Maka dari itu, sebelum membeli pastikan Anda telah mengenali karakteristik kulit dengan baik. Anda bisa memilih produk dengan tekstur gel atau lotion untuk memberikan kelembapkan tanpa meninggalkan rasa berminyak pada wajah.

Ingat, jenis kulit kombinasi rentan dengan penyumbatan pori-pori. Pilihlah moisturizer dengan bahan-bahan seperti hyaluronic acid dan glyecerin yang memiliki label non-comedogenic biasanya tidak akan menyumbat pori-pori serta memicu munculnya jerawat.

Hal lainnya, pertimbangkan kandungan tambahan yang terdapat pada produk, misalnya, vitamin C yang dapat melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas. 

Rekomendasi moisturizer untuk kulit kombinasi

moisturizer yang mengandung hyaluronic acid

Setelah mengetahui cara memilih kandungan apa saja yang cocok untuk kulit kombinasi, Anda bisa mempertimbangkan beberapa rekomendasi merk moisturizer yang terbaik berikut ini.

1. The Originote Hyalucera Moisturizer Gel

The Originote Hyalucera Moisturizer Gel merupakan pelembap yang diformulasikan dengan 2 jenis hyaluron, yakni ceramide dan chlorelina yang bagus untuk kulit.

Sementara gabungan kandungan chlorella dan spirulina berfungsi sebagai antioksidan untuk menjaga elastisitas dan membantu kontrol minyak, sehingga cocok untuk kulit kombinasi yang cenderung berminyak di beberapa area.

Tak heran, bila setelah pemakaian kulit Anda akan terasa kencang dan dapat membantu mencegah tanda-tanda penuaan dini karena kelembapan kulit terjaga.

Selain itu, pelembap ini memiliki tekstur gel yang ringan dan mudah diserap oleh kulit, sehingga membuatnya nyaman digunakan sehari-hari tanpa meninggalkan rasa lengket.

Nomor registrasi BPOM: NA11230100420

2. Cetaphil Daily Facial Moisturizer

Cetaphil Daily Facial Moisturizer adalah pelembap kulit wajah dengan formula yang ringan dan cepat diserap kulit, sehingga dapat Anda gunakan setiap hari.

Tidak hanya bagus untuk melembapkan kulit kombinasi, tapi produk ini juga dilengkapi dengan SPF 15/PA++ yang berguna untuk melindungi kulit Anda dari paparan sinar matahari.

Formulanya sudah teruji secara dermatologis, tidak akan menyumbat pori-pori kulit wajah Anda.

Nomor registrasi BPOM: NE11200100008

3. SOMETHINC Ceramic Skin Saviour Moisturizer Gel

Moisturizer untuk kulit kombinasi merk SOMETHINC ini mengklaim dapat mengunci kelembapan hingga 24 jam.

Dengan formula Marine Collagen, Palmitoyl Tripeptide, Sodium Hyaluronate, & Ceramide berfungsi memperkuat barrier kulit, anti-aging, dan menyamarkan noda hitam.

Produk ini tidak hanya dapat membantu “menyelamatkan” kulit Anda dari dehidrasi maupun kilang minyak tetapi juga mampu mencerahkan wajah berkat kandungan vitamin C.

Terbukti dalam jurnal Applied Research in Health and Social Science Interface and Interaction, skincare yang diperkaya vitamin C dapat digunakan untuk mengatasi masalah kulit wajah, seperti pemulihan kulit, pemurnian, pemutihan pigmentasi. 

Nomor registrasi BPOM: NA18220107241

4. Bioderma Hydrabio Gel Creme 

Bioderma Hydrabio Gel Creme adalah pelembap dengan tekstur gel-cream yang dirancang khusus untuk semua jenis kulit, termasuk kulit kombinasi. 

Dalam formulanya, pelembap ini juga dapat membantu membuat tekstur kulit lebih merata dan halus. 

Sementara kandungan Vitamin E yang berfungsi sebagai antioksidan untuk melindungi kulit dari stres oksidatif dan mencegah penuaan dini.

Maka tak heran, Bioderma Hydrabio Gel Creme direkomendasikan oleh banyak pengguna karena kemampuannya menghidrasi kulit secara mendalam dan memberikan efek cerah serta halus pada kulit.

Nomor registrasi BPOM: NC14170302209 

5. SKINTIFIC 5X Ceramide Barrier Moisturizer Gel

Sering mendengar brand yang satu ini? Ya, SKINTIFIC saat ini tengah naik daun karena terkenal dengan produk-produk skincare yang kualitasnya tidak perlu Anda ragukan lagi, salah satunya moisturizer.

SKINTIFIC 5X Ceramide Barrier Moisturizer Gel adalah pelembap dengan kandungan ceramide yang dirancang untuk memperkuat skin barrier dan memberikan hidrasi pada kulit kombinasi.

Tidak hanya itu, produk ini memiliki tekstur gel yang tidak terlalu padat atau cair, sehingga mudah Anda aplikasikan dan cepat meresap pada kulit.

Selain sebagai pelembap, beberapa pengguna juga menyatakan bahwa moisturizer ini cocok digunakan sebagai skin prep sebelum makeup.

Nomor registrasi BPOM: NA11220100489

6. Azarine Barrier Moisturizer 

Kalau Anda sedang mencari pelembap yang tidak hanya cocok untuk kulit kombinasi tetapi juga dapat memberi efek glowing pada kulit wajah, kami memiliki rekomendasi Azarine Barrier Moisturizer.

Produk pelembap ini diperkaya dengan oxyresveratrol yang membantu mencerahkan kulit dan memberikan efek glowing secara cepat.

Berdasarkan ulasan yang kami dapatkan, banyak pengguna merekomendasikan Azarine Barrier Moisturizer untuk pemakaian sehari-hari karena teksturnya yang nyaman dan efek hidrasi yang tahan lama.

Nomor registrasi BPOM: NA18230100932 

7. Pigeon Teens Moisturizer

Seperti yang Anda ketahui, kulit remaja masih rentan dengan berbagai masalah yang dipicu oleh perubahan hormon dan banyaknya aktivitas.

Nah, untuk melembapkan kulit yang kering solusinya bisa menggunakan moisturizer merk Pigeon yang cocok untuk semua jenis kulit, termasuk kulit kombinasi.

Moisturizer khusus remaja ini terbuat dari bahan-bahan alami yang dapat menjaga dan melembapkan kulit sepanjang hari. 

Ditambah dengan kandungan Ekstrak Jojoba dan Ekstrak Chamomile yang mampu melindungi kulit dari iritasi ringan

Nomor registrasi BPOM: REI-70145-24156

8. Joylab Moisture Bomb Pudding Gel Creme

Sesuai namanya, Joylab Moisture Bomb Pudding Gel Creme memiliki tekstur krim selembut pudding yang dapat memberikan ekstra kelembapan tanpa terasa lengket pada kulit. 

Pelembap ini diformulasikan dengan kandungan 2% niacinamide untuk mencerahkan dan meratakan warna kulit.

Selain itu, terdapat pula kandungan betaine dan glycerin untuk menjaga kelembapan dan meningkatkan elastisitas kulit. Moisturizer ini memiliki spatula kecil untuk mengambil produk sehingga kebersihannya terjaga.

Nomor registrasi BPOM: NA18190121957

9. Emina Aloe Vera Gel

Emina Aloe Vera Gel termasuk rekomendasi pelembap terbaik untuk kulit kombinasi dengan sensasi segar pada kulit tanpa terasa lengket.

Selain untuk melembapkan kulit wajah, Emina Aloe Vera Gel ini juga dapat Anda gunakan pada bagian tubuh lainnya. 

Menariknya, pelembap ini memiliki aroma yang enak dan tidak mengganggu. Dengan harga yang affordable, moisturizer merk Emina ini menjadi pilihan yang ekonomis untuk perawatan kulit sehari-hari.

Nomor registrasi BPOM: NA18180120597

10. Skin Aqua UV Moisture Milk

Dilengkapi SPF 50 PA++, Skin Aqua UV Moisture Milk bisa jadi pilihan bagi Anda untuk melembapkan kulit wajah sekaligus melindungi kulit dari sinar UV-A dan UV-B.

Teksturnya yang watery gel membuatnya mudah diserap oleh kulit tanpa meninggalkan whitecast, cocok untuk penggunaan sehari-hari.

Sementara itu, kandungan hyadraulic acid (AcHA) dan kolagen dapat melembapkan, melembutkan kulit, dan mempertahankan elastisitas semua jenis kulit termasuk kulit kombinasi.

Banyak pengguna dengan kulit kombinasi yang merasa produk ini cocok untuk mereka karena kulitnya jadi lembap tanpa membuatnya terasa berminyak.

Itulah ulasan seputar rekomendasi merk moisturizer yang cocok untuk kulit kombinasi dan bisa Anda jadikan referensi.

Sama halnya perawatan kulit lainya, hasil produk dapat bervariasi tergantung kondisi kulit masing-masing.

Oleh karena itu, sebaiknya mencoba sampel terlebih dahulu jika memungkinkan untuk melihat bagaimana reaksi kulit Anda terhadap produk tersebut.

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.



Fakta medis diperiksa oleh

Hello Sehat Medical Review Team


Ditulis oleh Adhenda Madarina · Tanggal diperbarui 4 minggu lalu

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan