Cara mengatasi adjustment disorder
Informasi yang diberikan bukanlah pengganti nasihat medis. SELALU konsultasikan pada dokter Anda.
Pengobatan utama adjustment disorder adalah dengan psikoterapi atau terapi berbicara. Banyak pasien yang merasakan manfaat dari terapi tersebut.
Terapi bicara akan membantu pasien:
- mendapatkan dukungan emosional,
- kembali beraktivitas seperti biasa,
- memahami kenapa stressor dapat memberikan efek mental sedemikian rupa, dan
- mengajarkan pasien kemampuan manajemen stres serta menghadapi stressor.
Dalam beberapa kasus, kondisi ini perlu ditangani pula dengan obat-obatan seperti antidepresan (SSRI) dan anticemas (benzodiazepine).
Bila Anda menghadapi gangguan ini, jangan takut untuk meminta dukungan dari orang-orang terdekat, seperti keluarga, pasangan, atau sahabat. Anda juga bisa mencoba bergabung dengan komunitas atau support group berisikan orang-orang dengan masalah yang serupa.
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar