4. Sepsis
Komplikasi dari infeksi bernanah yang disebutkan di atas bisa bisa berujung dengan sepsis. Sepsis adalah keracunan darah akibat bakteri dalam jumlah besar masuk ke dalam aliran darah.
Kondisi ini perlu penanganan medis secepatnya karena bisa berkembang menjadi syok septik yang menyebabkan kematian. Pada kondisi tersebut, terjadi penurunan tekanan darah yang menyebabkan organ bermasalah dan rusak fungsinya.
Cara mengobati luka bernanah ringan di rumah

Agar terhindar dari komplikasi dan tentunya cepat sembuh, berikut beberapa langkah untuk merawat luka di rumah.
1. Bersihkan luka bernanah
Pada luka bernanah, Anda bisa membersihkan nanah atau pus dengan air bersih biasa atau air hangat. Jangan lupa untuk menggunakan kasa teril.
Rasa nyeri dan pembengkakan di sekitar luka bisa diredakan dengan menempelkan kompres hangat. Anda bisa melakukan ini sembari membersihkan luka.
Namun, jangan menempelkan kompres terlalu lama karena bisa meningkatkan kelembapan yang membuat luka jadi lebih lama mengering. Cukup lakukan 3 kali sehari, setiap sesinya selama 10 menit.
2. Jaga luka tetap kering dan bersih
Lingkungan yang lembap merupakan tempat yang sempurna bagi bakteri untuk berkembang biak. Oleh karena itu, luka bernanah jangan dibiarkan basah. Hindari merendam luka ke dalam air sebelum luka mengering.
Setelah dibersihkan, keringkan dengan kasa steril kering, handuk, atau kain lembut yang bersih. Ganti perban atau kain penutup luka secara rutin agar luka tetap bersih
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar