🔥 Diskusi Menarik

Konsultasi

Selamat pagi dok,,saya ingin bertanya di leher belakang saya terdapat benjolan yg awal kecil seperti bentol ,,tapi sekarang membesar ,,,sebesar kelereng,,dan tidak ada rasa sakit,, apakah itu penyakit yg serius??? Mohon info nya 🙏

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
12
2

2 komentar

Halo, terima kasih atas pertanyaan anda.


Benjolan yang anda maksud kemungkinan adalah limfadenopati atau perbesaran kelenjar getah bening. Kelenjar getah bening tersebar hampir di seluruh tubuh manusia. Namun, hanya ada beberapa kelenjar saja yang bisa dirasakan dengan tangan telanjang, misalnya pada:

- bawah rahang,

- belakang telinga,

- ketiak,

- sisi leher,

- pangkal paha, dan

- atas tulang selangka.

Kelenjar getah bening atau limfa merupakan bagian dari sistem imun. Kelenjar ini mengandung sel-sel darah putih dan antibodi yang bertugas melawan infeksi dan penyakit. Saat terserang penyakit, tubuh akan memproduksi lebih banyak sel imun. Peningkatan produksi sel imun ini yang menyebabkan pembengkakan kelenjar getah bening. Limfadenopati terjadi saat kelenjar membesar lebih dari 1 sentimeter (cm). Hal ini dapat muncul pada salah satu atau beberapa bagian tubuh Anda. Meski terbilang cukup umum terjadi, bukan berarti kondisi ini tidak membahayakan sama sekali. Pada beberapa kasus, pembengkakan kelenjar getah bening ini bisa saja menjadi tanda kanker getah bening, baik itu limfoma Hodgkin atau limfoma non-Hodgkin.


gejala limfadenopati yang muncul akan bergantung pada penyebab yang mendasarinya. Beberapa gejala umum yang mungkin Anda alami, antara lain:

- batuk,

- badan lemas,

- pilek,

- menggigil dan berkeringat terutama pada malam hari,

- radang tenggorokan,

- demam, dan

- kulit yang memerah, hangat, dan bengkak.


Kapan harus periksa ke dokter?

- Pembengkakan tidak kunjung hilang dan bahkan menyebar selama 2–4 minggu.

- Demam tidak kunjung hilang.

- Berkeringat terus pada malam hari.

- Berat badan menurun padahal tidak sedang menjalani diet khusus.

- Radang tenggorokan yang tidak sembuh-sembuh.

- Kelenjar yang bengkak terasa kenyal, mengeluarkan darah, atau mengganggu proses bernapas dan menelan.

- Pembengkakan terasa sangat keras dan terjadi dalam waktu cepat, di mana bisa jadi tanda tumor atau kanker getah bening.


Penyebabnya ada berbagai macam mulai dari infeksi bakteri, virus, infeksi telinga, infeksi gigi, infeksi kulit, radang tenggorokan, gangguan imun, penyakit menular seksual.


Untuk pengobatannya harus dicari sumber infeksi dan penyebabnya. Oleh sebab itu anda disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter untuk dilakukan pemeriksaan terlebih dahulu.


Sekian dan Terima Kasih



2 minggu yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Saya kurang paham dengan pertanyaan Anda. Bisa tolong berikan informasi lebih lanjut?
3 minggu yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan