Dok knp ya akhir2 ini sy sering merasa kesepian? Ketika sdr sy berubah dr asalnya sering perhatian tp stlh dia pny sgalanya dia jd beda jarang perh
... Lihat LainnyaSering terbawa mimpi
Halo dok , saya sering kali ketika di ceritain hal penting atau bahkan tidak penting , dan saya menonton video tiktok apa saja pasti semua hal tersebut terbawa mimpi . Itu kenapa ya dok koo sering terbawa mimpi?
2 komentar
Terbaru
Halo, terima kasih untuk pertanyaan anda
Mimpi merupakan deretan pemikiran, citra, suara, atau emosi yang dialami ketika tidur. Dalam psikologi terdapat berbagai teori yang membahas terkait mimpi, salah satunya teori Psikoanalisa oleh Sigmund Freud menjelaskan bahwa mimpi adalah manifestasi dari keinginan bawah sadar seseorang.
Berdasarkan pengalaman yang anda sampaikan, bisa saja dalam kehidupan sehari-hari anda mengalami stress psikologis, ketegangan, ketakutan, kekhawatiran tertentu yang berusaha anda abaikan. Kondisi tersebut akan masuk kea lam bawah sadar sehingga akhirnya muncul ketika anda tidur. Dengan demikian, ada baiknya anda meluangkan waktu berdialog dengan diri sendiri agar lebih mengenali pikiran, perasaan/ emosi, dan harapan/ keinginan anda.
Perlu diketahui bahwa mendiagnosa kondisi mental seseorang, beserta penyebab kondisinya saat ini dibutuhkan asesmen/ pemeriksaan mendalam mengenai kondisi orang tersebut oleh profesional, dan tidak dianjurkan untuk melakukan self diagnose (mendiagnosa sendiri. Jika terdapat perubahan perilaku/ kondisi yang anda alami serta mempengaruhi anda dalam beraktivitas sehari-hari, maka segera ke psikiater (mendapatkan penanganan medis/ obat) atau ke psikolog (mendapatkan penanganan psikoterapi). Sampaikan semua keluhan dan perubahan yang dialami kepada psikolog/ psikiater, kemudian mereka akan menyesuaikan jenis perawatan yang anda butuhkan, termasuk dengan memberikan rujukan. Semoga
membantu ya
Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.
Berdasarkan informasi yang Anda berikan, kemungkinan Anda sering terbawa mimpi karena otak Anda sedang memproses informasi yang Anda terima sebelum tidur, termasuk cerita penting atau video TikTok yang Anda tonton. Mimpi sering kali merupakan cara otak untuk mengolah dan memproses informasi yang diterima selama bangun. Selain itu, faktor emosional dan kecemasan juga dapat mempengaruhi isi mimpi seseorang.Jika Anda merasa terganggu dengan sering terbawa mimpi, ada beberapa hal yang bisa Anda coba untuk membantu mengurangi frekuensi mimpi tersebut, seperti mencoba teknik relaksasi sebelum tidur, menjaga pola tidur yang teratur, dan menghindari stimulasi yang berlebihan sebelum tidur seperti menonton video yang terlalu merangsang. Jika masalah ini terus berlanjut dan mengganggu kualitas tidur Anda, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter atau psikolog untuk mendapatkan saran dan bantuan lebih lanjut.
Apakah ada pertanyaan lain yang ingin Anda ajukan?
Related content