Mau nanya dok

Dok efek psikologis penggunaan narkoba jenis sabu itu apa saja dok..

Bagaimana cara mengatasinya

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
5
2

2 komentar

Halo, terima kasih untuk pertanyaannya.


Seseorang yang mengonsumsi sabu dapat memberikan efek euforia secara cepat sesaat setelah mengonsumsinya. Namun, mengonsumsi sabu dapat pula memberikan dampak yang lebih berbahaya yang dapat merusak organ tubuh, bahkan memicu permasalahan psikologis. Adapun beberapa dampak psikologis yang dirasakan, yaitu menjadi paranoid, mengalami halusinasi, atau berpikir untuk melukai diri sendiri atau orang lain. Selain itu, penyabu juga akan merasa sulit untuk tidur, mudah merasa cemas dan kebingungan, suasana hati yang mudah berubah. Efek tersebut yang mudah memicu kemarahan pengguna sabu.


Satu-satunya cara yang paling efektif adalah berhenti mengonsumsi hal tersebut. Tentunya proses tersebut membutuhkan komitmen dengan diri sendiri, kekonsistenan, dan kesabaran. Beberapa hal yang dapat anda lakukan sebagai berikut:

1. Tetapkan tujuan hidup/ target yang akan anda capai. Dengan adanya target yang menjadi motivasi internal dapat membuat lebih bersemangat dan konsisten mempertahankannya. Sebaiknya target dibuat spesifik, detail, dan realistis (baik itu target jangka pendek, maupun panjang). Misalnya target jangan panjang: ingin menjalani pola hidup sehat, target jangka pendeknya: membuat aturan dan melatih diri agar konsisten menjalaninya selama 1 minggu/ 1 bulan.


2. Kenali diri dengan segala kelebihan, potensi, dan kelemahan, serta hambatan dalam mencapai target.


3. Buat daftar kegiatan mulai dari bangun tidur sampai tidur kembali, dan melakukan evaluasi setiap minggunya mengenai rutinitas tersebut untuk menghindari kebosanan


4. Temukan circle yang dapat membantu anda mencapai target yang telah anda tetapkan. Aktif dalam kegiatan keagamaan, sosial, komunitas olahraga, dll


5. Kembangkan self talk positif, apresiasi setiap proses yang anda jalani. Jangan lupa untuk mengucapkan terima kasih dan memaafkan diri anda yang sebelumnya.


6. Jangan ragu untuk meminta bantuan kerabat terdekat yang anda percaya agar memperoleh feedback.


7. Jika diperlukan, silakan berkonsultasi langsung dengan psikolog.

Semoga membantu ya, salam sehat

2 tahun yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Penggunaan narkoba jenis sabu dapat memiliki efek psikologis yang berbahaya pada penggunanya. Beberapa efek psikologis yang mungkin terjadi adalah:
  1. Gangguan mood: Penggunaan sabu dapat menyebabkan perubahan mood yang drastis, seperti kegembiraan yang berlebihan, kecemasan, dan depresi.

  2. Gangguan tidur: Penggunaan sabu dapat mengganggu pola tidur seseorang, sehingga dapat menyebabkan insomnia dan kelelahan.

  3. Gangguan kognitif: Penggunaan sabu dapat mempengaruhi kemampuan seseorang untuk berpikir, berkonsentrasi, dan mengingat.

  4. Gangguan perilaku: Penggunaan sabu dapat menyebabkan perilaku impulsif dan agresif.

Untuk mengatasi efek psikologis penggunaan sabu, diperlukan bantuan dari tenaga medis dan ahli terkait. Beberapa cara yang dapat dilakukan adalah:

  1. Detoksifikasi: Proses detoksifikasi dapat membantu menghilangkan zat sabu dari tubuh dan mengurangi gejala penarikan.

  2. Terapi perilaku: Terapi perilaku dapat membantu seseorang mengatasi kecanduan dan mengembangkan keterampilan untuk mengatasi stres dan situasi yang memicu penggunaan narkoba.

  3. Terapi obat: Beberapa obat dapat membantu mengurangi gejala penarikan dan mengurangi keinginan untuk menggunakan sabu.

  4. Dukungan sosial: Dukungan dari keluarga, teman, dan komunitas dapat membantu seseorang mengatasi kecanduan dan menghindari penggunaan kembali.

Namun, yang terbaik adalah mencegah penggunaan narkoba jenis sabu dengan cara menghindari situasi yang memicu penggunaan narkoba, menghindari teman yang menggunakan narkoba, dan mencari bantuan jika mengalami masalah psikologis atau kecanduan. Semoga informasi ini bermanfaat.

2 tahun yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan