kecanduan berjudi onlain

apakah seorang suami yg sedang mengalami kebangkrutan di karnakan berjudi onlai wajib di tinggal kan oleh seorang istri.

dan bagai mana agar suami bisa berhenti berjudi onlain,mohon pencerahan

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
10
2

2 komentar

Halo, terima kasih untuk pertanyaannya.


Menghadapi pasangan yang demikian tentu membuat anda merasa kesulitan, bahkan menggaggu keharmonisan rumah tangga, dan kesejahteraan psikologis anda secara personal. Sebagai pasangan, anda dapat menghadapi situasi tersebut dengan tetap tenang, agar dapat memikirkan alternatif solusi yang tepat. Anda perlu membicarakan kondisi ini dengan pasangan dari hati ke hati, sehingga lebih terbuka dengan keadaan masing-masing. Bentuk dukungan yang anda berikan bukan berarti membenarkan tindakan keliru pasangan, tetap berikan motivasi kepada pasangan bahwa dirinya bisa lebih baik ke depannya. Selain itu, anda juga dapat selalu mengingatkan pasangan akan sanksi hukum, agama, dan sosial apabila terus berperilaku demikian. Apabila anda merasa kesulitan menghadapi pasangan secara sendiri, maka anda dapat meminta bantuan keluarga yang dianggap netral dan bijaksana sebagai penengah.


Untuk memutuskan bercerai atau tetap melanjutkan hubungan, sebaiknya dipikirkan dalam kondisi tenang. Anda berhak untuk mengambil keputusan demi kebahagiaan anda sendiri. Setiap pilihan yang anda ambil tentu memiliki konsekuensi, tetapi anda dapat memilih pilihan dengan konsekuensi yang dapat anda jalani. Sedangkan terkait kecanduan suami, anda dapat meminta bantuan psikolog untuk meminimalisir kecanduan tersebut. Semoga membantu ya.


2 tahun yang lalu
Suka
Balas

Tinggalkan udah kecanduan susah itu hilangnya

2 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan