Menopause akan dialami oleh semua wanita yang telah memasuki usia lanjut. Kondisi ini akan ditandai dengan gejala-gejala tertentu yang dapat membuat tubuh terasa tidak nyaman. Namun, kini sudah ada suplemen yang dapat membantu meredakan gejala menopause. Ketahui merk suplemen yang bagus untuk wanita menopause di bawah ini.
Cara kami memilih merk suplemen untuk wanita menopause
Saat memasuki usia lanjut, baik wanita maupun pria akan mengalami menopause. Namun pada pria, sebutannya bukanlah menopause, melainkan andropause.
Nah, pada wanita, menopause akan terjadi dalam 12 bulan setelah haid terakhir.
Masa transisi menopause, atau disebut juga perimenopause, umumnya akan terjadi antara usia 45—55 tahun. Kondisi ini biasanya berlangsung selama sekitar 7—14 tahun.
Selama masa perimenopause, tubuh akan menghasilkan hormon estrogen dan progesterone dengan kadar yang berbeda.
Perubahan hormon menjelang menopause bisa menimbulkan sejumlah gejala, yang meliputi:
- perubahan siklus haid,
- hawa panas di dalam tubuh (hot flashes),
- kesulitan menahan buang air kecil (BAK),
- gangguan tidur,
- gangguan kesehatan vagina,
- penurunan hasrat seksual,
- perubahan suasana hati, dan
- perubahan kondisi tubuh (seperti, kesulitan mengingat; sendi dan otot kaku; tubuh nyeri dan sakit; sakit kepala; dan jantung berdetak).
Gejala-gejala tersebut dapat membuat tubuh terasa tidak nyaman, bahkan hingga mengganggu aktivitas sehari-hari.
Untuk membantu meredakan gejala yang mungkin timbul, Anda bisa mengonsumsi suplemen yang mengandung vitamin penting untuk membantu memenuhi kebutuhan nutrisi selama masa menjelang menopause.
Dilansir dari Cleveland Clinic, spesialis menopause, dr. Pelin Batur, menyebutkan bahwa zat gizi yang dibutuhkan oleh tubuh menjelang menopause, di antaranya sebagai berikut.
- Kalsium.
- Vitamin D.
- Omega-3.
- Lignan.
Dengan memenuhi kebutuhan nutrisi di atas, Anda bisa meredakan gejala yang mungkin dialami. Untungnya, kini sudah ada suplemen untuk membantu para wanita mengelola gejala menopause.
8 Merk suplemen yang bagus untuk wanita menopause
Berikut ini beberapa pilihan merk suplemen dengan kandungan yang bagus untuk wanita menopause.
1. Vitabiotics Menopace
Vitabiotics Menopace mengklaim dapat memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral yang diperlukan wanita saat menjelang atau selama menopause.
Produk ini mengandung beberapa vitamin yang berperan dalam meningkatkan sistem imun tubuh termasuk mengurangi gejala hot flashes yang mungkin muncul ketika menopause.
Adapun kandungan, seperti vitamin B, magnesium, seng, vitamin A yang penting dalam sintesa GLA (Gamma-Linolenic Acid) secara alami bisa membantu mengatur keseimbangan hormonal.
Sementara vitamin D3 pada wanita menopause berfungsi mempertahankan kadar kalsium yang cukup pada wanita usia 45 tahun ke atas.
Nomor registrasi BPOM: SD191354931
2. Vitabiotics Iso Menopace
Selain pilihan di atas, Vitabiotics juga tersedia dalam varian Iso Menopace sebagai salah satu merk suplemen yang bagus untuk wanita menopause.
Bedanya, Iso Menopace merupakan produk dengan komposisi soy isoflavon dan mikronutrisi.
Kedua kandungan tersebut berperan dalam membantu memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral serta membantu meredakan gejala yang timbul selama dan setelah menopause.
Namun, perlu dilakukan konsultasi terlebih dahulu untuk penggunaan suplemen ini pada wanita dengan riwayat kanker payudara maupun kanker rahim.
Nomor registrasi BPOM: SL091500531
3. Blackmores Evening Primrose dan Fish Oil
Blackmores Evening Primrose Oil dan Fish Oil merupakan salah satu merk suplemen yang cocok untuk dikonsumsi wanita menopause. Tiap kapsul mengandung:
- Evening primerose oil (EPO) 500 mg,
- Gamma-linoleic acid (GLA) 50 mg
- Fish oil (natural) 500 mg
- Eicosapentaenoic acid (EPA) 90 mg
- Docosahexaenoic acid (DHA) 60 mg
- Bahan tambahan: Gelatin (bovine hide), vitamin E, glycerol
Sejumlah kandungan tersebut mengklaim dapat membantu proses tubuh dalam menangani peradangan atau pembengkakan pada sendi, kulit dan jaringan lain, serta menjaga kesehatan membran sel dan fungsi saraf.
Adapun dosis yang sebaiknya wanita usia 45 tahun ke atas konsumsi adalah 1 kapsul lunak 2 kali setiap hari setelah makan atau sesuai petunjuk dokter.
Nomor registrasi BPOM: SI164307201
4. Nutrimax Hers
Nutrimax Hers merupakan suplemen yang bagus untuk wanita menopause. Produk ini terbuat dari campuran berbagai jenis herbal, vitamin, dan asam amino.
Sejumlah kandungan tersebut mengklaim mampu menjaga keseimbangan hormonal tubuh, mengatasi berbagai masalah kewanitaan, serta menjaga kesehatan sistem reproduksi wanita.
Tentunya, hal tersebut berhubungan langsung dengan kesuburan mulai usia remaja (pubertas) hingga pasca menopause. Selain itu, Nutrimax Hers memiliki kandungan yang bermanfaat untuk membantu mengatasi gejala menopause, seperti hot flashes dan mood swing.
Nomor registrasi BPOM: SI174508571
5. Fitogen
Seiring dengan memasuki masa menopause, kadar estrogen dalam tubuh juga akan semakin sedikit karena pertambahan usia.
Pada kondisi ini, isoflavon bisa menjadi asupan di dalam suplemen terbaik untuk wanita menopause.
Isoflavon berasal dari bahan alam yang dapat membantu meningkatkan aktivitas estrogenik (fitoestrogen).
Red clover (Trifolium pratense) adalah salah satu anggota familia Leguminoceae dan mengandung empat isoflavon utama, yaitu Biochanin A, Formononetin, Genistein, dan Daidzein.
Fitogen mengandung ekstrak red clover, vitamin B1, vitamin B6, dan vitamin E. Suplemen ini mengklaim dapat membantu meringankan keluhan menjelang masa menopause.
Nomor registrasi BPOM: SD031504971
6. Nutrafor Balance
Nutrafor Balance merupakan merk suplemen kesehatan wanita untuk mengatasi gejala menjelang menopause.
Suplemen ini mengandung red clover ekstrak, black cohosh ekstrak, Calcium Phosphate (setara dengan kalsium), dan cholecalciferol (vitamin D3).
Secara lebih rinci, kegunaan Nutrafor Balance meliputi berikut ini.
- Mengurangi gejala menopause seperti sensasi panas di wajah, emosi labil, gangguan tidur, sakit kepala, kecemasan, selama masa klimakterium.
- Menurunkan risiko osteoporosis.
- Menghambat aktivitas karsinogen.
Nomor registrasi BPOM: SD021302771
7. Promeno
Promeno adalah suplemen herbal untuk mencegah dan mengatasi gejala terjadi pada tubuh sebelum dan sesudah menopause.
Di antaranya, yaitu sensasi panas (hot flashes), berkeringat, susah tidur dan gelisah, jantung berdebar, dan gangguan suasana hati.
Suplemen ini mengandung ekstrak semanggi merah (red clover). Kandungan tersebut diketahui bisa meningkatkan kadar estrogen di dalam tubuh.
Dengan begitu, gejala menopause yang mungkin timbul akibat perubahan hormon dapat segera membaik.
Nomor registrasi BPOM: TR152587971
8. Wellness E.P.O
Wellness E.P.O. mengandung minyak dari tanaman evening primrose.
Tanaman ini terkenal mampu mengatasi berbagai macam penyakit, termasuk gejala PMS dan menopause.
Ini karena evening primrose memiliki GLA (Gamma Linolenic Acid) yang berfungsi mengatur keseimbangan hormon untuk meredakan gejala yang kerap terjadi saat PMS atau menjelang menopause.
Nomor registrasi BPOM: TI104342051
Itu adalah beberapa merk vitamin dan suplemen yang dapat menjadi pilihan untuk mengatasi gejala menopause pada wanita.
Gejala menopause yang tidak segera teratasi bisa mengganggu aktivitas jika terus bertambah parah.
Oleh karena itu, suplemen penambah vitamin dan mineral mungkin Anda perlukan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi di dalam tubuh yang semakin berkurang seiring dengan pertambahan usia hingga terjadi menopause.
[embed-health-tool-ovulation]