Pernahkah Anda melihat kucing makan rumput? Banyak pemilik kucing bertanya-tanya mengenai kebiasaan unik kucing yang satu ini. Ternyata, ada beberapa dugaan yang mendasari kenapa kucing suka makan rumput, termasuk alasan kesehatan.
Alasan kenapa kucing makan rumput
Kucing adalah hewan karnivora yang tidak bisa mencerna rumput seperti halnya sapi dan kuda. Dengan demikian, saat memakan rumput, kucing akan memuntahkannya atau mengeluarkannya bersamaan dengan feses.
Meski tidak dapat dicerna, kucing tetap memakan rumput. Apa alasannya?
Sebenarnya, hingga saat ini belum diketahui secara pasti kenapa kucing peliharaan suka makan rumput. Meski begitu, beberapa hal berikut mungkin jadi alasannya.
1. Mengeluarkan hairball
Karena kucing seringkali muntah setelah memakan rumput, banyak ilmuwan percaya bahwa nenek moyang kucing domestik makan rumput untuk mengeluarkan bahan lain yang tidak dapat dicerna oleh perutnya.
Contohnya, kucing berbulu panjang mungkin lebih sering makan rumput untuk mengeluarkan hairball atau tulang kecil yang tidak dapat dicerna.
Namun, studi dalam jurnal Animals mengungkapkan bahwa alasan kucing memakan rumput bukan untuk mengeluarkan hairball karena baik kucing berbulu panjang maupun kucing berbulu pendek sama-sama sering mengonsumsi rumput.
2. Mencegah parasit
Mengutip PetMD, salah satu alasan kenapa kucing makan rumput adalah untuk mencegah parasit.
Banyak spesies hewan liar sengaja memakan rumput atau serat tanaman untuk membantu mengeluarkan parasit usus. Hal ini karena rumput akan membantu mendorong cacing keluar dari usus lewat muntah atau feses.
Beberapa jenis cacing parasit juga pernah ditemukan dalam kotoran serigala dan musang dengan dibungkus oleh rumput.
Namun, tidak ada bukti ilmiah yang menunjukkan bahwa kucing sengaja memakan rumput untuk tujuan ini.
3. Mengatasi konstipasi
Kucing tidak dapat mencerna rumput. Oleh sebab itu, rumput yang ditelan akan keluar melalui feses atau muntahan.
Hal ini dapat meningkatkan pergerakan makanan di dalam usus untuk membantu mengatasi konstipasi pada kucing.
Selain itu, rumput memiliki kandungan serat yang tinggi sehingga melancarkan sistem pencernaan dan mengatasi kesulitan buang air besar pada kucing.
Namun, masih belum diketahui secara pasti manfaat memakan rumput untuk mengatasi konstipasi pada kucing.
4. Memenuhi kebutuhan nutrisi
Meskipun rumput tidak dapat dicerna oleh kucing, beberapa kandungan gizi di dalam rumput seperti serat atau asam folat mungkin dapat terserap dalam usus kucing.
Oleh sebab itu, kucing mungkin memakan rumput untuk memenuhi kebutuhan nutrisinya. Namun, belum ada penelitian yang membuktikan hal ini.
Sebaiknya, penuhi asupan nutrisi kucing dengan makanan kucing yang mengandung zat gizi seimbang. Selain itu, pastikan takaran makannya.
Takaran makan untuk kucing umumnya disesuaikan berdasarkan dengan berat badannya.
Apakah rumput aman untuk kucing?
Pada dasarnya, rumput aman untuk kucing dan bukan jenis makanan yang dilarang untuk kucing.
Asalkan, rumput yang dimakan tersebut adalah rumput alami yang tidak terkontaminasi oleh pestisida atau zat kimia berbahaya lainnya.
Jika anabul Anda suka makan rumput, jauhkan dari rumput yang telah diberi zat kimia agar tidak menyebabkan kucing keracunan.
Anabul mungkin juga perlu diawasi saat makan rumput untuk memastikan ia tidak mencerna tanah atau bahan tanaman lainnya yang mungkin berbahaya.
Selain itu, ada satu jenis rumput yang disebut dengan rumput panah yang beracun untuk hewan apabila dimakan dalam jumlah banyak. Jenis rumput ini biasanya ditemukan di rawa-rawa atau dekat dengan laut.
Risiko makan rumput pada kucing
Meskipun rumput aman untuk kucing, memakan rumput dalam jumlah banyak juga dapat menyebabkan penyumbatan pada usus karena serat pada rumput sulit dicerna.
Biji rumput juga dapat tidak sengaja terhirup dan tersangkut di hidung atau menyumbat telinga dan mata.
Jika Anda melihat tanda kucing sakit setelah mengonsumsi rumput, sebaiknya segera bawa ke dokter hewan untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.
Ringkasan
- Hingga saat ini belum diketahui secara pasti alasan kenapa kucing suka makan rumput.
- Beberapa teori menyebutkan bahwa kucing memakan rumput untuk mengeluarkan hairball atau parasit, mengatasi konstipasi, serta memenuhi kebutuhan nutrisi.
- Meski rumput aman untuk kucing, Anda tetap harus memperhatikan anabul saat memakan rumput. Pastikan rumput yang dimakan bebas dari pestisida.
[embed-health-tool-bmi]