1. Mengontrol rasa mual

Salah satu cara mengurangi bahaya makan kotoran manusia adalah dengan mengontrol rasa mual yang ditimbulkan. Mengontrol rasa mual hingga muntah sebenarnya tidak cukup sulit. Anda perlu menghindari makanan padat hingga muntah selesai.
Selanjutnya, konsumsi makanan ringan dan tawar, seperti biskuit asin, nasi, atau roti. Pada saat proses penyembuhan, Anda bisa menghirup cairan yang merilekskan pikiran agar tidak kembali muntah.
Sebaiknya hindari makanan yang digoreng, berminyak, pedas, dan terlalu manis meskipun Anda tidak merasa mual lagi. Bahkan, usahakan untuk tidak minum obat anti mual atau diare tanpa konsultasi dokter karena dikhawatirkan dapat menimbulkan efek samping.
2. Mencegah dehidrasi

Bagi orang yang makan makanan terkontaminasi kotoran atau tinja mungkin akan muntah dan diare dalam waktu yang tidak sebentar.
Diare dan muntah dalam waktu yang bersamaan dapat menyebabkan dehidrasi, sehingga ketika Anda mengalami gejala di atas, sebaiknya minum air putih yang banyak.
Akan tetapi, Anda disarankan untuk tidak meminum segelas air tersebut dalam tegukan yang besar. Mulailah dengan tegukan yang kecil dan secara bertahap minum air dalam jumlah yang lebih banyak.
Dengan begitu, risiko tersedak dan perut kembung pun dapat dihindarkan agar Anda bisa memenuhi kebutuhan cairan yang hilang akibat diare dan muntah. Apabila diare dan muntah berlangsung lebih dari 24 jam, minum oralit sesuai dengan aturan pakai.
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar