backup og meta

5 Minuman Paling Ampuh untuk Membantu Tidur Nyenyak

5 Minuman Paling Ampuh untuk Membantu Tidur Nyenyak

Mengatasi susah tidur, seperti insomnia tidak selalu dengan minum obat tidur. Ada banyak cara alami mengatasi insomnia yang lebih aman. Mengingat obat tidur dapat menimbulkan efek samping dan tidak boleh Anda minum dalam jangka panjang. Salah satu cara untuk mengatasi susah tidur adalah memilih minuman ampuh yang bisa membantu Anda tidur lebih nyenyak di malam hari. Apa saja, ya?

Pilihan minuman ampuh untuk membantu tidur lebih nyenyak

Tidur adalah kebutuhan penting bagi tubuh yang perlu Anda penuhi. Jika Anda kurang tidur akibat sering terbangun di malam hari, efeknya bisa menurunkan kualitas hidup. Mulai dari mengantuk di siang hari, produktivitas yang menurun, hingga risiko kecelakaan yang semakin besar. Inilah alasannya, Anda perlu beristirahat yang cukup di malam hari.

Anda bisa memperbaiki kualitas tidur ini dengan menerapkan sleep hygiene, mengikuti terapi perilaku kognitif untuk insomnia, dan mengonsumsi makanan yang membantu Anda tidur lebih baik.

Selain makanan, berikut ini adalah daftar minuman yang juga cukup ampuh dalam mengatasi masalah susah tidur.

1. Susu hangat

sabun susu kambing lebih baik

Selain minum air putih sebelum tidur, banyak yang merekomendasikan minum susu sebelum tidur. Selain bisa membuat perut lebih kenyang sehingga tidak lapar di tengah malam, minum susu juga dipercaya ampuh untuk membantu tidur lebih nyenyak.

Melansir Sleep Foundation, susu mengandung triptofan dan asam amino. Perlu Anda ketahui bahwa secara langsung bahwa triptofan adalah bahan penyusun serotonin, yakni hormon yang membuat perasaan Anda jadi lebih bahagia. Hormon ini kemudian diubah oleh tubuh menjadi melatonin, yakni hormon yang membantu Anda tidur lebih nyenyak.

Namun, kedua hormon ini tetap berada pada aliran darah dan biasanya tidak melewati area otak. Nah, agar hormon bisa masuk ke otak tubuh membutuhkan asam amino. Jadi, kandungan triptofan dan asam amino yang terkandung pada susu bekerja sama untuk membuat hormon melatonin bekerja lebih baik dalam menjaga kualitas tidur.

Selain itu, susu juga mengandung karbohidrat yang jika Anda minum bisa meningkatkan kadar insulin. Pada kondisi tersebut, triptofan jadi lebih mudah masuk ke otak dan membuat Anda tidur lebih nyenyak.

2. Teh chamomile

Kafein menjadi zat yang harus Anda hindari menjelang tidur. Biasanya zat ini ada pada kopil minuman berenergi, minuman bersoda, dan teh. Namun, teh tetap bisa menjadi minuman ampuh untuk membantu tidur, lho. Kok, bisa? Ya, teh yang dimaksud bukan terbuat dari racikan daun teh melainkan teh rempah. Salah satunya terbuat dari buang, daun, dan tangkai kering tanaman chamomile.

Sudah bertahn-tahun, teh chamomile digunakan sebagai obat alami untuk mengatasi insomnia. Ini karena tanaman ini memiliki sifat yang hampir sama dengan obat penenang yang bisa memicu tidur.

Studi tahun 2011 pada Molecular medicine reports menunjukkan bahwa teh chamomile mengandung antioksidan apigenin yang melimpah. Antioksidan ini mampu mengikat reseptor spesifik pada otak yang bisa mengurangi kecemasan.

Kecemasan sendiri bisa menjadi pengganggu tidur, karena hati terus merasa waswas dan otak terus aktif memikirkan berbagai hal yang negatif. Ketika kecemasan berkurang, perasaan dan otak menjadi lebih tenang. Efek inilah yang bisa membantu seseorang jadi tidur lebih nyenyak.

3. Jus kiwi

Manfaat buah kiwi

Selain teh rempah, Anda juga bisa memilih jus sebagai minuman ampuh untuk membantu tidur lebih lelap. Contohnya, jus dari buah kiwi. Buah ini menandung banyak vitamin dan mineral, seperti vitamin C, vitamin E, kalium, dan folat. Mengonsumsi dua buah kiwi sebelum tidur bida membuat Anda lebih muda memejamkan mata dan tidur lelap.

Selain konsumsi langsung, kiwi bisa Anda nikmati dengan mengolahnya menjadi jus. Namun ingat, jangan tambahkan banyak gula karena hal ini bisa meningkatkan asupan kalori Anda per hari. Cobalah untuk menggantinya dengan madu agar rasanya tetap enak.

4. Jus ceri

Jus ceri bisa menjadi minuman untuk mengatasi insomnia. Dalam sebuah penelitian, penderita insomnia yang mengonsumsi dua ons jus ceri selama dua minggu bisa tidur 90 menit lebih lama daripada yang tidak minum jus sebelum tidur.

Ceri memiliki sifat antiradang yang diyakini membantu jam biologis untuk lebih baik mengatur siklus tidur Anda. Pastikan Anda mengonsumsi jus ceri murni tanpa gula tambahan.

5. Smoothies kacang almond

manfaat kandungan kacang almond

Kacang almond mengandung magnesium yang bekerja menenangkan sistem saraf. Efeknya, otak akan memicu pelepasan produksi serotonin dan melatonin yang membuat Anda cepat merasa ngantuk.

Cara membuatnya seperti ini: blender susu kacang almond tawar (plain) dengan potongan pisang. Pisang juga menjadi sumber makanan tinggi triptofan dan magnesium yang membantu Anda agar tidur nyenyak.

[embed-health-tool-heart-rate]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Srivastava, J. K., Shankar, E., & Gupta, S. (2010). Chamomile: A herbal medicine of the past with bright future. Molecular medicine reports3(6), 895–901. https://doi.org/10.3892/mmr.2010.377.

Https://www.sleepadvisor.org/author/sleepadvisor/, S. (2021, April 23). Does warm milk really help you sleep better? Retrieved May 10, 2021, from https://www.sleepadvisor.org/warm-milk-sleep/.

Insomnia. (2016, October 15). Retrieved May 10, 2021, from https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/insomnia/symptoms-causes/syc-20355167.

The best foods to help you sleep. (2020, August 14). Retrieved May 10, 2021, from https://www.sleepfoundation.org/nutrition/food-and-drink-promote-good-nights-sleep.

Lin, H. H., Tsai, P. S., Fang, S. C., & Liu, J. F. (2011). Effect of kiwifruit consumption on sleep quality in adults with sleep problems. Asia Pacific journal of clinical nutrition20(2), 169–174..

Versi Terbaru

13/07/2021

Ditulis oleh Aprinda Puji

Ditinjau secara medis oleh dr. Tania Savitri

Diperbarui oleh: Nanda Saputri


Artikel Terkait

Bahaya Mengonsumsi Obat Tidur dan Alkohol Secara Bersamaan

15 Penyebab Insomnia Paling Umum yang Mungkin Anda Alami


Ditinjau secara medis oleh

dr. Tania Savitri

General Practitioner · Integrated Therapeutic


Ditulis oleh Aprinda Puji · Tanggal diperbarui 13/07/2021

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan