backup og meta

6 Manfaat Daun Seledri untuk Rambut dan Cara Pakainya

6 Manfaat Daun Seledri untuk Rambut dan Cara Pakainya

Daun seledri, yang sering Anda jumpai sebagai bahan dasar dalam masakan, ternyata punya manfaat luar biasa untuk rambut. Seledri mengandung vitamin A, E, dan C yang menutrisi rambut. Penggunaan seledri sebagai masker rambut membantu mengatasi masalah kulit kepala, apa saja?

Manfaat daun seledri untuk rambut

Daun seledri sering digunakan sebagai bumbu masak dan garnis yang mempercantik hidangan.

Seledri menawarkan sejumlah manfaat bagi rambut karena kaya akan nutrisi penting. Inilah manfaat daun seledri untuk perawatan rambut.

1. Membantu mengatasi kerontokan rambut

Salah satu manfaat daun seledri untuk rambut adalah membantu mengatasi rambut rontok.

Daun seledri kaya akan vitamin A yang berperan dalam mengatur produksi sebum, yakni minyak alami kulit yang menjaga kelembapan kulit kepala. 

Selain itu, kandungan vitamin K dalam daun seledri memungkinkan folikel rambut mendapatkan pasokan oksigen dan nutrisi yang lebih baik.

Ini karena vitamin K berperan dalam pembekuan darah dan membantu proses penyembuhan luka kecil di kulit kepala. 

Dengan sirkulasi darah yang baik serta produksi sebum yang terkontrol, daun seledri bisa membantu mengatasi rambut rontok. 

2. Mempercepat pertumbuhan rambut

perawatan tidur saat rambut basah

Selain mengurangi rambut rontok, daun seledri ternyata membantu mempercepat pertumbuhan rambut.

Begini, kandungan vitamin E dalam seledri kaya akan antioksidan yang melindungi sel kulit kepala dari kerusakan akibat radikal bebas. 

Dengan melindungi kulit kepala, vitamin E membantu menjaga kondisi yang optimal untuk pertumbuhan rambut yang sehat. Terlebih lagi, vitamin E membantu meningkatkan sirkulasi darah ke folikel rambut.  

Hal ini memungkinkan nutrisi lebih mudah mencapai rambut dan bisa menciptakan pertumbuhan rambut yang lebih cepat dan kuat. 

Sementara itu, dikutip dari National Institute of Health, vitamin E memiliki efek antioksidan alami. Artinya, kandungan vitamin dalam daun seledri ini berpotensi membantu pertumbuhan rambut. 

3. Membantu mengatasi ketombe

Anda juga bisa memanfaatkan daun seledri untuk mengatasi rambut yang berketombe.

Berkat kandungan vitamin C di dalamnya, daun seledri mampu menjaga kesehatan rambut dengan melawan peradangan di kulit kepala. Hal ini ternyata bisa membantu dalam mengurangi ketombe. 

Caranya perawatan rambut dengan seledri juga tidak sulit. Anda cukup memakai daun seledri dalam perawatan rambut atau mencampurnya ke dalam sampo.

Cara ini setidaknya bisa membantu menjaga kulit kepala tetap sehat dan mengurangi ketombe. 

4. Menyehatkan kulit kepala

cara menghilangkan kutu di rambut secara alami

Daun seledri sehat untuk kulit kepala karena mengandung berbagai zat gizi penting. Sebagai contoh, vitamin A, C, dan K yang mendukung kesehatan kulit dan folikel rambut.

Vitamin A membantu mengatur produksi minyak alami kulit kepala,  sedangkan vitamin C berperan sebagai antioksidan yang melindungi kulit kepala dari kerusakan akibat radikal bebas. 

Vitamin K dalam daun seledri membantu dalam proses penyembuhan luka kecil di kulit kepala. 

5. Melembapkan rambut

Manfaat lainnya daun seledri untuk rambut adalah melembapkan rambut. Ini karena daun seledri mengandung sekitar 95% air.

Jika digunakan dalam perawatan rambut, daun seledri bisa memberikan kelembapan alami yang dibutuhkan rambut dan kulit kepala. 

Sementara itu, air dalam daun seledri meresap ke dalam rambut, menjaga mereka tetap terhidrasi dan lembut.

Terlebih lagi, kelembapan alami dari daun seledri membantu mencegah kerusakan rambut. 

6. Mencegah ujung rambut bercabang

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, daun seledri mengandung air yang cukup tinggi sehingga bersifat melembapkan.

Ketika daun seledri digunakan dalam perawatan rambut atau masker rambut alami, air dalam daun meresap ke dalam rambut. Ini menjaga kelembapan alami yang dibutuhkan oleh ujung rambut. 

Bila rambut memiliki kelembapan yang cukup, hal tersebut bisa membantu mencegah ujung rambut menjadi kering dan rapuh. Kondisi ini bisa membuat rambut bercabang. 

Cara menggunakan daun seledri untuk rambut

manfaat daun seledri untuk ginjal

Setelah memahami apa saja manfaat daun seledri untuk rambut, tentu Anda ingin mencoba memanfaatkan bahan masakan ini, bukan?

Bagi yang belum tahu harus memulai dari mana, ini beberapa cara menggunakan daun seledri untuk rambut. 

  • Masker rambut dengan campuran seledri dan minyak kelapa. 
  • Jus seledri untuk diminum dalam pola makan sehat. 
  • Sampo dengan kandungan ekstrak daun seledri. 
  • Minum suplemen yang mengandung ekstrak daun seledri.

Efek samping seledri untuk rambut

Walaupun daun seledri memiliki manfaat untuk rambut, beberapa orang mungkin mengalami reaksi alergi terhadap bahan alami ini.

Reaksi alergi yang muncul bisa berupa gatal-gatal, kemerahan, dan kulit kepala mengelupas.

Jika mengalami iritasi kulit kepala atau reaksi alergi setelah memakai produk perawatan rambut berbahan seledri, segera hentikan penggunaan. 

Kesimpulan

Daun seledri punya manfaat untuk menjaga kesehatan kulit kepala dan meningkatkan kesuburan rambut. Untuk mendapatkan manfaat ini, Anda bisa membuat sendiri masker rambut atau sampo dari seledri. Konsumsi jus atau suplemennya juga bisa Anda coba.

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Seledri, segar (Celery, fresh). (n.d). Data Komposisi Pangan Indonesia. Retrieved 9 Sep 2023, from https://www.panganku.org/id-ID/view 

Celery, raw. (2022). US Department of Agriculture. Retrieved 9 Sep 2023, from https://fdc.nal.usda.gov/fdc-app.html#/food-details/2345298/nutrients 

VanBuren, C. A., & Everts, H. B. (2022). Vitamin A in Skin and Hair: An Update. Nutrients, 14(14), 2952. https://doi.org/10.3390/nu14142952 

Vitamin E. (2021). National Institute of Health. Retrieved 9 Sep 2023, from https://ods.od.nih.gov/factsheets/VitaminE-HealthProfessional/ 

Al-Niaimi, F., & Chiang, N. Y. Z. (2017). Topical Vitamin C and the Skin: Mechanisms of Action and Clinical Applications. The Journal of clinical and aesthetic dermatology, 10(7), 14–17. Retrieved 9 Sep 2023, from https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC5605218/ 

Allergenic Foods and their Allergens, with links to Informall. (2014). University of Nebraska Lincoln.  Retrieved 13 Sep 2023, from https://farrp.unl.edu/informallvegetables

Versi Terbaru

20/09/2023

Ditulis oleh Nabila Azmi

Ditinjau secara medis oleh dr. Patricia Lukas Goentoro

Diperbarui oleh: Ilham Fariq Maulana


Artikel Terkait

Manfaat Jus Seledri dan Cara Tepat Membuatnya

Konsumsi Daun Seledri Berikan 4 Manfaat Ini untuk Ginjal


Ditinjau secara medis oleh

dr. Patricia Lukas Goentoro

General Practitioner · Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI)


Ditulis oleh Nabila Azmi · Tanggal diperbarui 20/09/2023

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan