Perubahan fisik yang terjadi pada masa pubertas tak jarang membuat kulit remaja mengalami berbagai masalah. Itulah mengapa memakai skincare untuk remaja sangat disarankan. Dari berbagai rangkaian skincare, jangan lewatkan produk pelembap wajah untuk remaja.
Pelembap atau moisturizer dapat membantu meningkatkan hidrasi, menghaluskan permukaan, serta menenangkan dan melindungi kulit. Lantas, produk pelembap wajah atau moisturizer mana yang bagus untuk remaja? Berikut ini rekomendasinya.
Cara kami memilih produk pelembap wajah atau moisturizer untuk remaja
Perubahan hormon yang terjadi pada masa pubertas dapat menyebabkan peningkatan produksi minyak serta keringat, sehingga kulit remaja lebih rentan berjerawat.
Di samping itu, beberapa anak remaja justru memiliki kulit yang sangat kering hingga kerap menimbulkan gatal, terutama bagi yang menderita dermatitis atopik (eksim/eczema).
Nah, apa pun jenis kulitnya, pelembap wajah sangat dibutuhkan untuk membantu menjaga kulit tetap sehat agar masalah kulit pada remaja dapat terkontrol.
Namun, sebelum menentukan produk pelembap wajah yang bagus dan tepat untuk remaja, ketahui dulu beberapa hal berikut yang perlu menjadi pertimbangan dan perhatian Anda.
- Pilih yang sesuai jenis kulit, baik itu normal, kering, berminyak, atau kombinasi.
- Pelembap berbentuk krim lebih cocok bagi yang memiliki kulit kering.
- Pilih pelembap yang lebih ringan, seperti gel, untuk kulit berminyak.
- Pilih produk yang bertuliskan “oil free” atau “noncomedogenic“, terutama untuk kulit berminyak dan berjerawat, agar tidak semakin menyumbat pori-pori.
- Produk skincare berbahan alami cenderung lebih aman untuk kulit.
- Pilih produk pelembap bebas pewangi dan berlabel hypoallergenic, terutama untuk kulit sensitif. Produk mengandung pewangi cenderung dapat mengiritasi kulit serta membuat kulit semakin kering dan gatal.
- Pilih produk yang tidak mengandung zat kimia berbahaya, seperti paraben atau triclosan.
- Telah teruji secara dermatologis cocok untuk kulit wajah.
Bila perlu, pilih produk pelembap wajah yang mengandung SPF (minimal SPF 15) sehingga dapat melindungi kulit remaja Anda dari bahaya sinar ultraviolet.
Jika tidak, pastikan ia menggunakan sunscreen setelah penggunaan pelembap. Melansir NOAH, sinar matahari dapat mengiritasi kulit serta membuat jerawat dan bekas luka memburuk.
10 Rekomendasi merek pelembap wajah untuk remaja
Selain mencoba rekomendasi skincare untuk remaja lainnya, gunakan juga pelembap wajah atau moisturizer cream yang bagus untuk remaja seperti di bawah ini.
1. Emina Bright Stuff Moisturizing Cream
Dengan kandungan ekstrak summer plum serta vitamin E dan moisturizing agent, Emina Bright Stuff Moisturizing Cream mengklaim dapat membantu mencerahkan dan melembapkan kulit.
Dengan tambahan SPF 15, produk ini tidak hanya dapat melindungi kulit wajah dari polusi, tetapi juga sinar matahari.
Produk yang diklaim ringan, lembut, serta tidak lengket ini disebut sebagai salah satu moisturizer terbaik untuk remaja.
Nomor registrasi BPOM: NA18180102602
2. Cetaphil Moisturizing Cream
Meski dapat digunakan oleh siapa pun (dari bayi hingga orang dewasa) dan jenis kulit apa pun, moisturizing cream yang satu ini mengklaim sebagai pelembap yang bagus untuk kulit sensitif dan sangat kering, termasuk bagi remaja.
Kandungan minyak biji bunga matahari, vitamin E, serta minyak almondnya diklaim dapat membantu menjaga dan memperbaiki kelembapan serta memberikan perlindungan antioksidan pada kulit.
Produk yang satu ini pun telah teruji klinis membuat kulit nyaman selama 24 jam dan bersifat noncomedogenic alias tidak menyumbat pori-pori yang umum dibutuhkan para remaja.
Nomor registrasi BPOM: NC14190105158
3. Pigeon Teens Moisturizer for All Skin Types
Pigeon Teens Moisturizer for All Skin Types merupakan pelembap wajah untuk remaja di segala jenis kulit. Produk berbentuk losion ini diklaim memiliki formula ringan serta mudah meresap dan tidak berminyak.
Produk ini diperkaya dengan ekstrak minyak jojoba dan chamomile yang berfungsi menyejukkan, merawat kelembapan, serta membantu melindungi kulit dari iritasi ringan.
Kandungan Hydroviton 24 di dalamnya juga dapat menjadikan kulit tetap halus, lembut, dan tidak kering.
Nomor registrasi BPOM: NA18230101408
4. Pond’s Instabright Tone Up Cream
Kulit yang kusam sering menimbulkan masalah kepercayaan diri pada remaja. Jika ini masalahnya, gunakan moisturizer yang dapat mencerahkan wajah untuk remaja.
Salah satu yang bisa dicoba, yaitu Pond’s Instabright Tone Up Cream. Bukan sekadar melembapkan kulit, produk ini diklaim dapat membuat kulit tampak cerah natural seketika.
Produk krim yang satu ini pun mengklaim dapat menghaluskan dan meratakan warna kulit dan mengurangi noda hitam tanpa meninggalkan kesan lengket dan whitecast (wajah abu-abu).
Nomor registrasi BPOM: NA18200101168
5. The Body Shop Tea Tree In-Control Hydrator Moisturizer
Produk pelembap wajah dari merek The Body Shop ini memiliki tekstur gel-cream yang ringan sehingga diklaim cocok untuk digunakan remaja dengan kulit yang berjerawat dan berminyak.
Minyak pohon teh (tea tree oil) di dalamnya pun dikenal memiliki kekuatan antibakteri. Kandungan ini dapat melindungi kulit dari bakteri yang menjadi penyebab jerawat pada remaja.
Sebagai produk moisturizer, pelembap ini mengklaim dapat membantu melembapkan dan memberikan hidrasi sekaligus mengurangi kilap dan menenangkan kulit yang berminyak dan berjerawat.
Nomor registrasi BPOM: NC52220100015
6. Acnes Natural Care Oil Control and Whitening Cream
Meski berbentuk krim, Acnes Natural Care Oil Control and Whitening Cream diklaim memiliki formula yang ringan sehingga cocok untuk digunakan remaja yang berjerawat.
Pelembap wajah ini mengandung kombinasi delapan ekstrak tanaman yang dapat membantu mengurangi minyak berlebih. Kandungan Improved Hyaluronic Acid (AcHA) juga bisa menjaga kelembapan serta kehalusan kulit.
Berkat kandungan arbutin sebagai whitening agent, produk ini pun disebut bisa menjadi moisturizer untuk mencerahkan wajah remaja.
Nomor registrasi BPOM: NA18221902753
7. Nature Republic Soothing & Moisture Aloe Vera 92% Soothing Gel
Kandungan ekstrak daun lidah buaya dalam produk Nature Republic Soothing & Moisture Aloe Vera 92% Soothing Gel diklaim dapat menyejukkan, melembapkan, sekaligus membuat kulit terasa nyaman.
Bahan alami yang digunakannya tersebut membuat pelembap wajah ini bagus dan cocok untuk digunakan remaja, termasuk berusia 15 tahun, yang baru pertama kali menggunakan produk skincare.
Nomor registrasi BPOM: NA26170105439
8. Nivea Soft Moisturizing Cream
Nivea Soft Moisturizing Cream juga mengklaim sebagai produk pelembap kulit, baik itu wajah, tangan, dan tubuh, yang cocok untuk segala usia. Ini termasuk untuk remaja yang sedang berkembang.
Produk ini mengandung ekstrak minyak jojoba serta vitamin E yang dapat membantu memberikan kelembapan, kelembutan, dan kehalusan kulit.
Krimnya yang diklaim ringan dan mudah menyerap ini pun diklaim dapat membuat kulit remaja Anda terasa lebih nyaman.
Nomor registrasi BPOM: NA18150102451
9. Somethinc Ceramic Skin Saviour Moisturizer Gel
Somethinc Ceramic Skin Saviour Moisturizer Gel mengklaim sebagai pelembap wajah yang bisa digunakan sejak berusia 11 tahun, yaitu usia ketika si Kecil baru memasuki masa remaja atau pubertas.
Produk pelembap ini disebut cocok untuk semua jenis kulit, termasuk yang berjerawat hingga memiliki kulit sensitif karena sifat noncomedogenic dan hypoallergenic yang dimilikinya.
Kandungan Marine Collagen, Palmitoyl Tripeptide, Sodium Hyaluronate, dan Ceramide di dalamnya dapat membantu memperkuat barrier kulit serta mencerahkan, melembapkan, dan menyamarkan noda hitam.
Nomor registrasi BPOM: NA18220107241
10. Joylab Moisture Bomb Pudding Gel Creme
Krim dengan tekstur selembut puding? Itulah yang diklaim oleh Joylab untuk produknya yang bernama Joylab Moisture Bomb Pudding Gel Creme.
Produk moisturizer ini mengklaim cocok untuk digunakan yang berjenis kulit normal, kering, dan kombinasi. Bahkan, produk ini disebut bisa menjadi solusi untuk kulit yang kering dan kusam.
Produk ini diperkaya dengan niacinamide yang dapat mencerahkan kulit, betaine dan glycerin untuk menjaga kelembapan dan elastisitas kulit, serta allantoin dan caffeine guna menghaluskan kulit.
Nomor registrasi BPOM: NA18190121957
Itulah beberapa rekomendasi produk moisturizer atau pelembap wajah yang mungkin cocok untuk remaja Anda.
Jika memiliki masalah kulit lebih lanjut, konsultasikan kepada dokter kulit untuk penanganan yang tepat.
[embed-health-tool-vaccination-tool]