Buah nanas adalah salah satu jenis buah tropis yang sangat mudah ditemukan di Indonesia. Pengolahan nanas madu sangat beragam, seperti jus, smoothies, rujak, hingga bumbu asam manis. Tahukah Anda selain rasa yang lezat, nanas madu ternyata memiliki manfaat yang sangat baik untuk kesehatan?
Kandungan gizi yang terdapat dalam nanas madu
Terlepas dari rasanya yang lebih manis, kandungan nutrisi yang terdapat pada nanas madu sebenarnya tidak jauh berbeda jika dibandingkan dengan buah nanas biasa.
Dalam 100 gram buah nanas madu, Anda bisa mendapatkan manfaat dari kandungan gizi berikut ini:
- Air 85.66 gram (g).
- Protein 0.53 g.
- Lemak total 0.11 g.
- Karbohidrat 13.5 g.
- Serat 1.4 g.
- Zat besi 0.28 miligram (mg).
- Fosfor 8 mg.
- Kalium 108 mg.
- Natrium 1 mg.
- Seng 0.16 mg.
- Asam askorbat (Vitamin C) 56.4 mg.
- Thiamin (Vitamin B1) 0.08 mg.
- Riboflavin (Vitamin B2) 0.033 mg.
- Niacin (Vitamin B3) 0.507 mg.
- Asam pantotenat (Vitamin B5) 0.217 mg.
- Vitamin B6 0.114 mg.
Manfaat kesehatan mengonsumsi nanas madu
Dengan kandungan nutrisi yang melimpah pada nanas madu, tak heran jika Anda dapat merasakan manfaat kesehatan saat mengonsumsinya.
Nah, berikut ini adalah beberapa manfaat kesehatan dari nanas madu:
1. Mengandung antioksidan untuk melawan penyakit
Sebagian dari Anda mungkin masih belum mengetahui bahwa buah nanas madu sangat kaya antioksidan flavonoid.
Antioksidan dapat membantu melawan stres oksidatif, yaitu saat terdapat radikal bebas dalam jumlah yang banyak dalam tubuh.
Jika dibiarkan, radikal bebas dapat menyebabkan terjadinya peradangan kronis, sistem imun yang melemah, dan berbagai penyakit berbahaya lainnya.
2. Meningkatkan sistem imun tubuh
Kandungan vitamin, mineral, dan enzim seperti bromelain di dalam buah nanas madu ternyata dapat memberikan manfaat untuk meningkatkan sistem imun tubuh.
Sebuah penelitian yang dimuat pada Journal of Nutrition and Metabolism (2014) menunjukkan konsumsi buah nanas madu dapat mengurangi risiko infeksi virus dan bakteri, termasuk pada anak-anak.
Bahkan, penelitian lain menunjukkan anak yang mengalami infeksi sinus bisa lebih cepat sembuh setelah mengonsumsi suplemen bromelain dibandingkan dengan mengonsumsi obat-obatan lain.