Tahu bakso merupakan makanan khas Indonesia yang banyak ditemui. Rasanya yang lezat membuat makanan ini kerap menjadi camilan favorit. Namun, tahukah Anda berapa kalori tahu bakso? Simak selengkapnya dalam ulasan di bawah ini.
Kalori tahu bakso
Tahu bakso adalah tahu yang bagian dalamnya diisi oleh adonan bakso, yakni campuran tepung tapioka dan daging halus. Olahan tahu ini biasanya dibuat dengan cara dikukus atau digoreng.
Tahu bakso yang dikukus umumnya memiliki jumlah kalori lebih rendah. Kalori 1 potong tahu bakso kukus sebesar 77 kkal, sedangkan kalori satu porsinya (4 potong) adalah sebanyak 231 kkal.
Sementara itu, 1 porsi tahu bakso goreng (3 potong) memiliki jumlah kalori yang lebih tinggi, yakni sebanyak 300 kkal.
Jumlah kalori dari gorengan tahu bakso juga bisa bertambah jika diolah dengan banyak minyak dalam waktu lama.
Dengan demikian, tinggi atau rendahnya kalori pada tahu bakso bisa bergantung pada cara memasaknya.
Jika sedang membatasi asupan kalori, sebaiknya pilih konsumsi tahu bakso yang dikukus daripada digoreng.
Apakah tahu bakso termasuk makanan sehat?
Kalori tahu bakso yang diolah dengan cara dikukus memang lebih rendah dibandingkan yang diolah dengan cara digoreng.
Namun, tahu bakso tidak termasuk makanan sehat. Pasalnya, olahan tahu satu ini memiliki kandungan lemak yang tinggi, yakni 12 gram per porsinya.
Selain itu, tahu bakso umumnya mengandung natrium yang cukup tinggi, yakni 380 mg.
Jumlah kandungan lemak dan natrium pada tahu bakso bisa bertambah jika disajikan bersama dengan saus siap saji.
Mengutip British Heart Foundation, saus siap saji mengandung lemak dan garam yang cukup tinggi.
Mengonsumsi makanan tinggi natrium terlalu banyak dapat meningkatkan risiko hipertensi dan penyakit jantung.
Bolehkah konsumsi tahu bakso saat diet?
Mengonsumsi tahu bakso saat diet sebenarnya boleh-boleh saja. Hal ini karena tahu sebenarnya kaya akan protein nabati, serat, dan mineral lainnya.
Namun, untuk mendapatkan manfaat tahu bakso selama diet, Anda harus pintar-pintar memilih olahan tahu bakso yang tepat.
Sebaiknya, konsumsi tahu bakso yang diolah dengan cara dikukus karena jumlah kalorinya cenderung lebih rendah dibandingkan digoreng.
Namun, perlu diingat bahwa tahu bakso kukus juga mengandung lemak dan natrium yang cukup tinggi. Oleh sebab itu, tetap batasi konsumsinya.
Anda bisa makan tahu bakso kukus setidaknya 1 – 2 porsi per hari. Namun, bila ingin mencoba tahu bakso goreng, konsumsi sebagai camilan sesekali saja, sekitar 1 porsi tahu bakso goreng per hari.
Selain itu, jangan lupa memenuhi asupan gizi lainya seperti konsumsi sayuran atau buah-buahan. Kombinasikan juga pola makan sehat dengan olahraga rutin seperti jogging atau bersepeda untuk membantu menurunkan berat badan.
Resep tahu bakso
Tidak perlu beli di luar, Anda sebenarnya bisa membuat tahu bakso sendiri di rumah sebagai camilan. Berikut ini beberapa resep tahu bakso yang enak untuk Anda coba.
1. Tahu bakso kukus
Bagi Anda yang sedang membatasi asupan kalori, resep tahu bakso kukus ini bisa jadi pilihan makanan yang tepat. Berikut ini cara membuat bakso kukus.
Bahan
- Tahu putih, potong bentuk segitiga.
- 100 gram (g) daging ikan, haluskan.
- 100 g udang, cincang halus.
- 100 g sagu atau tepung tapioka.
- 100 ml air dingin.
- 1 batang daun bawang, iris halus.
- Garam, gula, merica secukupnya.
Bumbu halus
Cara membuat
- Campur ikan, udang, dan daun bawang dengan bumbu halus.
- Tambahkan garam, gula dan merica sesuai selera, lalu aduk hingga rata.
- Masukkan tepung sagu atau tepung tapioka, lalu tambahkan air dingin
- Aduk seluruh bahan adonan hingga rata.
- Buat lubang pada tahu dengan mengiris tipis bagian bawah tahu, lalu isi dengan adonan.
- Kukus tahu bakso hingga matang.
2. Tahu bakso udang goreng
Rasanya yang gurih dan renyah bisa membuat tahu bakso goreng jadi camilan enak di rumah. Berikut ini cara membuatnya.
Bahan
- 3 buah tahu putih.
- 500 gram udang kupas, cincang kasar.
- 2 siung bawang putih, cincang halus.
- 1 sendok teh kecap asin, saus tiram dan minyak wijen.
- 2 batang daun bawang, iris tipis.
- ½ sendok teh haram.
- ¼ sendok teh merica.
- 1 butir telur ayam.
- 6 sendok makan tepung sagu.
- Minyak secukupnya untuk menggoreng.
Cara membuat
- Potong tahu putih menjadi 4 bagian, masing-masing dibuat lubang pada bagian tengahnya dengan menggunakan pisau.
- Campur semua bahan lainnya ke dalam wadah, kemudian aduk hingga rata.
- Sisipkan adonan ke dalam tahu satu per satu, lalu masukan tahu ke dalam kulkas sebentar agar adonan lebih lengket.
- Siapkan wajah, masukan minyak goreng secukupnya, kemudian goreng tahu dengan api sedang.
- Goreng hingga warna tahu bakso berubah menjadi kuning keemasan dan angkat.
- Tahu bakso goreng siap disajikan.
Nah, itulah informasi mengenai jumlah kalori dalam tahu bakso dan konsumsi idealnya per hari untuk diet.
Jangan lupa untuk tetap memenuhi kebutuhan nutrisi lainnya dengan mengikuti pedoman gizi seimbang.
Kesimpulan
- Jumlah kalori tahu bakso kukus lebih rendah daripada digoreng.
- Meski rendah kalori, olahan tahu ini mengandung lemak dan natrium yang cukup tinggi, sehingga tidak termasuk makanan sehat.
- Saat diet, batasi konsumsi tahu bakso kukus setidaknya 1 – 2 porsi sehari. Jika ingin makan tahu bakso goreng, konsumsi sesekali saja setidaknya 1 porsi per hari.
[embed-health-tool-bmi]