backup og meta

6 Manfaat Buah Bearberry untuk Kesehatan Tubuh

6 Manfaat Buah Bearberry untuk Kesehatan Tubuh

Tahukah Anda mengenai buah bearberry? Sekilas, bentuknya tampak menyerupai buah ceri dan memiliki berbagai senyawa aktif yang baik untuk kesehatan. Simak beragam manfaat buah bearberry dari kandungan gizinya. 

Kandungan buah bearberry

Buah bearberry adalah buah berbentuk bulat dan berwarna merah terang yang biasanya ditemukan di negara Kanada, Amerika Serikat, Greenland, dan Islandia.

Bearberry ini dikenal dengan nama latin Arctostaphylos uva-ursi dan disebut juga dengan buah buah uva ursi.

Dalam bahasa Yunani, nama tersebut berarti ‘beruang’ dan ‘anggur’. Hal ini karena buah ini banyak dikonsumsi oleh beruang.

Buah ini dapat dikonsumsi oleh manusia, meskipun rasanya mungkin tidak seenak buah ceri atau blueberry.

Namun, buah uva ursi memiliki kandungan fitonutrien berikut yang baik untuk kesehatan. 

  • Steroid.
  • Sitosterol.
  • Arbutin.
  • Asam galat.
  • Triterpenoids.
  • Oleanolic acid.
  • Betulinic acid.
  • Ursolic acid.
  • Ellagic acid.

Manfaat buah bearberry

Perlu Anda ketahui bahwa tidak banyak penelitian yang membahas secara langsung mengenai manfaat buah uva ursi untuk kesehatan. 

Meskipun begitu, buah ini memiliki kandungan senyawa aktif yang dapat bermanfaat untuk kesehatan. Berikut penjelasannya.

1. Menjaga kesehatan jantung

cara menjaga kesehatan jantung

Buah bearberry mengandung senyawa tanin, yakni sejenis senyawa antioksidan yang dapat membantu menjaga kesehatan jantung

Menurut studi dalam jurnal Food Chemistry, tanin dapat membantu mengurangi risiko penyakit kardiovaskular dengan cara mengurangi ekspresi gen ABCA1. Gen ini berkaitan dengan pembentukan kolesterol HDL atau kolesterol baik.

Kolesterol HDL dapat mengurangi kelebihan kolesterol dalam pembuluh darah. Kolesterol tinggi dapat meningkatkan risiko penyakit jantung. 

2. Mengobati penyakit infeksi saluran kemih

Manfaat buah uva ursi selanjutnya adalah berpotensi untuk mengobati penyakit infeksi saluran kemih yang terjadi akibat bakteri. 

Hal ini karena bearberry extract mengandung senyawa hidrokuinon yang diketahui dapat membantu menghambat pertumbuhan bakteri penyebab penyakit infeksi saluran kemih. 

Namun, masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk mengetahui efektivitas hidrokuinon dalam pengobatan penyakit infeksi saluran kemih. 

3. Menjaga daya tahan tubuh

Bearberry juga termasuk buah yang baik untuk daya tahan tubuh. Hal ini karena kandungan senyawa antioksidan, seperti flavonoid dan tanin, yang dapat membantu menjaga daya tahan tubuh. 

Paparan radikal bebas yang berasal dari polusi atau sinar UV dapat menyebabkan kerusakan sel tubuh, termasuk sel kekebalan tubuh yang sehat. Akibatnya, tubuh rentan terkena penyakit.

Antioksidan dapat membantu menjaga daya tahan tubuh dengan cara menangkal radikal bebas, sehingga sistem imun tubuh dapat bekerja dengan baik. 

4. Mengurangi risiko terkena kanker

Buah bearberry juga diketahui berpotensi untuk membantu mengurangi risiko terkena kanker payudara. Manfaat ini berasal dari kandungan triterpenoid di dalamnya. 

Studi dalam jurnal Scientific Reports mengungkapkan bahwa triterpenoid berpotensi untuk membunuh sel kanker payudara dan mencegah kanker payudara.

Studi juga menyebutkan ekstrak triterpenoid bisa dikemas dalam kapsul atau tablet untuk memberikan khasiat tersebut.

Meski begitu, masih diperlukan studi lebih lanjut mengenai triterpenoid dan interaksinya dengan senyawa lain dalam pencegahan dan pengobatan kanker.

5. Mencegah munculnya tanda penuaan kulit

Paparan radikal bebas yang berlebihan secara terus menerus dapat menyebabkan kerusakan pada sel kulit. 

Hal ini mengakibatkan kulit kekurangan elastisitasnya dan muncul tanda penuaan kulit seperti keriput dan garis halus. 

Buah uva ursi dapat membantu untuk mencegah munculnya tanda penuaan karena memiliki sifat antioksidan. Antioksidan dapat menangkal radikal bebas dan menjaga kulit agar tetap kencang dan sehat. 

6. Mengobati jerawat

Tidak hanya buahnya yang bermanfaat untuk kesehatan, daun bearberry juga baik untuk menjaga kesehatan kulit, termasuk mengurangi jerawat.

Sebuah studi dalam jurnal Pharmaceutics, mengungkapkan bahwa ekstrak daun buah bearberry memiliki sifat antibakteri yang dapat membunuh bakteri Cutibacterium acnes, yakni bakteri penyebab munculnya jerawat.

Selain itu, tanaman herbal ini juga memiliki sifat anti inflamasi yang dapat membantu meredakan peradangan pada jerawat. 

Risiko efek samping konsumsi buah bearberry

buah bearberry

Meski memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan, Anda tetap harus berhati-hati ketika mengonsumsi buah ini. 

Mengutip situs Mount Sinai, buah bearberry mengandung senyawa hidroquinon yang dapat menyebabkan kerusakan pada liver jika dikonsumsi dalam jumlah yang berlebihan. 

Selain itu, beberapa efek samping lainnya yang mungkin muncul dari mengonsumsi ekstrak buah bearberry adalah mual, muntah, hingga insomnia.

Belum ada penelitian yang menunjukkan keamanan mengonsumsi buah ini bagi ibu hamil dan menyusui, sehingga sebaiknya hindari konsumsi buah ini jika sedang hamil atau menyusui. 

Perlu diingat juga bahwa sebagian besar manfaat buah uva ursi untuk mengobati penyakit masih membutuhkan penelitian lebih lanjut. 

Hindari menggunakan buah ini sebagai pengobatan tunggal untuk penyakit Anda.

Kesimpulan

Buah bearberry memiliki berbagai senyawa aktif seperti hidrokuinon, terpenoid, dan tanin yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung, mengurangi risiko kanker, infeksi saluran kemih, hingga menjaga kesehatan kulit.

[embed-health-tool-bmi]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Arctostaphylos uva-ursi. (n.d.). Retrieved 19 March 2024, from https://plants.ces.ncsu.edu/plants/arctostaphylos-uva-ursi/ 

Agriculture: Province of Manitoba. (n.d.). Retrieved 19 March 2024, from https://www.gov.mb.ca/agriculture/crops/crop-management/bearberry.html 

Veterans Affairs. (2018). Retrieved 19 March 2024, from https://www.va.gov/WHOLEHEALTHLIBRARY/tools/urinary-tract-infections.asp 

de Melo, L. F. M., de Queiroz Aquino-Martins, V. G., da Silva, A. P., Rocha, H. A. O., & Scortecci, K. C. (2023). Biological and pharmacological aspects of tannins and potential biotechnological applications. Food Chemistry, 414, 135645.

J.K Aronson (2016). Ericaceae. The International Encyclopedia of Adverse Drug Reactions and Interaction. Pages 93-96

Bai, L. Y., Chiu, C. F., Chu, P. C., Lin, W. Y., Chiu, S. J., & Weng, J. R. (2016). A triterpenoid from wild bitter gourd inhibits breast cancer cells. Scientific Reports, 6(1), 22419.

Dell’Annunziata, F., Cometa, S., Della Marca, R., Busto, F., Folliero, V., Franci, G., … & De Filippis, A. (2022). In vitro antibacterial and anti-inflammatory activity of arctostaphylos uva-ursi leaf extract against Cutibacterium acnes. Pharmaceutics, 14(9), 1952.

Uva ursi. (n.d.). Retrieved 19 March 2024, from https://www.mountsinai.org/health-library/herb/uva-ursi

Versi Terbaru

23/04/2024

Ditulis oleh Zulfa Azza Adhini

Ditinjau secara medis oleh dr. Patricia Lukas Goentoro

Diperbarui oleh: Edria


Artikel Terkait

Intip 7 Manfaat Blueberry untuk Kesehatan, Dibalik Rasanya yang Asam Manis

7 Manfaat Sehat Barberry dari Kandungan Gizinya


Ditinjau secara medis oleh

dr. Patricia Lukas Goentoro

General Practitioner · Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI)


Ditulis oleh Zulfa Azza Adhini · Tanggal diperbarui 23/04/2024

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan