4. Tulang mudah patah
Seperti yang telah disampaikan sebelumnya, ciri atau gejala dari penyakit tulang keropos yang disebut dengan osteoporosis tulang yang mudah patah akibat suatu hal yang bisa dibilang cukup sepele.
Jika Anda berusia 50 tahun ke atas dan mengalami patah tulang akibat aktivitas atau pergerakan tubuh ringan, bisa jadi itu adalah pertanda bahwa tulang Anda telah melemah.
Adapun area tulang yang paling sering patah sebagai gejala osteoporosis yaitu:
Tulang belakang
Patah tulang belakang cenderung yang paling sering terjadi saat seseorang terkena osteoporosis. Patah tulang ini bisa menyebabkan rasa sakit yang amat mengganggu dan menyebabkan postur membungkuk (kifosis). Meski begitu, kadang patah tulang belakang bisa terjadi begitu saja tanpa gejala atau tanda yang jelas.
Tulang pinggul
Patah tulang pinggul menjadi gejala osteoporosis yang paling umum pada orang berusia 75 tahun ke atas. Patah tulang pinggul umumnya membuat seseorang perlu menjalani rawat inap dan operasi.
Proses penyembuhannya cukup lama dan bahkan bisa menyebabkan seseorang sulit atau bahkan tak bisa lagi bergerak. Meski telah diobati, masih tinggi peluangnya untuk tulang pinggung patah kembali di masa depan.
Pergelangan tangan
Patah pergelangan tangan jadi salah satu gejala osteoporosis yang kerap dialami setelah terjatuh.
Patah pergelangan tangan bisa menyebabkan Anda kesulitan menggerakkan tangan. Terutama apabila patah terjadi di sisi tangan Anda yang dominan.
Baik patah tulang belakang, pergelangan tangan, atau pinggang, tidak ada yang boleh diremehkan begitu saja. Kondisi ini perlu pemeriksaan dan penanganan lebih lanjut, karena berpotensi terjadi akibat osteoporosis.
Apabila Anda didiagnosis mengalami penyakit pengeroposan tulang ini, pastikan untuk mengonsumsi obat osteoporosis yang diresepkan oleh dokter untuk mencegah terjadinya patah tulang yang lebih membahayakan kondisi kesehatan.
4. Gusi menyusut
Menurut NIH Osteoporosis and Related Bone Disease National Resource Center, osteoporosis mungkin saja berkaitan dengan kesehatan gigi dan gusi. Pasalnya, gigi dan gusi ditopang oleh tulang rahang. Maka, ketika osteoporosis menyerang, tulang rahang akan kehilangan kepadatananya, sehingga garis gusi terlihat menyusut.
Tulang rahang yang rapuh sangat berkaitan dengan gejala osteoporosis di bagian ini. Jika Anda melihat ada perubahan pada gusi, periksakan ke dokter gigi untuk melihat kondisi lebih jelasnya. Dokter biasanya akan melakukan rontgen gigi untuk melihat pengeroposan tulang yang terjadi.
Dari hasil rontgen, dokter gigi bisa menyimpulkan masalah yang Anda alami. Namun jika ternyata hasil rontgen mulut kurang jelas, dokter akan melakukan berbagai tes lanjutan untuk memastikan bahwa Anda mengalami osteoporosis atau tidak.
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar