Kehamilan akan menyebabkan beberapa perubahan pada kulit wajah, seperti kulit mudah jerawatan dan lebih sensitif dari sebelumnya. Maka dari itu, penting bagi ibu hamil untuk mengetahui produk sabun muka yang aman agar kebersihan wajahnya tetap terjaga.
Cara kami memilih sabun muka ibu hamil yang aman
Menurut American College of Obstetricians and Gynecologists, perubahan kadar hormon yang terjadi selama kehamilan dapat memengaruhi kondisi kulit wajah.
Hasilnya, produk pembersih wajah yang biasanya Anda pakai sebelum hamil mungkin tidak cocok lagi atau kurang aman digunakan.
Dalam menentukan rekomendasi facial wash untuk ibu hamil, kami memastikan bahwa produk di bawah ini tidak mengandung bahan kimia keras, seperti asam salisilat dan retinoid.
Merk sabun muka yang aman untuk ibu hamil juga sebaiknya bebas pewangi, tidak mengiritasi kulit (hypoallergenic), dan tidak menyumbat pori-pori (non-comedogenic).
Kami juga telah mengecek nomor registrasi BPOM sehingga produk sabun cuci muka di bawah ini ini sudah dipastikan legal dan memiliki izin edar yang resmi di Indonesia.
Meski begitu, selalu ingat untuk membaca kandungannya dan konsultasikan dengan dokter untuk memastikan bahwa produk pilihan Anda aman digunakan selama kehamilan.
9 rekomendasi produk sabun muka untuk ibu hamil
Agar tidak salah dalam memilih merk pembersih wajah yang aman untuk ibu hamil, Anda bisa simak beberapa rekomendasi produk berikut ini.
1. Cetaphil Gentle Skin Cleanser
Cetaphil Gentle Skin Cleanser merupakan produk sabun cuci muka yang lembut untuk ibu hamil dengan tipe kulit yang normal, berminyak, maupun kering.
Produk ini dibekali dengan formula baru, yakni kombinasi niacinamide (vitamin B3), panthenol (pro-vitamin B5), dan gliserin, yang menjaga kelembapan alami kulit.
Pembersih wajah ibu hamil dari Cetaphil ini bisa Anda gunakan dengan atau tanpa air. Pemakaian secara rutin akan membuat kulit terasa lebih halus, lembut, dan sehat.
Nomor registrasi BPOM: NE11160700635
2. Mama’s Choice Gentle Face Wash
Jika sedang mencari rekomendasi facial wash untuk ibu hamil dan menyusui, produk Mama’s Choice Gentle Face Wash boleh Anda coba.
Sabun cuci muka ini diperkaya dengan rice extract dan hydrolyzed collagen extract yang bisa membantu membuat wajah tampak lebih cerah dan terasa kenyal.
Produk ini diformulasikan untuk ibu hamil dan menyusui yang cenderung memiliki kulit sensitif.
Mama’s Choice mengklaim produk facial wash-nya ini tidak mengandung pewangi, sulfat, dan paraben yang berisiko mengiritasi kulit Anda.
Nomor registrasi BPOM: NA18201202285
3. The Body Shop Vitamin E Gentle Facial Wash
Sesuai dengan namanya, The Body Shop Vitamin E Gentle Facial Wash diformulasikan dengan vitamin E. Kandungan ini ampuh membersihkan dan melembapkan kulit wajah Anda.
Vitamin E dalam produk ini pun berasal dari bahan alami, yakni raspberry seed oil yang mampu menutrisi dan melindungi kulit secara intensif.
Produk pembersih wajah ini bertekstur krim yang ringan dan lembut. Facial wash dari The Body Shop cocok Anda gunakan sepanjang hari, baik pada pagi atau malam hari.
Nomor registrasi BPOM: NC38221200048
4. Himalaya Gentle Exfoliating Daily Face Wash
Tidak hanya efektif membersihkan kulit, Himalaya Gentle Exfoliating Daily Face Wash sekaligus mampu mengeksfoliasi sel-sel kulit mati pada wajah.
Ibu hamil tidak boleh melakukan eksfoliasi wajah sembarangan. Hindari bahan yang dapat mengiritasi kulit wajah yang sensitif, seperti asam salisilat (salicylic acid) dan retinoid.
Produk sabun muka yang cocok untuk ibu hamil ini diperkaya eksfoliator alami dari apricot seed powder yang bisa mengikis sel kulit mati dan mengurangi pembentukan komedo.
Selain itu, produk ini juga mengandung bahan alami lainnya, seperti aloe vera yang membantu menenangkan dan menjaga kelembapan alami kulit Anda.
Nomor registrasi BPOM: NA17211200028
5. Sensatia Botanicals Unscented Soapless Facial Cleanser
Sensatia Botanicals Unscented Soapless Facial Cleanser dapat Anda jadikan salah satu pilihan produk sabun muka yang cocok untuk ibu hamil dan menyusui.
Pembersih tanpa wewangian ini efektif mengangkat kotoran tanpa mengganggu keseimbangan alami kulit wajah. Facial wash ini juga memiliki pH netral, yakni sekitar 5,0–6,0.
Sabun wajah alami ini terbuat dari lidah buaya, belimbing, pepaya, dan bengkoang. Kombinasi tersebut bisa membuat kulit Anda terasa segar dan cerah sepanjang hari.
Nomor registrasi BPOM: NA18181203873
6. Skintific 5X Ceramide Low pH Cleanser
Skintific 5X Ceramide Low pH Cleanser diformulasikan dengan pH netral (5,5–6,0). Produk ini cocok untuk digunakan Anda yang berkulit normal dan sensitif.
Kandungan lima jenis ceramide bisa menjaga kelembapan dan melindungi kulit. Di samping itu, amino acid mampu membersihkan kulit wajah tanpa membuatnya terasa kering.
Produk pembersih wajah Skintific yang cocok untuk ibu hamil ini juga mengandung niacinamide dan hyaluronic acid. Keduanya ampuh mengontrol kadar minyak wajah dan membuat wajah jadi lebih cerah.
Nomor registrasi BPOM: NA11211200832
7. Labore Sensitive Skin Care Mild Cleanser
Jika Anda memiliki kulit yang cenderung sensitif, produk dari Labore Sensitive Skin Care Mild Cleanser mungkin dapat dipertimbangkan.
Dengan pH 5,5, tanpa sabun, tanpa busa, serta tanpa SLS (sodium lauryl sulfate) facial cleanser ini cukup aman untuk kulit ibu hamil yang sensitif.
Produk ini juga memiliki Microbiome Technology yang diklaim dapat menjaga keseimbangan mikrobiota kulit sekaligus memperkuat skin barrier atau lapisan sawar kulit.
Nomor registrasi BPOM: NA18211200157
8. Bioderma Sensibio Gel Moussant
Bioderma Sensibio Gel Moussant merupakan pembersih wajah berbasis gel dengan teknologi micellar water untuk kulit sensitif hingga yang mudah teriritasi.
Merk pembersih wajah yang aman untuk ibu hamil ini juga tidak mengandung fragrance atau bahan pewangi tambahan yang berisiko mengiritasi kulit yang sensitif.
Selain itu, produk ini telah terbukti klinis non-comedogenic sehingga tidak akan menyumbat pori-pori wajah yang bisa menyebabkan munculnya jerawat.
Nomor registrasi BPOM: NC14171208609
9. La Roche-Posay Effaclar Foaming Gel Cleanser
La Roche-Posay Effaclar Foaming Gel Cleanser adalah sabun wajah yang diformulasikan untuk Anda yang memiliki kulit berminyak dan berjerawat saat hamil.
Produk ini dapat membersihkan komedo serta mengangkat kotoran dan minyak berlebih secara lembut. Hal ini membuat kulit wajah Anda jadi lebih bersih dan segar.
Selain itu, facial wash dari La Roche-Posay ini juga dibekali teknologi thermal spring water yang membantu menyejukkan kulit setelah Anda gunakan.
Nomor registrasi BPOM: NC14211200009
Demikianlah beberapa rekomendasi facial wash atau sabun muka yang aman untuk ibu hamil.
Meski relatif aman, pastikan Anda mengantisipasi reaksi kulit yang mungkin terjadi. Hentikan pemakaian produk bila Anda mengalami iritasi kulit atau jerawatan yang parah setelahnya.
[embed-health-tool-pregnancy-weight-gain]