Manfaat meluruskan kaki ke tembok diyakini dapat mengurangi gejala sakit kepala hingga melancarkan sirkulasi darah. Namun, Anda perlu mengetahui cara melakukannya dengan benar. Selain itu, tidak semua orang diperbolehkan untuk mencoba gerakan ini.
Manfaat meluruskan kaki ke tembok
Saat melakukan yoga atau pilates, Anda mungkin tidak asing dengan gerakan mengangkat kaki hingga lurus dan menempelkannya ke tembok, atau disebut juga Viparita Karani.
Rupanya, gerakan ini tak hanya membantu melenturkan tubuh, tapi juga menawarkan manfaat kesehatan lainnya.
Berikut ini beberapa manfaat angkat kaki ke tembok yang bisa Anda dapatkan.
1. Meningkatkan sirkulasi tubuh
Berdiri atau duduk sepanjang hari dapat membatasi kemampuan tubuh Anda untuk mengedarkan darah ke seluruh tubuh.
Akibatnya, Anda mungkin sering merasa kesemutan atau kaki terasa cepat lelah saat bergerak.
Kabar baiknya, menurut situs Cleveland Clinic, meluruskan kaki ke tembok dapat memberikan manfaat untuk memperlancar sirkulasi darah ke kaki.
Gerakan yoga ini juga akan mengalirkan cairan tubuh yang berkumpul di kaki akibat duduk seharian ke bagian tubuh lainnya.
2. Membantu menurunkan stress
Pada umumnya, yoga dan pilates dapat berdampak positif pada sistem respons tubuh terhadap stres.
Jenis yoga restoratif (gerakan lambat untuk peregangan) seperti angkat kaki lurus ke tembok ini menawarkan manfaat untuk membantu tubuh Anda berada dalam kondisi rileks.
Selain itu, sirkulasi darah dan cairan tubuh yang lancar akan membantu mengedarkan oksigen dan nutrisi secara merata ke seluruh tubuh.
Dengan demikian, Anda pun akan merasa lebih tenang dan bisa berpikir lebih jernih saat menghadapi pemicu stres.
3. Meredakan nyeri panggul
Nyeri atau linu di bagian panggul bisa berupa sensasi tajam, berdenyut, atau terbakar yang menjalar hingga ke kaki Anda.
Bahkan, Anda mungkin juga merasakan mati rasa dan kesemutan di sepanjang bagian tubuh tersebut.
Menurut buku Sciatica (2022), memilih olahraga yang dapat melatih core strength dan peregangan kaki lembut dapat membantu mengurangi rasa nyeri di bagian tulang belakang dan paha.
Anda bisa mencoba manfaat gerakan angkat kaki ke tembok ini saat yoga untuk meredakan gejalanya.
4. Mengurangi kaki bengkak
Duduk atau berdiri terlalu lama dapat membuat sirkulasi darah Anda terhambat pada bagian kaki.
Hal ini menyebabkan pembuluh vena di bagian tubuh tersebut tidak dapat mengedarkan darah secara lancar dari kaki menuju jantung.
Manfaat gerakan meluruskan kaki ke tembok bisa melancarkan sirkulasi yang terhambat ini.
Namun, Anda juga perlu memastikan dengan dokter penyebab kaki bengkak yang dialami bukan karena adanya masalah kesehatan lain.
Tak hanya itu, menurut studi dalam International Journal Of Environmental Research And Public Health (2020), masih diperlukan penelitian lebih lanjut untuk membuktikan manfaat gerakan ini dalam mengurangi masalah kaki bengkak.
5. Memperbaiki pola tidur
Saat sistem sirkulasi tubuh berjalan lancar, oksigen dan cairan yang dibutuhkan oleh bagian tubuh lainnya dapat tercukupi.
Fungsi tubuh yang berjalan baik ini akan memengaruhi mood dan kesehatan Anda secara keseluruhan.
Dengan demikian, Anda dapat menjalani aktivitas di siang hari dengan baik sehingga pola tidur di malam hari pun tidak terganggu.
Cobalah untuk rutin memanfaatkan gerakan yoga untuk pola tidur ini saat melakukan yoga atau pilates.
Aturan meluruskan kaki ke tembok
Sebenarnya, gerakan ini cukup mudah dilakukan. Namun, bagi Anda yang belum pernah mencoba yoga atau pilates sebelumnya, mungkin akan memerlukan bantuan instruktur yoga.
Berikut ini langkah-langkah yang perlu Anda perhatikan untuk mendapatkan manfaat meluruskan kaki ke tembok dengan optimal.
1. Siapkan perlengkapan
Letakkan matras yoga yang nyaman dan gunakan bantal tipis untuk menyangga kepala Anda jika diperlukan.
2. Posisikan tubuh dengan baik
Berbaringlah di atas matras dengan posisi bokong Anda digeser ke arah dinding. Tulang ekor harus tetap menyentuh lantai hingga posisi punggung dan kepala tegak lurus dengan dinding.
3. Mulai peregangan
Luruskan kaki Anda hingga bagian belakang kaki bersandar pada dinding. Rasakan sensasi peregangan ringan di kaki Anda dan pastikan tidak terasa sakit.
Anda juga bisa merentangkan tangan ke kanan dan kiri dengan lurus.
4. Rileks dan tenang
Usahakan untuk rileks dan bernapas dengan teratur. Anda bisa mempertahankan posisi ini selama 15 menit atau sesuai dengan kemampuan.
Jangan memaksakan diri jika gerakan ini terasa tidak nyaman.
5. Turunkan kaki dengan perlahan
Setelah selesai, pindah dengan hati-hati ke posisi duduk dan biarkan tubuh beradaptasi dengan perubahan posisi ini setidaknya selama 30 detik sebelum berdiri.
Hal-hal yang harus diperhatikan
Meskipun gerakan yoga sederhana ini mudah dilakukan dan ada sejumlah manfaat angkat kaki ke atas, bukan berarti semua orang boleh melakukannya.
Beberapa kondisi kesehatan berikut membuat seseorang sebaiknya menghindari gerakan meluruskan kaki ke atas.
- Mengalami glaukoma.
- Punya riwayat masalah kesehatan yang memicu retensi cairan berlebih.
- Tekanan darah tinggi yang sulit dikontrol.
Kesimpulan
Jika dilakukan dengan tepat, Anda bisa mendapatkan manfaat meluruskan kaki ke atas secara optimal. Meski bisa dilakukan secara mandiri, tak ada salahnya untuk meminta bantuan instruktur agar terhindar dari efek negatif yoga. [embed-health-tool-bmr]