backup og meta

Cara Tepat Menaikkan Gula Darah yang Rendah

Cara Tepat Menaikkan Gula Darah yang Rendah

Pengidap diabetes melitus yang menunjukkan tanda-tanda kadar gula darah rendah, atau disebut juga dengan hipoglikemia, perlu mengetahui cara menaikkan kadar gula darah dengan cepat. Bagaimana caranya? Simak selengkapnya dalam ulasan berikut ini. 

Cara menaikkan kadar gula darah

Hipoglikemia adalah kondisi ketika kadar gula darah seseorang berada di bawah gula darah normal. Kondisi ini bukanlah penyakit yang berdiri sendiri, tapi bisa jadi menandai gangguan kesehatan lain yang Anda miliki.

Menurut American Diabetes Association, hipoglikemia bisa terjadi karena berbagai faktor, seperti diet, pengaruh obat-obatan, efek samping dari terapi insulin, serta kondisi tertentu.

Orang yang mengalami hipoglikemia biasanya merasakan sakit kepala, gemetar, mual, badan lemas, serta kecemasan.

Jika Anda atau orang terdekat mengalami gejala hipoglikemia secara mendadak, segera konsumsi makanan atau minuman yang tinggi karbohidrat, baik itu makanan manis maupun makanan penambah gula darah.

Anda juga disarankan mengonsumsi makanan makanan dengan indeks glikemik yang cukup tinggi seperti roti putih, nasi putih, atau sereal. Biasanya gejala akan mereda setelah 10 – 20 menit. 

Makanan untuk menaikkan gula darah rendah

kadar gula darah rendah hipoglikemia

Pada prinsipnya, Anda yang sering mengalami hipoglikemia sebaiknya makan sedikit-sedikit tapi sering, dan tambahkan camilan di samping makanan utama.

Berikut beberapa makanan yang dapat menstabilkan gula darah. 

1. Roti gandum utuh dengan selai kacang

Roti gandum utuh memiliki indeks glikemik yang rendah. Sementara itu, selai kacang mengandung protein dan lemak.

Berkat manfaat tersebut, keduanya menjadi makanan yang cocok untuk menaikkan gula darah dengan aman.

Menggabungkan makanan yang berasal dari biji-bijian dengan protein dan lemak juga akan membuat gula darah Anda stabil untuk waktu yang lebih lama.

Dengan begitu, Anda bisa menghindari kekambuhan gejala yang mungkin terjadi.

2. Buah dan keju

Cara lain untuk menaikkan gula darah yakni dengan makan buah. Buah merupakan sumber serat yang dapat memperlambat penyerapan glukosa ke dalam aliran darah.

Terlebih, beberapa buah memang mengandung karbohidrat yang cukup tinggi. Buah-buahan yang aman untuk orang dengan kadar gula darah rendah antara lain apel, pir, dan jeruk.

Anda juga bisa memperkaya nilai gizinya dengan mencampurkan buah dengan sepotong keju yang kaya protein dan lemak.

3. Kacang-kacangan

Kacang merupakan makanan ringan yang sangat baik untuk orang-orang dengan gula darah yang rendah. Ini karena kacang-kacangan mengandung sejumlah zat yang dapat memperlambat penyerapan glukosa.

Camilan yang satu ini juga kaya akan protein dan lemak yang dapat memperlambat penyerapan glukosa.

Jadi, jika Anda sering mengalami hipoglikemia, usahakan untuk membawa kacang sebagai camilan wajib dalam tas Anda.

4. Yoghurt dengan buah

efek samping terlalu banyak makan yoghurt

Konsumsilah yoghurt bebas gula (pilih yang plain, bukan yoghurt dengan tambahan rasa). Dengan campuran irisan buah seperti mangga, pisang, dan stroberi, makanan penambah gula darah ini akan menjadi lebih nikmat sekaligus kaya serat.

Campuran keduanya akan menghasilkan asupan karbohidrat dan protein sebagai sumber energi. Sementara itu, lemak dan serat yang terkandung di dalamnya berfungsi untuk memperlambat metabolisme glukosa.

Seseorang yang mengalami kadar gula di bawah normal dianjurkan untuk makan setiap 3 jam sekali dan mengikuti pola makan berikut ini untuk menjaga kadar gula darah dalam tubuhnya tetap stabil.

Biasanya, jadwal makan untuk mengatasi hipoglikemia yang diterapkan terdiri atas:

  • makan segera setelah bangun tidur,
  • camilan sebelum makan siang,
  • makan siang,
  • camilan sore,
  • makan malam, dan
  • camilan sebelum tidur.

Bisakah menaikkan gula darah rendah tanpa makanan?

Hipoglikemia ringan umumnya dapat diatasi dengan mudah melalui konsumsi makanan tinggi karbohidrat.

Akan tetapi, cara ini mungkin tidak cukup apabila gula darah turun hingga ke tingkat yang lebih berat.

Berikut ini beberapa cara menaikkan kadar gula darah selain dari makanan.

  • Mengonsumsi gel dan tablet glukosa. Gel dan tablet glukosa ampuh meningkatkan gula darah dengan cepat dan bisa diperoleh tanpa menggunakan resep dokter.
  • Memberikan glukagon atau injeksi larutan glukosa. Glukagon merupakan hormon yang merangsang hati untuk melepaskan glukosa ke aliran darah. Hanya saja, pengobatan glukagon saat ini belum tersedia di Indonesia.

Jika Anda atau orang terdekat mengalami hipoglikemia berat yang sampai menyebabkan penurunan kesadaran, sebaiknya segera cari bantuan medis.

Di rumah sakit, dokter akan menaikkan gula darah pasien dengan cara memberikan larutan gula melalui injeksi atau infus. Setelah gula darah mulai stabil, perawatan akan dilanjutkan sesuai kondisi Anda.

Catatan akhir

Mengetahui cara menaikkan kadar gula darah merupakan hal yang penting, terutama untuk Anda yang memiliki diabetes. Jika gula darah Anda rendah, sebaiknya hindari konsumsi alkohol karena minuman ini dapat menurunkan kadar gula darah.

[embed-health-tool-bmi]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Hypoglycemia (Low Blood Glucose). ADA. (n.d). Retrieved 20 March 2024, from https://www.diabetes.org/healthy-living/medication-treatments/blood-glucose-testing-and-control/hypoglycemia

Hypoglycemia – Harvard Health. (2022). Retrieved 20 March 2024, from https://www.health.harvard.edu/a_to_z/hypoglycemia-a-to-z

Hypoglycemia – Diagnosis and treatment – Mayo Clinic. (2023). Retrieved 20 March 2024, from https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/hypoglycemia/diagnosis-treatment/drc-20373689

Managing Low Blood Sugar. (n.d). Retrieved 20 March 2024, from https://www.diabeteseducator.org/docs/default-source/practice/educator-tools/aade-lilly_lowbloodsugar_final.pdf?sfvrsn=2

Alcohol and Hypoglycemia.(2023). Diabetes UK. Retrieved 20 March 2024, from https://www.diabetes.co.uk/alcohol-and-hypoglycemia.html

Versi Terbaru

25/03/2024

Ditulis oleh Aprinda Puji

Ditinjau secara medis oleh dr. Jimmy Tandradynata, Sp.PD

Diperbarui oleh: Fidhia Kemala


Artikel Terkait

Gula Darah Naik Turun? Bisa Jadi Tanda Brittle Diabetes

Pola Makan Diabetes Tipe 1 agar Gula Darah Tetap Terjaga


Ditinjau secara medis oleh

dr. Jimmy Tandradynata, Sp.PD

Penyakit Dalam · RS Siloam Karawaci (Siloam Hospital Lippo Village)


Ditulis oleh Aprinda Puji · Tanggal diperbarui 25/03/2024

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan