🔥 Diskusi Menarik

Makanan apa yg enak untuk orang gak nafsu makan

Makanan apa yg enak untuk orang yang gak nafsu makan

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
7
1

1 komentar

Halo Siti, terima kasih atas pertanyaan anda.


Kunci utama dari membangkitkan nafsu makan yaitu menjalani gaya hidup sehat. Anda juga bisa memilih makanan yang dipercaya dapat menambah selera makan. Cara ini cenderung lebih aman dibandingkan minum suplemen penambah berat badan, kecuali disarankan oleh dokter. Di bawah ini beberapa makanan penambah nafsu makan yang bisa dicoba.

1. Yoghurt -> Salah satu makanan penambah nafsu makan yang mudah Anda temui yaitu yoghurt. Yoghurt merupakan produk susu fermentasi yang mengandung bakteri baik bagi usus. Selain melancarkan pencernaan, yoghurt ternyata bisa digunakan untuk merangsang nafsu makan. Bagaimana tidak, olahan susu fermentasi ini mengandung kalori dan gizi yang tinggi. Hal ini telah dibuktikan melalui penelitian dari Nutrition reviews. Penelitian tersebut melaporkan bahwa yoghurt dapat mengurangi konsumsi makanan berlemak dan gula tinggi. Bahkan, kandungan kalsium dan protein di dalam yoghurt memengaurhi nafsu makan dan asupan energi. Pasalnya, protein pada yoghurt dapat menyerap gizi dengan cepat sehingga berdampak positif rasa kenyang seseorang.

2. Alpukat -> Salah satu jenis makanan yang kaya akan kalori dan sehat yakni buah alpukat. Dijuluki sebagai superfood, alpukat mengandung kalori dan lemak tak jenuh yang baik untuk meningkatkan selera makan. Tidak hanya itu, buah berwarna hijau ini kaya akan vitamin dan mineral yang dibutuhkan oleh tubuh. Tidak heran bila alpukat disebut dapat meningkatkan nafsu makan. Anda pun bisa mengolah alpukat menjadi berbagai jenis makanan, mulai dari jus hingga dimasukkan sebagai pelengkap sandwich yang lezat.

3. Rempah-rempah -> Rempah-rempah seperti kayu manis, jahe, dan lada ternyata juga bisa merangsang selera makan Anda. Bagaimana bisa? Dilansir dari Iranian Red Crescent medical journal, rempah-rempah tertentu bisa mengurangi perut kembung dan meningkatkan nafsu makan. Bumbu masakan ini juga membantu memproduksi empedu yang penting untuk mencerna lemak. Beberapa jenis bumbu dan rempah yang bisa menambah nafsu makan antara lain:

- adas,

- peppermint,

- lada hitam,

- kayu manis, dan

- ketumbar.

Anda bisa menambah tanaman herbal atau rempah-rempah di atas sebagai bumbu penyedap atau dalam bentuk teh.

4. Smoothies buah atau sayuran -> Smoothies merupakan cara meningkatkan nafsu makan, terutama pada anak yang sulit makan. Tidak seperti jus buah pada umumnya, smoothies mencampurkan buah dan sayuran yang dapat menjaga kadar serat di dalamnya. Dengan begitu, Anda bisa mendapatkan beragam vitamin, mineral, protein, dan serat dari smoothies. Meski begitu, olahan buah dan sayur ini terkadang mengandung terlalu banyak gula. Cobalah membatasi jumlah buah dan sayur dalam smoothies. Artinya, jangan masukkan lebih banyak makanan ke dalam smoothies. Usahakan untuk melihat terlebih dahulu apa saja resep smoothies yang sehat dengan kandungan gizi yang seimbang.


Sekian dan Terima Kasih

2 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan