🔥 Diskusi Menarik

Mental

Saya selalu merasa sangat sakit sebab depresi yang saya punya. Dan begitu susah untuk mengungkapkan pada siapapun bagiamana saya ini!!

Cemas, takut,sedih dan sangat hancur selalu ada didalam hidup saya..saya Hrus bagaimana untuk sembuh dan bangkit??

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
15
5
3

3 komentar

Halo Gustia Rani, terima kasih untuk pertanyaannya.


Seseorang yang terdiagnosa depresi ditandai dengan salah satu gejalanya mengalami suasana hati berada pada titik terendah. Untuk mendiagnosa kondisi ini hanya boleh dilakukan oleh professional, dan tidak dianjurkan untuk mendiagnosa sendiri (self diagnose).


Yang perlu anda lakukan yaitu memeriksakan diri ke psikiater agar mengetahui tingkat keparahan yang anda alami dan menjalani terapi pengobatan. Selanjutnya adalah meminum obat tersebut secara teratur sesuai dengan resep dokter agar hormon di otak menjadi lebih stabil dan menjadikan suasana hati meningkat pula, sehingga dapat beraktivitas secara optimal. Selanjutnya, anda perlu mengkonsultasikan kondisi anda ke psikolog agar mendapatkan gambaran mengenai upaya yang dapat anda lakukan sendiri dirumah melalui pendekatan psikologis.


Beberapa hal penting yang perlu diperhatikan, yaitu anda perlu mengidentifikasi saat pikiran dan perasaan yang muncul, serta kenali lagi faktor/ situasi pemicunya. Selain itu, anda dapat melakukan jurnaling secara berkala setiap harinya sebagai bentuk katarsis dan peluapan emosi anda. Temukan pula aktivitas produktif yang membuat mood anda meningkat. Anda tidak perlu malu atau ragu untuk menemukan lingkungan yang kondusif yang anda percaya dan membuat anda merasa nyaman dalam berbagi cerita atau keluh kesah anda. Anda juga dapat menuliskan 3 hal yang dapat anda syukuri setiap hari (hal besar maupun kecil) sehingga anda dapat lebih memaknai hidup.


Jangan ragu untuk memeriksakan diri anda ke psikolog/ psikiater jika keluhan berlanjut atau bertambah parah agar tertangani secara tepat.


2 tahun yang lalu
Suka
Balas

halo kak Gustia Rani pasti berat yaa menghadapinya.. tapi semoga kaka bisa menemukan seseorang yg bisa kaka percaya utk berbagi cerita dan beban. Mungkin perlu keberanian dan tekad lebih kuat juga dari kakak utk mengatasi kondisi yg dialami dengan berbagi atau datang ke psikolog. Dukungan dari orang terekat saya kira bakal sangat membantu kak rani utk bangkit.. semangat ya kak!

2 tahun yang lalu
Suka
Balas

Semoga lekas pulih ikuti kata hati

2 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan