Menghadapi orangtua selingkuh

Hallo dok,bagaimana cara menghadapi orangtua yang selingkuh?Saya merasa sedih dan kecewa ketika mengetahui ibu saya selingkuh dengan orang yang sama untuk kesekian kalinya,saat awal awal sudah di tegur oleh saya sendiri dan juga ayah sudah mengetahui nya.namun akhir akhir ini saya merasa ibu saya kembali menghubungi pria tersebut melihat dari gerak geriknya yang suka sembunyi sembunyi bermain hp.Saya merasa tertekan dan bingung,saya tidak berani bilang ke ayah karena takut mereka akan kembali bertengkar hebat,apa tindakan yang harus saya lakukan?

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
258
2

2 komentar

Halo, terima kasih untuk pertanyaannya


Kami memahami perasaan anda yang campur aduk saat ini akibat kejadian tersebut. Wajar anda sebagai anak merasa marah, sedih, bingung, malu, khawatir, kecewa dan sebagainya. Perasaan dan pikiran yang bercampur aduk bisa menyebabkan seseorang tidak dapat berpikir jernih sehingga bisa saja memicu bertindak gegabah. Namun, ada baiknya mencoba tetap tenang menghadapi hal tersebut, dan tidak langsung menghakimi sehingga tidak semakin memperkeruh kondisi.

Sebagai langkah awal sebaiknya anda dapat menenangkan diri terlebih dahulu, mengelola pikiran dan emosi sehingga anda dapat berpikir secara jernih untuk mengambil langkah selanjutnya. Anda dapat menuangkan seluruh pikiran dan perasaan anda pada jurnal harian secara berkala sehingga tidak hanya menumpuk dalam diri saja. Setelah sudah siap, ajak orang tua (dalam hal ini: Ibu) untuk berbicara dari hati ke hati, dengarkan semua hal yang disampaikan oleh ibu tanpa menghakimi sehingga anda dapat mencoba melihat permasalahan dari sisi ibu anda. Anda juga dapat menyampaikan seluruh keluh kesah anda, harapan dan sebagainya dengan cara yang tetap sopan dengan harapan ibu anda dapat menghargai yang anda sampaikan dan rasakan. Dengan pikiran dan perasaan yang tenang dari keduanya, maka bisa saja terdapat solusi terbaik dari kondisi tersebut. Jika diperlukan, anda dapat meminta bantuan pihak keluarga yang dianggap mampu bersikap netral dan bijaksana sebagai penengah.

Jangan ragu juga meminta bantuan professional (psikolog) jika kondisi ini sudah sangat mengganggu dan tidak bisa diatasi secara sendiri.


Semoga membantu ya.


1 tahun yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Saya memahami bahwa Anda sedang menghadapi situasi yang sulit dengan orangtua yang selingkuh. Saya dapat memberikan beberapa saran yang mungkin dapat membantu Anda:
  1. Menghadapi perasaan Anda: Sangat wajar merasa sedih, kecewa, dan tertekan dalam situasi seperti ini. Penting untuk mengakui dan menghadapi perasaan Anda dengan cara yang sehat. Anda bisa mencoba berbicara dengan teman dekat atau anggota keluarga lainnya yang dapat memberikan dukungan emosional.

  2. Berbicara dengan orangtua: Meskipun sulit, cobalah untuk berbicara dengan orangtua Anda secara terbuka dan jujur tentang perasaan Anda. Sampaikan kekhawatiran dan kekecewaan Anda dengan tenang dan hormat. Mungkin mereka tidak menyadari dampak yang ditimbulkan oleh tindakan mereka.

  3. Pertimbangkan konseling keluarga: Jika situasinya terus berlanjut dan sulit diatasi sendiri, pertimbangkan untuk mencari bantuan dari profesional seperti konselor keluarga. Mereka dapat membantu memfasilitasi percakapan yang lebih konstruktif antara Anda dan orangtua Anda, serta memberikan panduan dalam menghadapi situasi ini.

  4. Jaga kesehatan mental dan emosional Anda: Penting untuk menjaga kesehatan mental dan emosional Anda di tengah situasi yang sulit ini. Carilah cara-cara untuk merawat diri sendiri, seperti berolahraga, bermeditasi, atau melakukan aktivitas yang Anda nikmati. Jika perlu, jangan ragu untuk mencari dukungan dari profesional kesehatan mental.

  5. Pertimbangkan untuk melibatkan pihak lain: Jika situasinya terus memburuk dan Anda merasa tidak aman atau terancam, pertimbangkan untuk melibatkan pihak lain seperti anggota keluarga lainnya, teman dekat, atau bahkan pihak berwenang jika diperlukan.

Ingatlah bahwa setiap situasi keluarga unik, dan saran ini hanya sebagai panduan umum. Anda harus menyesuaikan langkah-langkah yang diambil dengan keadaan dan nilai-nilai keluarga Anda. Jika Anda merasa kesulitan atau membutuhkan bantuan lebih lanjut, saya sarankan untuk mencari bantuan dari profesional yang dapat memberikan dukungan yang lebih spesifik dan sesuai dengan situasi Anda.

1 tahun yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan